Biaya pendidikan anak sedang ramai diperbicangkan di media sosial baru-baru ini. Salah satunya adalah biaya masuk TK yang tergolong cukup tinggi. Setiap calon orangtua bahkan yang belum merencanakan untuk memiliki momongan juga merasa terkejut setelah melihat beberapa daftar biaya TK di Jakarta.
Setiap tahunnya, biaya pendidikan di Indonesia terus meningkat 10%-20%. Tidak sedikit calon orangtua atau bahkan yang telah memiliki anak merasa kewalahan untuk meningkatkan pendapatannya demi pendidikan sang buah hati.
Inilah pentingnya mempersiapkan dana pendidikan sejak dini. Sebisa mungkin persiapkan dana pendidikan sejak mulai merencanakan memiliki anak. Mama Papa tidak perlu bingung untuk mengatasi hal ini. Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk memulainya.
Mama Papa pasti ingin menyekolahkan di tempat yang terbaik. Saat ini mulailah untuk melakukan riset sekolah terbaik. Jangan hanya terpaku pada sekolah yang mahal saja. Tetap ketahui mengenai latar belakang sekolah tersebut dan fasilitas yang diberikan, ya.
Setelah menemukan sekolah yang menjadi pilihan, saatnya memperkiraan biaya yang diperlukan. Mama Papa harus mulai mempersiapkan kenaikan biaya pendidikan untuk beberapa tahun ke depan.
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mempersiapkan dana pendidikan, dimulai dengan investasi atau menabung biasa. Strategi ini agar dapat mempersiapkan dana jangka panjang yang akan diperlukan nantinya.
Ini adalah yang paling penting. Bagi Mama Papa yang belum mulai mempersiapkan dana pendidikan, mulailah sejak saat ini. Menunda hanya akan menghambat semua kebutuhan finansial di depan.
Itu adalah beberapa hal yang harus dilakukan Mama Papa dalam mempersiapkan biaya pendidikan anak. Pendidikan memang hal yang sangat penting, jadi tidak ada kata terlambat untuk mulai mempersiapkan biaya pendidikan anak untuk ke depannya. Lebih baik lagi jika Mama Papa mempersiapkan sejak dini.