7 Jenis Makeup Remover Terbaik Bersihkan Makeup7 Jenis Makeup Remover Terbaik Bersihkan Makeup7 Jenis Makeup Remover Terbaik Bersihkan Makeup7 Jenis Makeup Remover Terbaik Bersihkan Makeup
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

7 Jenis Makeup Remover Terbaik Bersihkan Makeup

December 13, 2021
Makeup remover

Jenis Makeup Remover | Foto: Envato

Girls, tahukah kamu ada banyak jenis pembersih makeup yang dijual di pasaran? Mulai dari cleansing gel, micellar water, hingga cleansing balm. Menariknya, setiap jenis makeup remover memiliki fungsi, keunggulan, dan kekurangan dalam membersihkan makeup, lo! Lantas, mana yang terbaik, ya?

Girls, membersihkan makeup di wajah enggak cukup kalau hanya mengandalkan facial wash. Kita juga harus rutin melakukan double cleansing, yaitu menggunakan makeup remover dan dilanjutkan dengan facial wash. Sehingga, kulit wajah benar-benar bersih, sehat, dan tidak ada residu makeup yang tertinggal.

Sayangnya, banyaknya jenis makeup remover yang dijual di pasaran kadang membuat kita bingung memilih yang terbaik. Terlebih lagi, setiap jenis makeup remover memiliki fungsi, keunggulannya, serta kekurangannya masing-masing dalam membersihkan wajah yang patut dipertimbangkan.

Supaya tidak salah pilih, kenali 7 jenis makeup remover di bawah ini, yuk, Girls!

1. Micellar water

Micellar water termasuk salah satu pembersih makeup andalan banyak cewek. Pasalnya, micellar water dikenal ampuh membersihkan kotoran, makeup, serta minyak pada wajah agar kulit bersih sepenuhnya.

Keunggulan micellar water adalah memiliki formula yang sangat ringan dan dapat digunakan oleh semua jenis kulit. Selain itu, micellar water dapat membersihkan makeup secara menyeluruh hanya dengan sekali usap. Bahkan, setelah digunakan, micellar water enggak bikin kulit terasa lengket, lo!

Baca Juga: 6 Manfaat Micellar Water Selain untuk Membersihkan Makeup!

2. Cleansing oil

Pembersih makeup berbasis minyak ini termasuk jenis makeup remover yang efektif menghapus makeup waterproof, dan sebagai metode deep cleansing. Saking hebatnya, kita bisa membersihkan wajah hanya dengan menggunakan 2-3 tetes cleansing oil saja, lo!

Menariknya lagi, cleansing oil sangat cocok untuk semua jenis kulit. Bahkan, saat dibilas  pun cleansing oil dapat luruh dengan cepat, dan tidak akan menyumbat pori-pori kulit wajah.

3. Cleansing gel

Jenis makeup remover yang tidak kalah menarik adalah cleansing gel. Berkat tekstur gel berformula sangat ringan dan lembut, cleansing gel dapat membersihkan makeup secara menyeluruh tanpa perlu khawatir kulit menjadi kering maupun iritasi.

Salah satu daya tarik cleansing gel adalah cara penggunaannya yang mirip facial wash. Kita hanya perlu tuangkan sedikit cleansing gel pada tangan, lalu gosok ke seluruh muka secara perlahan. Kemudian, bilas wajah hingga bersih, deh!

4. Milk cleanser

Selain bentuk cairan dan gel, milk cleanser termasuk salah satu jenis pembersih makeup yang teksturnya mirip lotion. Meskipun teksturnya terlihat lebih “berat” dibandingkan pembersih wajah lainnya, milk cleanser memiliki efek yang sangat melembapkan. Sehingga, sangat cocok untuk pemilik kulit kering.

Hanya saja, penggunaan milk cleanser sedikit lebih repot dibandingkan lainnya. Sebab, kita perlu menambahkan refreshing toner setelah menggunakan milk cleanser, supaya sisa makeup pada wajah dapat terangkat sepenuhnya. Selain itu, milk cleanser juga kurang efektif menghapus makeup waterproof.

5. Cleansing balm

Enggak kalah populer dari lainnya, cleansing balm adalah jenis makeup remover yang banyak diminati. Pasalnya, cleansing balm memiliki bentuk yang unik, mudah digunakan, dan dapat membersihkan makeup secara menyeluruh.

Daya tarik cleansing balm terletak pada teksturnya yang mirip balsem. Tapi, kalau dioleskan pada wajah, tekstur cleansing balm perlahan mencair dan sedikit oily. Sehingga sangat efektif untuk membersihkan makeup waterproof dengan cepat.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Cleansing Balm Lokal dengan Harga Bersahabat

6. Facial cleansing wipes

Kata siapa pembersih makeup hanya dalam bentuk cairan, gel, atau balm saja? Ada salah satu jenis makeup remover yang sangat menarik, yaitu facial cleansing wipes, alias pembersih makeup dalam bentuk tisu basah!

Karena bentuknya seperti tisu basah, facial cleansing wipes sangat praktis dan cocok digunakan di mana saja. Kita hanya perlu mengusapkan tisu basah ke seluruh wajah secara merata agar makeup dan kotoran benar-benar terangkat.

Hanya saja, kita harus lebih teliti saat memilih cleansing wipes yang tepat. Mengingat, ada beberapa cleansing wipes mengandung alkohol dan fragrance, sehingga berisiko menyebabkan kulit iritasi.

7. Eye makeup remover

Agak berbeda dari sebelumnya, eye makeup remover adalah jenis pembersih makeup yang khusus untuk membersihkan riasan pada area mata. Biasanya, eye makeup remover digunakan untuk menghapus riasan mata yang intens, bold, dan banyak menggunakan produk waterproof.

Enggak perlu khawatir kulit sekitar mata iritasi. Sesuai dengan namanya, pembersih makeup ini memang diformulasikan khusus untuk membersihkan riasan mata dengan aman, mudah, dan dalam waktu singkat.

Nah, itulah 7 jenis makeup remover yang ampuh untuk membersihkan wajah secara menyeluruh. Kira-kira, mana pembersih makeup andalanmu, Girls?

Baca Juga: Cara Memilih Makeup Remover yang Benar, Wajah Bersih Maksimal

Share
0
Nadia
Nadia

Related posts

Shio beruntung 2024

Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024 | Foto: Envato

January 24, 2024

6 Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024


Read more
Angka keberuntungan 2024

Angka Keberuntungan Shio di 2024 | Foto: Freepik

January 23, 2024

Daftar Angka Keberuntungan Shio di Tahun Naga Kayu 2024


Read more
Wisata romantis di Korea

Tempat Wisata Romantis di Korea Selatan | Foto: Shutterstock

January 18, 2024

Tempat Wisata Romantis Terbaik di Korea buat Honeymoon


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Tanaman yang Hidup di Air0
    6 Tanaman Hias yang Hidup di Air dan Cocok untuk Kolam Ikan
    October 21, 2024
  • Investasi Reksadana Saham0
    Keuntungan Investasi Reksadana Saham untuk Jangka Panjang
    January 24, 2024
  • BAB bayi berwarna hijau0
    BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya
    January 24, 2024
  • Shio beruntung 20240
    6 Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024
    January 24, 2024
  • Cara mencuci emas0
    Cara Mencuci Emas Perhiasan biar Kinclong Kembali
    January 24, 2024
  • Kesehatan mental anak0
    Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!
    January 23, 2024
  • Angka keberuntungan 20240
    Daftar Angka Keberuntungan Shio di Tahun Naga Kayu 2024
    January 23, 2024
  • Axolotl hewan peliharaan unik0
    Hewan Peliharaan Unik dan Lucu, Mudah Dirawat!
    January 23, 2024
  • Berat Badan Turun Drastis0
    Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya
    January 22, 2024
  • Anak suka menolong0
    Cara Mengajarkan Anak Suka Menolong Sesama Sejak Dini
    January 19, 2024

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid