Penghematan energi menjadi isu yang semakin sering dibicarakan akhir-akhir ini. Nah, salah satu cara untuk menerapkannya adalah dengan memasang panel surya yang memanfaatkan sinar matahari.Sebelum pasang panel surya, cek dulu kelebihan dan kekurangannya.
Menggunakan panel surya di rumah merupakan salah satu cara terbaik menghemat energi. Ada banyak manfaat yang bisa kita dapat jika menggunakan energi alternatif tenaga surya, salah satunya mengurangi polusi udara. Namun di antara kelebihan panel surya, masih terdapat beberapa kekurangan yang harus diketahui sebelum melakukan pemasangan. Berikut keuntungan dan kekurangan panel surya yang harus kita ketahui:
Keuntungan memasang panel surya
Energi gratis
Matahari menyediakan bahan bakar panas yang berfungsi menyalakan sistem komponen elektrik di rumah. Hanya dengan menampung energi panas di siang hari, Anda bisa menyimpan banyak biaya yang digunakan untuk membayar tagihan listrik. Sangat murah, bukan?
Produksi energi bersih
Berbeda dengan listrik tenaga batu bara, energi tenaga surya digerakkan oleh panas matahari yang tidak mengeluarkan emisi gas rumah kaca penyebab pemanasan global. Dengan memakai panel surya, Anda turut membantu menjaga keasrian bumi.
Insentif pemerintah
Bagi Anda yang memiliki panel surya ada kabar gembira sekaligus peluang usaha. Kompas.com menyebutkan bahwa pemerintah memperbolehkan semua pelanggan PLN, di luar konsumen industri melakukan pemasangan rooftop panel surya dan menjual listriknya ke PLN. Direktur Eksekutif Institute Service Reform (IESR), Fabby Tumiwa juga menyebutkan bahwa PLN akan membeli listrik yang dihasilkan dari rooftop panel surya seharga RP1.476 per 1kWh. Pemasangan panel surya diam-diam bisa jadi peluang usaha, lho.
Mengurangi ketergantungan
Dengan memasang panel surya di rumah, secara langsung Anda juga telah mandiri dan tidak bergantung lagi kepada PLN untuk menyuplai kebutuhan listrik harian. Hal ini berdampak sangat baik karena mencegah habisnya persediaan batu bara di perut bumi
Kekurangan panel surya
Sumber tenaga yang tidak konsisten
Matahari tentu tidak bersinar 24 jam dalam sehari. Pada beberapa rumah yang lokasinya tertutup oleh pohon dan gedung tinggi akan kesulitan mendapat sinar matahari untuk pemasangan panel surya. Apalagi jika sedang mendung, pasokan sinar matahari sulit untuk didapatkan. Pada saat-saat tertentu, asupan tenaga listrik Anda bisa saja berkurang dan ini menjadi kelemahan utama.
Biaya pemasangan yang besar
Meski banyak kelebihannya, biaya pasang solar cell masih terbilang cukup tinggi. Inilah yang membuat banyak orang berfikir puluhan kali sebelum yakin memasang panel surya di atapnya. Namun jika dilihat dalam jangka panjang, panel surya bisa menjadi investasi yang menguntungkan untuk masa depan, lho.
Perawatan
Menjalankan tenaga listrik sendiri artinya Anda harus siap melakukan perbaikan jika sewaktu-waktu terdapat kerusakan pada sistemnya. Panel surya harus dibersihkan secara rutin sehingga kotoran dan debu yang menempel tidak mengurangi kinerja listrik. Bila terdapat kerusakan akibat petir dan lain sebagainya Anda juga harus segera menghubungi tukang yang ahli untuk memperbaikinya. Biaya perawatan ini memakan biaya yang tidak murah.
Baca Juga : Tips Mudah Menghemat Belanja Bulanan