Ciptakan wajah flawless dalam waktu 10 menit bukan hal mustahil, kok. Coba ikutin cara ini aja. Dijamin anti luntur-luntur club, deh!
Bagi sebagian wanita, makeup adalah satu hal penting yang tidak boleh dilewatkan. Selain mempercantik diri, makeup juga dapat membuatmu menjadi lebih percaya diri. Namun, terkadang karena waktu yang singkat menjadikan beberapa perempuan untuk menggunakan makeup dengan cepat di pagi hari. Padahal, sebenarnya ada trik mudah makeup flawless hanya dengan 10 menit.
Meskipun hanya 10 menit, makeup-mu akan awet seharian. Berikut adalah tips makeup flawless 10 menit yang bisa kamu tiru.
Pilih base makeup dengan kandungan all-in-one
Untuk tampilan flawless dalam waktu singkat, kamu cukup menggunakan makeup dengan kandungan all-in-product. Misalnya, dapat memilih BB cream yang sudah mengandung pelembab dan SPF. Wajahmu akan bebas dari cracking, tetap nyata, dan tetap terlindungi dari paparan sinar matahari.
Gunakan bedak sesuai jenis kulitmu
Setelah menggunakan base makeup yang telah mengandung BB cream dan pelembab yang mengandung SPF, sekarang saatnya mengaplikasikan bedak. Bedak di sini kamu bisa menggunakan yang memang pas untuk jenis kulitmu. Gunanya adalah agar wajahmu tidak mengalami cracking di siang hari. Kemudian, ini juga menjaga krim dan wajahmu agar terus menyatu.
Buat wajahmu merona dengan blush
Selanjutnya adalah mengaplikasikan blush di pipimu agar terlihat lebih segar. Kamu dapat memilih blush dengan warna yang natural, sehingga ada kesan no makeup makeup look. Ada beberapa blush yang dapat kamu pilih, seperti powder blush, cream blush, atau juga stick blush. Biasanya, untuk tampilan lebih natural, kamu dapat menggunakan jenis cream blush.
Gunakan eyeliner dan maskara dengan warna natural
Kunci lain menciptakan makeup flawless dalam waktu 10 menit dan tetap menyala adalah menggunakan eyeliner dan maskara. Agar tetap natural, kamu bisa memilih warna; dark brown. Kemudian, jika ingin lebih hidup dapat menggunakan maskara untuk mempercantik bulu mata. Agar tetap bertahan, ada baiknya untuk menjepitnya. Sehingga, bulu mata akan lebih lentik, deh.
Bentuk alismu
Tidak perlu berlebihan, kamu dapat mengambar alis dengan warna natural untuk kecantikan alami. Ada baiknya untuk memilih pensil alis untuk membentuknya. Kemudian, kamu hanya perlu mengarsirnya secukupnya dengan mengisi bagian alismu yang kosong.
Baca Juga: Pigmented, Ini Rekomendasi Pensil Alis di Bawah Rp40.000
Lengkapi dengan menggunakan lipstik
Terakhir adalah menggunakan lipstik. Agar lebih hemat waktu, kamu dapat memilih lipstik cair, karena lebih menghemat waktu. Namun, kamu tetap bisa menggunakan lipstik kesukaanmu, kok. Kamu dapat memilih lipstik yang berwarna soft, namun tetap menawan. Misalnya saja yang memiliki pigmen warna yang intens dan dapat bertahan lama. Selain itu, pilih yang tidak membuat bibirmu kering, ya.