Masih malas menyiapkan dana darurat? Jangan, dong. Yuk mulai siapkan sejak sekarang demi masa depan yang lebih tenang.
Hayo, siapa yang sampai sekarang belum mencicil untuk menyiapkan dana darurat? Menyiapkan dana darurat itu hal wajib, lho. Terlebih lagi kalau kamu ingin hidup lebih tenang suatu saat saat nanti.
Kenapa bisa lebih tenang? Tentu saja, karena dengan dana darurat kamu masih bisa “bertahan hidup” di saat perekonomian sedang kacau. Disarankan, bagi yang sudah berkeluarga menyiapakn dana darurat hingga 12 kali dari pengeluaran setiap bulannya.
Contohnya, pengeluaran Mama Papa per bulan sebesar Rp5juta. Artinya, dana darurat yang harus Mama Papa miliki minimal Rp60juta. Tujuannya agar Mama Papa masih bisa bernapas lega dan membiayai kebutuhan hidup hingga 12 bulan ke depan.
Namun, nggak hanya itu saja, lho. Masih ada beberapa alasan lain mengapa Mama Papa harus menyiapkan dana darurat sejak sekarang. Yuk, simak 4 alasan mengapa Mama Papa harus menyiapkan dana darurat sejak sekarang.
Cara belajar mengelola uang
Tanpa disadari, kebiasaan menabung dan menyiapkan dana darurat sekaligus membuat Mama Papa lebih pandai mengelola keuangan. Contohnya, setiap mendapatkan pemasukan, secara otomatis akan menyisihkan minimal 10% untuk dana darurat.
Sisanya bisa Mama Papa gunakan untuk investasi hingga memenuhi kebutuhan harian. Bisa dibilang, ini juga akan membantu Mama Papa agar tidak mudah boros. Dengan begitu, Mama Papa bisa lebih berhemat dan jauh lebih siap mengatasi masalah finansial nantinya.
Baca Juga: 4 Alasan Mengapa Harus Mengatur Keuangan dari Sekarang
Mempersiapkan hal tidak terduga
Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi nanti, bukan? Termasuk kondisi keuangan Mama Papa saat nantinya. Mungkin, Mama Papa sekarang sudah cukup nyaman dan lupa dengan dana darurat.
Namun, tidak menutup kemungkinan akan membat Mama Papa panik apabila kondisi keuangan sedang dalam masa krisis dan banyak yang harus dipenuhi.
Misalnya kehilangan pekerjaan atau terkena musibah lainnya. Di sini, yang akan membantu Mama Papa tetap “bertahan hidup” setidaknya hingga 12 bulan ke depan adalah dana darurat. Tidak mungkin, kan, harus berhutang terus-terusan?
Menghindari hutang
Berkaitan dengan poin sebelumnya, menyiapkan dana darurat akan membantu Mama Papa agar terhindar dari hutang. Setidaknya, dengan dana darurat yang telah Mama Papa kumpulkan dapat membantu dan mencukupi kebutuhan hidup tanpa harus meminjam sana-sini.
Berhutang membuat Mama Papa kewalahan melunasinya. Belum lagi kalau jumlah yang dibutuhkan tidak kecil. Nah, di sini dana darurat berfungsi, yang akan meng-cover biaya hidup Mama Papa tanpa harus berhutang.
Baca Juga: 5 Cara Mudah Bebas Hutang
Menurunkan tingkat stres
Alasan lain yang mungkin akan membuat Mama Papa sadar pentingnya menyiapkan dana darurat untuk menurunkan risiko tingkat stres. Percaya atau tidak, masalah keuangan dalam keluarga cukup krusial. Terlebih lagi kalau berbicara tentang hutang dan masalah finansial lainnya.
Duh, sangat memungkinkan tingkat stres akan meningkat. Makanya, peran dana darurat itu penting. Di tengah masa kritis, dana darurat akan membantu mengatasi stres yang Mama Papa alami karena keuangan yang tidak stabil.
Jadi, setidaknya kekhawatiran Mama Papa tentang uang sedikit terobati dengan dana darurat.
Baca Juga: Merdeka Finansial di Hari Tua, Begini Caranya
Yuk, mulai persiapkan dana darurat!