Mewarnai rambut memang menyenangkan untuk menciptakan tampilan baru. Sayang, ada kalanya rambut rusak karena bleaching. Pernah mengalaminya? Jika pernah, sekarang kamu tak perlu pusing, karena ada cara mengatasi masalah ini.
Salah satu cara mengubah penampilan agar lebih menarik adalah mengecat rambut. Sayangnya, jika dilakukan terlalu sering bisa menyebabkan rambut rusak karena bleaching.
Yup, hal ini disebabkan karena saat proses bleaching membuat rambut menjadi lebih kering, rapuh, hingga berisiko rusak. Sebab, proses bleaching berfungsi melunturkan pigmen asli rambut kita. Sehingga, saat diwarnai akan menghasilkan warna rambut yang sempurna.
Lalu, bagaimana jika rambut terlanjur rusak setelah bleaching? Tak perlu khawatir, karena ada beberapa cara mudah mengatasi rambut rusak karena bleaching, kok.
Lebih lengkapnya, simak penjelasan artikel di bawah ini, ya, Girls!
Gunakan sampo khusus
Rambut yang telah di-bleaching membutuhkan berbagai perawatan khusus. Salah satunya dengan memilih sampo khusus untuk rambut bleaching. Sebab, kalau kita asal memilih sampo, justru akan memperparah kondisi rambut, sehingga mudah patah hingga rusak.
Ada beberapa pilihan sampo khusus rambut di-bleach yang bisa dipilih, yaitu TRESemmé Color Radiance & Repair for Bleached Hair Shampoo, atau sampo Kerastase Bain Lumiere.
Baca Juga: 7 Tren Warna Rambut 2021, Tampil Cantik dan Elegan
Jangan melewatkan kondisioner
Conditioner is a must, terutama jika rambut kita telah melalui proses bleaching. Pilih kondisioner yang memang diformulasikan untuk rambut bleaching. Ingat, jangan asal menggunakan kondisioner!
Pastikan mengaplikasikan kondisioner secara merata pada bagian tengah hingga ujung rambut. Penggunaan yang tepat akan membantu meningkatkan regenerasi sel pada batang rambut, sekaligus menutrisinya.
Kurangi penggunaan alat penata rambut
Guna menjaga dan meningkatkan kesehatan rambut rusak karena bleaching, untuk sementara hindari penggunaan alat penata rambut dulu, ya. Baik hairdryer maupun catokan harus dihindari dahulu, ya.
Seperti yang kita tahu, alat styling menghasilkan suhu panas. Jika menggunakannya pada rambut yang rusak setelah bleaching, justru akan membuatnya semakin parah.
Apabila memang harus menggunakan alat styling, pastikan menggunakan heat protectant dahulu. Dengan begitu, kerusakan rambut karena bleaching tidak menjadi semakin parah.
Baca Juga: 7 Cara Meluruskan Rambut Secara Alami Tanpa Catokan!
Merawat rambut bleaching dengan masker pisang
Untuk mencegah rambut kering dan rusak karena bleaching, kita juga harus rajin melakukan perawatan. Enggak perlu repot ke salon, perawatan rambut rusak setelah bleaching bisa dilakukan di rumah dengan bahan-bahan alami.
Pertama dengan menggunakan masker rambut dari pisang. Cukup ambil satu buah pisang, lalu haluskan. Kemudian, campurkan dengan plain yogurt ke dalamnya. Oleskan pada rambut secara merata, lalu diamkan sekitar 20 menit.
Setelah itu, bilas rambut hingga bersih, deh. Untuk hasil maksimal, pastikan menggunakan masker rambut dari pisang ini setiap 2 kali seminggu, ya, Girls!
Minyak zaitun untuk rambut rusak
Tak kalah penting, kita juga bisa menggunakan minyak zaitun untuk mengatasi rambut rusak karena bleaching. Menggunakan minyak zaitun secara rutin dapat membantu menjaga kelembapan rambut, sekaligus mengatasi masalah rambut kering dan bercabang.
Cara menggunakan minyak zaitun untuk rambut juga mudah. Hangatkan minyak zaitun, dan diamkan beberapa saat. Oleskan minyak zaitun pada kulit kepala dan rambut sambil memijatnya dengan lembut. Diamkan beberapa menit dan bilas hingga bersih.
Rutin memakai vitamin dan serum rambut
Satu lagi cara mengatasi rambut rusak karena bleaching adalah rutin memakai vitamin dan serum rambut. Sama halnya dengan sampo dan kondisioner, kita harus memilih beberapa vitamin dan serum rambut yang memang khusus untuk rambut bleaching.
Dengan begitu, rambut yang telah di-bleaching akan tetap tumbuh sehat dan bebas kering. Karena kandungan vitamin dan serum rambut bekerja melindungi sekaligus menjaga kelembapan rambut.
Nah, itulah beberapa cara mengatasi rambut rusak setelah di-bleaching. Semoga membantu, Girls!
Baca Juga: Merawat Rambut Setelah Smoothing agar Lurus Tahan Lama