Girls, memilih warna alis yang cocok memang gampang-gampang susah. Supaya kamu enggak salah pilih, Berkeluarga.id punya panduan dalam memilih warna alis yang bisa kamu ikuti. Yuk, disimak!
Keluar rumah tanpa pensil alis? Bagi sebagian besar perempuan ide ini mungkin terdengar menyeramkan. Sebab, alis merupakan salah satu riasan yang krusial. Dengan memilih warna alis yang cocok, tampilan wajah kita pun terlihat lebih sempurna.
Nah, supaya wajah kita jadi lebih natural, pemilihan warna pensil alis ini tidak boleh asal-asalan. Salah satu tips yang harus kamu perhatikan adalah sesuaikan warna alis dengan skin tone dan warna rambut.
Untuk lebih jelasnya, yuk, ikuti panduan cara memilih warna alis yang cocok untuk wajah berikut ini:
1. Kulit putih
Buat yang memiliki kulit putih sebenarnya ada keuntungan tersendiri dalam memilih warna alis yang cocok untuk wajahmu. Karena, warna kulit ini bisa bereksperimen dengan warna alis apapun. Kita bisa memilih warna alis hitam, cokelat tua, hingga cokelat muda. Tinggal sesuaikan dengan warna baju atau makeup yang digunakan, ya.
2. Kulit sawo matang
Warna kulit khas perempuan Indonesia ini paling cocok dengan warna alis cokelat tua dan hitam. Pasalnya, kedua warna tersebut akan terlihat menyatu dengan warna kulit sawo matang. Jadi membuat penampilan kita tampak lebih natural, Girls!
3. Warna rambut hitam
Nah, selain menyesuaikan dengan warna kulit, kita juga bisa memilih warna alis yang cocok berdasarkan warna rambut. Jika memiliki rambut berwarna hitam, jangan memilih warna alis hitam juga, ya.
Menggunakan alis berwarna hitam pekat justru membuat riasan tampak lebih mencolok. Lebih baik pilih warna dua tingkat lebih terang dari warna rambut. Contohnya cokelat tua dan abu-abu.
Baca Juga: Pigmented, Ini Rekomendasi Pensil Alis di Bawah Rp40.000
4. Warna rambut cokelat terang
Warna rambut cokelat tua membutuhkan pensil alis berwarna caramel brown, agar terlihat lebih natural. Pasalnya, warna ini tidak terlalu gelap, namun tetap dapat menyatu dengan warna asli alis kita.
Jangan lupa juga untuk menggunakan spoolie saat menyisir guratan pensil alis, ya, supaya tampak lebih natural.
Baca Juga: 7 Kesalahan saat Membuat Alis yang Sering Cewek Lakukan
5. Warna rambut merah
Buat yang punya rambut warna merah atau burgundy tidak perlu khawatir memilih warna alis yang cocok. Untuk warna rambut ini kita bisa mencoba menggunakan alis warna cokelat, baik gelap maupun terang. Warna ini akan terlihat lebih natural dengan skin tone kita, lo!
6. Warna rambut pirang
Nah, ada yang unik dalam memilih warna alis yang cocok untuk rambut pirang. Karena warna rambut ini cukup nyetrik, cobalah untuk menggunakan warna alis taupe. Warna ini memiliki tone yang tidak terlalu gelap dan terang untuk menebalkan alis kita.
Setelah mendapatkan warna yang cocok jangan lupa untuk memilih tekstur yang tepat, Girls! Idealnya pensil alis memiliki tekstur agak keras. Karena akan mengeluarkan warna sedikit demi sedikit, sehingga kita bisa membentuknya secara perlahan.
Selain itu, pastikan menggunakan pensil alis dengan cara yang benar, agar hasilnya sesuai keinginan, ya.
Baca Juga: Cara Mencukur Alis Sendiri, Simpel dan Hasilnya Paripurna