Atasi Jerawat pada Kulit Kering dengan CepatAtasi Jerawat pada Kulit Kering dengan CepatAtasi Jerawat pada Kulit Kering dengan CepatAtasi Jerawat pada Kulit Kering dengan Cepat
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

Atasi Jerawat pada Kulit Kering dengan Cepat

December 30, 2019

Foto: Freepik

Jika Anda beranggapan bahwa hanya kulit berminyak saja yang akan dapat berjerawat itu salah. Tidak ada jenis kulit tertentu yang dapat dikatakan aman dari jerawat.

Memang benar jika kulit berminyak lebih rentang terkena jerawat dibandingkan dengan kulit kering. Hal ini dikarenakan produksi minyak berlebih akan menyebabkan jerawat kerap muncul di wajah. Namun, biasanya pengaruh dari kandungan perawatan wajah justru dapat menyebabkan kulit kering menjadi berjerawat. Kemudian stres, salah memakan sesuatu, hingga tidak bersih saat menghilangkan kosmetik dan debu di wajah juga menjadi alasan munculnya jerawat di kulit kering. Lalu bagaimana cara mengatasi jerawat pada kulit kering?

Tentunya ada lima cara mengatasi jerawat pada kulit kering dengan cepat, yaitu:

Es batu

Es batu dikenal dapat meredakan jerawat yang membesar dan memerah dengan cepat. Anda dapat mengambil es batu lalu dibungkus dengan kain lembut dan bersih. Kemudian kompres pada jerawat secara perlahan dan usahakan tidak menekannya, ya. Ulangi beberapa kali hingga jerawat membaik.

Tetap gunakan pelembab di wajah

Pelembab sudah menjadi benda wajib yang harus ada bagi pemilik kulit kering. Jika wajah sedang berjerawat, tetap gunakan pelembab dengan bahan ringan dan bertekstur gel atau serum. Hal ini bertujuan agar wajah tidak semakin kering dan jerawat menjadi lebih cepat membaik.

Gunakan sabun pembersih wajah tanpa busa

Jika kulit kering, usahakan menggunakan sabun pembersih wajah yang tidak berbusa, ya. Saat berjerawat juga usahakan gunakan sabun tanpa busa dan tanpa scrub agar tidak memperparah kondisi jerawat di wajah.

Gunakan masker alami

Kulit kering memang tidak dapat menggunakan sembarang sabun wajah dan obat berjerawat. Alangkah lebih baik jika menggunakan produk alami agar wajah menjadi lembab dan jerawat membaik. Misalnya adalah menggunakan masker tomat atau timun. Kedua bahan itu dikenal dapat melembabkan wajah secara alami dan meringankan jerawat di wajah dengan cepat.

Gunakan produk anti jerawat

 Produk anti jerawat biasanya akan menyebabkan kulit menjadi kering. Oleh karena itu, gunakan produk anti jerawat pada tempat-tempat jerawat bermunculan saja. Hal ini dikarenakan jika obat jerawat digunakan di lokasi yang tidak berjerawat justru akan menyebabkan iritasi dan kulit wajah menjadi lebih kering lagi.

Baca juga: Kenali 4 Penyebab Munculnya Jerawat

Share
0
Nadia
Nadia

Related posts

BAB bayi berwarna hijau

Penyebab BAB Bayi Berwarna Hijau | Foto: Freepik

January 24, 2024

BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya


Read more
Kesehatan mental anak

Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak | Foto: Freepik

January 23, 2024

Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!


Read more
Berat Badan Turun Drastis

Penyebab Berat Badan Turun Drastis | Foto: Envato

January 22, 2024

Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Tanaman yang Hidup di Air0
    6 Tanaman Hias yang Hidup di Air dan Cocok untuk Kolam Ikan
    October 21, 2024
  • Investasi Reksadana Saham0
    Keuntungan Investasi Reksadana Saham untuk Jangka Panjang
    January 24, 2024
  • BAB bayi berwarna hijau0
    BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya
    January 24, 2024
  • Shio beruntung 20240
    6 Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024
    January 24, 2024
  • Cara mencuci emas0
    Cara Mencuci Emas Perhiasan biar Kinclong Kembali
    January 24, 2024
  • Kesehatan mental anak0
    Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!
    January 23, 2024
  • Angka keberuntungan 20240
    Daftar Angka Keberuntungan Shio di Tahun Naga Kayu 2024
    January 23, 2024
  • Axolotl hewan peliharaan unik0
    Hewan Peliharaan Unik dan Lucu, Mudah Dirawat!
    January 23, 2024
  • Berat Badan Turun Drastis0
    Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya
    January 22, 2024
  • Anak suka menolong0
    Cara Mengajarkan Anak Suka Menolong Sesama Sejak Dini
    January 19, 2024

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid