6 Pantai Terbaik di Sekitar Jakarta yang Wajib Dikunjungi6 Pantai Terbaik di Sekitar Jakarta yang Wajib Dikunjungi6 Pantai Terbaik di Sekitar Jakarta yang Wajib Dikunjungi6 Pantai Terbaik di Sekitar Jakarta yang Wajib Dikunjungi
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

6 Pantai Terbaik di Sekitar Jakarta yang Wajib Dikunjungi

January 5, 2021
Pantai di Jakarta

Foto: Shutterstock

Kata siapa refreshing harus ke luar kota yang jauh? Dibandingkan harus mengeluarkan banyak biaya dan memakan waktu, lebih baik mengunjungi pantai di Jakarta dan sekitarnya saja, yuk! Pemandangannya bikin rileks!

Liburan ke pantai di Jakarta? Memang ada? Jangan salah, pantai cantik bukan hanya ada di Bali saja. Di Jakarta dan sekitar juga ada, lho! Bagi Mama Papa yang tinggal di Jakarta tak perlu khawatir untuk refreshing ke pantai, karena Berkeluarga.id telah merangkum 6 pantai terbaik di sekitar Jakarta yang wajib dikunjungi:

Pantai Ancol

Sebagai warga Jakarta pastinya Mama Papa familiar dengan pantai satu ini. Yup, Pantai Ancol jadi salah satu pantai populer di Jakarta. Apalagi Pantai Ancol dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang akan memanjakan kita.

Mulai dari kuliner, iringan musik, hingga berbagai water sport yang bisa kita coba bersama keluarga. Pantai Ancol memiliki enam pantai utama. Di antaranya; Pantai Carnaval, Pantai Festival, Pantai Ria, Pantai Bende, Pantai Lagoon, Pantai Marina, dan Beach Pool. 

Pantai Anyer

Pantai di sekitar Jakarta selanjutnya adalah Pantai Anyer, Banten. Meskipun memerlukan waktu tempuh sekitar 2 jam dari Jakarta, ternyata Pantai Anyer masih menjadi destinasi favorit berlibur warga Jakarta, lho. 

Anyer memiliki pemandangan laut yang luas, seakan tak berujung. Menariknya lagi, meskipun berada di pantai, kita juga dapat melihat langsung gagahnya Gunung Rakata dan anak Gunung Krakatau. Sungguh paket yang sangat lengkap, bukan?

Baca Juga: Anti-Ngenes, Ini Tips Jitu Mempersiapkan Dana Liburan

Pantai Perawan

Selanjutnya adalah Pantai Perawan yang berada di Pulau Pari. Tak kalah cantik, di pantai ini kita bisa menikmati keindahan pasir putih tak berujung. Untuk ke Pantai Perawan membutuhkan waktu tempuh sekitar 1-2 jam saja.

Sejak pertama kali menginjakkan kaki di Pantai Perawan, kita akan merasakan betapa lembutnya pasir pantai, sekaligus mendengar deburan ombak yang menenangkan. Maka tidak heran jika Pantai Perawan jadi salah satu destinasi yang cocok untuk menenangkan diri. 

Di Pantai Perawan kita bisa duduk santai menikmati pemandangan indah dan laut biru yang menakjubkan, sembari menunggu matahari terbenam. Namun jika ingin mencoba berbagai permainan air juga bisa, kok. Ada beberapa pilihan yang ditawarkan, seperti banana boat, sofa boat, hingga Jet Ski. 

Pantai Sawarna

Pantai di sekitar Jakarta lainnya adalah Pantai Sawarna. Bisa dibilang, Pantai Sawarna merupakan salah satu pantai cantik yang tidak terlalu ramai. Memang tergolong jauh dari Jakarta, karena memakan waktu hingga 4 jam perjalan.

Namun tenang, jaraknya yang jauh akan setimpal dengan keindahan pemandangan Pantai Sawarna. Hingga sekarang, Pantai Sawarna dikenal dengan pemandangannya yang cantik dan unik, berkat adanya batu kembar yang tidak jauh dari tepi pantai.

Pantai Tanjung Lesung

Berjarak 160 km dari Jakarta, atau sektiar 4 jam perjalanan, keindahan Pantai Tanjung Lesung sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja. Air laut yang biru jernih membuat kita dengan mudah menikmati keindahan bawah laut secara langsung.

Ditambah ombaknya yang tenang dan hamparan pasir putih yang akan membuat kita betah berlama-lama. Keindahan Pantai Tanjung Lesung tidak hanya sampai situ. Menurut laman Liputan6, Pantai Tanjung Lesung disebut-sebut sebagai pantai terpanjang kedua di dunia, lho! Pastinya akan rugi jika dilewatkan begitu saja, bukan?

Pulau Bidadari

Ingin menikmati liburan di pantai yang lebih privat? Tenang, kita bisa mengunjungi Pulau Bidadari yang berada di Kepulauan Seribu. Untuk ke sini tidak memakan waktu lama, kok, hanya 20-30 menit dari dermaga Marina Ancol.

Saat sampai di Pulau Bidadari, kita disambut dengan lautan luas berwarna biru jernih yang sangat indah. Dipadukan dengan pasir pantai putih bersih yang seakan “memanggil” kita untuk bersantai menikmati angin semilir, dan menanti waktu sunset tiba.

Menariknya lagi, di Pulau Bidadari kita bisa menikmati pengalaman menginap di cottage terapung. Jadi, pastikan mengajak teman atau keluarga saat mengunjungi Pulau Bidadari, ya!

Nah, itulah beberapa pilihan pantai terbaik yang berada di sekitar Jakarta. Yuk, mulai atur jadwal liburan bersama keluarga!

Baca Juga: 5 Pantai Cantik di Banyuwangi, Nggak Kalah dari Bali, Lho 

Share
0
Nadia
Nadia

Related posts

Shio beruntung 2024

Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024 | Foto: Envato

January 24, 2024

6 Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024


Read more
Angka keberuntungan 2024

Angka Keberuntungan Shio di 2024 | Foto: Freepik

January 23, 2024

Daftar Angka Keberuntungan Shio di Tahun Naga Kayu 2024


Read more
Wisata romantis di Korea

Tempat Wisata Romantis di Korea Selatan | Foto: Shutterstock

January 18, 2024

Tempat Wisata Romantis Terbaik di Korea buat Honeymoon


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Tanaman yang Hidup di Air0
    6 Tanaman Hias yang Hidup di Air dan Cocok untuk Kolam Ikan
    October 21, 2024
  • Investasi Reksadana Saham0
    Keuntungan Investasi Reksadana Saham untuk Jangka Panjang
    January 24, 2024
  • BAB bayi berwarna hijau0
    BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya
    January 24, 2024
  • Shio beruntung 20240
    6 Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024
    January 24, 2024
  • Cara mencuci emas0
    Cara Mencuci Emas Perhiasan biar Kinclong Kembali
    January 24, 2024
  • Kesehatan mental anak0
    Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!
    January 23, 2024
  • Angka keberuntungan 20240
    Daftar Angka Keberuntungan Shio di Tahun Naga Kayu 2024
    January 23, 2024
  • Axolotl hewan peliharaan unik0
    Hewan Peliharaan Unik dan Lucu, Mudah Dirawat!
    January 23, 2024
  • Berat Badan Turun Drastis0
    Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya
    January 22, 2024
  • Anak suka menolong0
    Cara Mengajarkan Anak Suka Menolong Sesama Sejak Dini
    January 19, 2024

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid