Menjaga kebersihan kamar mandi adalah hal yang wajib agar bebas kuman dan bakteri. Supaya bersih maksimal, yuk, simak cara membersihkan kamar mandi dengan benar di bawah ini. Dijamin kinclong dan bebas kuman!
Kamar mandi menjadi tempat favorit kuman dan bakteri. Itulah mengapa kita harus selalu menjaga kebersihan kamar mandi, agar selalu bersih dan bebas kuman. Masalahnya, ada beberapa orang yang kurang memahami cara membersihkan kamar mandi dengan benar, agar bebas kuman dan bakteri.
Meskipun sepele, namun mengetahui cara membersihkan kamar mandi dengan benar merupakan hal yang penting, lo! Pasalnya, kamar mandi yang kotor berisiko menyebabkan berbagai masalah kesehatan, salah satu yang paling sering adalah masalah pencernaan.
Parahnya lagi, apabila si kecil yang mengalami masalah pencernaan, nantinya bisa berisiko stunting, dan dapat menghambat tumbuh kembang anak! Duh, pastinya Mama Papa tidak ingin, bukan?
Yuk, simak 7 cara membersihkan kamar mandi dengan benar agar bebas kuman dan bakteri di bawah ini:
1. Bersihkan langit-langit kamar mandi
Cara membersihkan kamar mandi yang pertama dimulai dari bagian langit-langit. Hal ini bertujuan untuk membersihkan sarang laba-laba dan debu yang menempel.
Untuk membersihkan langit-langit kamar mandi, kita bisa menggunakan sapu yang panjang. Kemudian sapukan dari satu sudut ke sudut lainnya.
O, iya, untuk mencegah debu jatuh ke wajah, disarankan menggunakan masker dan kacamata saat membersihkan langit-langit kamar mandi, ya!
2. Sikat lantai kamar mandi
Setelah langit-langit, kita juga perlu menyikat lantai kamar mandi. Selain rawan licin, lantai kamar mandi yang kotor menjadi tempat favorit banyak kuman dan bakteri.
Untuk itu, pastikan rutin membersihkan lantai kamar mandi, minimal satu minggu sekali. Untuk bagian sudut lantai, gunakan sikat gigi bekas agar dapat membersihkan kotoran yang menempel secara menyeluruh.
3. Gosok dinding kamar mandi
Selain lantai kamar mandi, kita juga tidak boleh lupa menggosok dinding kamar mandi. Sebab, cipratan air dan sabun yang menempel di dinding kamar mandi bisa memicu timbulnya kerak.
Sebenarnya kita bisa membersihkan dinding kamar mandi dengan mengguyurnya menggunakan air. Namun, kalau nodanya cukup membandel, disarankan menggunakan sikat dan sabun khusus pembersih kerak.
Baca Juga: 7 Tips Membuat Kamar Mandi Aman untuk Anak
4. Jangan lupa mengelap cermin
Apakah Mama Papa meletakkan cermin di dalam kamar mandi? Jika iya, jangan malas mengelap cermin di kamar mandi, ya. Pasalnya, cermin kamar mandi rentan kotor karena selalu terkena cipratan kuman dan bakteri saat cuci tangan, mandi, atau bahkan sikat gigi.
5. Membersihkan kepala shower
Cara membersihkan kamar mandi berikutnya adalah menyikat bagian kepala shower. Mengutip dari SehatQ, menurut penelitian dari University of Colorado menyebutkan, alat pancuran dapat menyebabkan mikroba; seperti Mycobacterium avium dan Legionella pneumophila, menyebar ke udara.
Jika dibiarkan kotor, mikroba tersebut dapat membahayakan siapa saja yang memiliki penyakit paru-paru, atau daya tahan tubuh lemah.
6. Mengambil kotoran di saluran air
Sembari membersihkan kepala shower, jangan lupa untuk mengecek saluran air. Tanpa disadari, ada beberapa kotoran; benang atau rambut, yang kerap terjebak di saluran air.
Jika dibiarkan, kotoran akan menumpuk dan menyebabkan saluran air tersumbat. Kalau sudah begini, air di kamar mandi akan menggenang, sehingga menyebabkan lantai menjadi mudah kotor dan licin akibat sisa-sisa sabun yang tertinggal.
7. Bersihkan toilet
Mungkin terdengar menjijikkan, namun rajin membersihkan toilet dapat mencegah munculnya kerak yang menempel di dinding toilet, lo! Oleh karena itu, pastikan selalu membersihkan toilet dengan sabun pembersih khusus setiap 1-2/minggu.
Jangan lupa selalu menutup toilet setiap menekan tombol flush. Sebab, menurut studi dari Journal of Hospital Infection, menekan tombol flush berisiko menyebabkan bakteri menyebar ke benda lainnya. Jadi harus kita waspadai, ya, Mama Papa!
8. Membersihkan keset kamar mandi
Selain beberapa cara membersihkan kamar mandi di atas, tak kalah penting adalah mencuci keset setiap seminggu sekali. Pasalnya, keset kamar mandi juga menjadi sarang kuman dan bakteri apabila tidak dibersihkan secara rutin.
Jadi, jangan malas membersihkan kamar mandi lagi, ya!
Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Bau Tidak Sedap di Kamar Mandi