Guna menekan penyebaran COVID-19, pemerintah mulai menerapkan peraturan untuk kembali WFH. Biar makin semangat kerja tak pernah kendor, kita buat suasana ruang kerja minimalis di rumah jadi lebih nyaman, yuk!
Pemerintah mulai menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat untuk Pulau Jawa dan Bali pada 3-20 Juli 2021. Salah satu aturan PPKM darurat adalah diterapkannya Work From Home (WFH) 100% di sektor non-esensial. Artinya, sekarang adalah saat yang tepat untuk menciptakan ruang kerja minimalis yang nyaman di rumah!
Tanpa disadari, sebenarnya memiliki ruang kerja minimalis yang nyaman itu penting banget. Sebab, ruangan kerja yang nyaman merupakan salah satu faktor meningkatkan kualitas pekerjaan.
Yuk, intip inspirasi ide ruang kerja minimalis yang nyaman di rumah supaya makin produktif saat bekerja:
Ruang kerja tema monokrom
Banyak yang beranggapan, tema monokrom kurang cocok diterapkan di ruang kerja minimalis. Tentu anggapan tersebut kurang tepat. Sebab, ruangan kerja dengan tema monokrom memberikan kesan modern dan rapi.
Untuk menerapkannya juga mudah. Cukup gunakan lemari dan meja kerja berwarna putih, lalu dipadukan kursi kerja berwarna hitam. Tambahkan pajangan dengan unsur putih dan hitam yang senada juga, ya!
Menggunakan interior polos yang menenangkan
Selain dengan tema monokrom, kita juga bisa membuat ruang kerja minimalis dengan interior polos. Jauh dari kata membosankan, interior polos justru memberikan kesan kalem, dan menenangkan pada ruang kerja di rumah.
Padukan dinding putih, lantai berwarna putih, lemari putih, dan meja kerja berwarna krem atau cokelat kalem. Tambahkan lampu meja dan gorden hovering berwarna cokelat kalem untuk tampilan kasual pada ruang kerja.
Baca Juga: Trik Menata Ruangan Sempit Tampak Lebih Luas
Lokasi meja kerja menghadap jendela
Tidak ada waktu untuk merombak ruang kerja minimalis di rumah? Jangan khawatir, kita bisa menyiasatinya dengan memindahkan meja kerja menghadap jendela.
Meskipun sederhana, namun memindahkan meja menghadap jendela dapat menciptakan suasana baru. Selain itu, kita juga bisa menikmati pemandangan luar agar tidak bosan saat bekerja. Tertarik mencobanya?
Letakkan tanaman hias
Salah satu ide dalam menciptakan ruang kerja yang nyaman di rumah adalah meletakkan tanaman hias. Tak hanya sekadar menambah estetika ruangan, meletakkan tanaman hias juga dapat menyuplai oksigen, lo!
Tidak perlu tanaman yang besar, pilih tanaman hias berdaun kecil yang mudah dirawat. Beberapa tanaman hias yang cocok diletakan di atas meja kerja, seperti peace lily atau bambu mini.
Baca Juga: 5 Tanaman Hias yang Cocok Dipajang di Meja Kerja
Menciptakan sudut santai dan hobi
Ada kalanya kita akan merasa bosan dan penat setelah seharian bekerja. Oleh karena itu, tidak ada salahnya menciptakan sudut santai dan hobi di dalam ruang kerja minimalis.
Misalnya, meletakkan sofa dan rak buku di sudut ruangan untuk beristirahat saat penat. Bahkan, tidak ada salahnya meletakkan meja kecil untuk meletakkan kopi sembari mencari inspirasi.
Ruang kerja di kamar tidur
Lalu, bagaimana kalau kita hanya bekerja di dalam kamar karena keterbatasan ruangan di rumah? Jangan khawatir, kita tetap bisa menciptakan ruang kerja yang nyaman di kamar tidur, kok.
Hanya saja, pastikan posisi antara kasur dan area kerja saling membelakangi, ya. Secara psikologis, posisi saling membelakangi akan membuat kita lebih fokus dan berkonsentrasi saat bekerja. Lalu, utamakan menggunakan furnitur multifungsi agar ruangan tidak terasa sempit.
Nah, itulah beberapa ide ruang kerja minimalis yang nyaman di rumah. Kira-kira Mama Papa lebih suka desain ruang kerja yang mana, nih?
Baca Juga: 5 Tips Memilih Meja Kerja agar Produktif Selama di Rumah