Memiliki corak dan yang indah, tidak heran jika tanaman hias calathea masih terus populer sampai sekarang. Namun, untuk memiliki daun yang indah dan sehat, Mama Papa perlu merawat calathea dengan benar. Apa saja yang harus kita perhatikan?
Merawat tanaman hias calathea diprediksi bakal populer pada 2022. Wajar saja, sebab calathea memiliki corak daun yang indah, sehingga cocok banget untuk menghiasi salah satu sudut ruangan di rumah kita.
Tapi, merawat tanaman calathea enggak boleh sembarangan. Mengingat harganya yang cukup fantastis, hingga jutaan Rupiah, lo! Maka dari itu, Mama Papa harus merawat calathea dengan baik, supaya calathea tumbuh subur, berdaun indah, dan tidak cepat mati.
Sebenarnya cara merawat calathea tergolong mudah. Asalkan, kita memahami karakteristik tanaman calathea. Perlu diingat calathea sensitif dengan suhu dingin.
Sehingga, kita perlu menjaga kelembapan tanah, dan meletakkan di tempat dengan pencahayaan baik, agar daun calathea tumbuh subur dan tidak pucat.
Supaya tidak salah cara, berikut tips merawat tanaman calathea agar tumbuh subur dan tidak cepat mati:
Pilih media tanam yang tepat
Media tanam memiliki peran penting dalam pertumbuhan tanaman. Maka dari itu, cara merawat calathea agar tumbuh subur adalah menggunakan media tanam yang tepat.
Tanaman calathea menyukai media tanam yang lembap. Perpaduan tanah kompos atau gambut dengan pasir kasar yang agak basah adalah media tanam yang cocok untuk calathea.
Selain itu, Mama Papa juga bisa mencampurkan 50% tanah, 20% kulit anggrek, 20% arang, dan 10% perlit sebagai media tanam calathea.
Gunakan pot yang sesuai
Memilih pot tanaman yang tepat menjadi salah satu faktor penentu calathea tumbuh subur dan sehat. Salah satu pot yang cocok untuk menanam calathea adalah pot terakota. Karena jenis pot ini bisa menjaga tanah tetap lembap, tapi tidak basah berlebihan.
Apabila Mama Papa tinggal di daerah yang sangat kering, disarankan menggunakan pot plastik. Pilih pot plastik dengan drainase baik untuk mencegah tanah terlalu lembap yang berisiko menyebabkan busuk akar.
Perhatikan kelembapan udara
Cara merawat calathea berikutnya adalah memerhatikan kelembapan dan temperatur udara. Letakkan pot calathea di atas nampan berisi kerikil dan air. Tujuannya untuk menciptakan penguapan air alami dan menjaga kelembapan udara.
Selain itu, Mama Papa juga bisa menggunakan humidifier untuk menjaga kelembapan udara, lo! Kemudian, karena calathea sensitif dengan suhu dingin, pastikan temperatur udara berada di angka 18-30 derajat Celcius. Hindari meletakkan tanaman calathea di tempat yang bersuhu di bawah 15 derajat Celcius, ya!
Beri pencahayaan cukup
Meskipun sensitif dengan udara dingin, bukan berarti kita boleh meletakkan calathea di tempat yang terkena sinar matahari langsung. Alih-alih tumbuh subur, meletakkan pot di bawah sinar matahari justru menyebabkan calathea tidak dapat tumbuh subur, bahkan daunnya bisa mengering.
Letakkan tanaman calathea di tempat yang memiliki pencahayaan redup; tidak langsung. Dengan begitu, calathea dapat tumbuh subur, sehat, dan memiliki daun yang cantik.
Baca Juga: 6 Tanaman Hias yang Bisa Hidup Tanpa Sinar Matahari
Perhatikan teknik penyiraman
Setiap tanaman memang butuh air, namun bukan berarti kita boleh menyiram tanaman dengan asal. Khusus tanaman calathea, disarankan menyiram tanaman dua kali seminggu, agar menjaga kelembapan tanah.
Tidak kalah penting, siram calathea menggunakan air yang bersih atau telah dideklorinasi. Lebih amannya, siram tanaman calathea dengan air yang telah dibiarkan semalaman, guna menghilangkan kandungan klorin pada air.
Memberi pupuk secara rutin
Pupuk adalah “vitamin” bagi tanaman agar tumbuh subur dan sehat. Maka dari itu, cara merawat tanaman calathea yang tidak boleh dilewatkan adalah memberi pupuk secara rutin. Beri pupuk organik pada calathea setiap sebulan sekali, agar tanaman tumbuh subur dan berdaun cantik.
Baca Juga: 6 Bahan Alami Pupuk Organik Tanaman Hias, Pasti Subur
Kenali tanda calathea sakit
Satu lagi cara merawat calathea yang tidak boleh terlupakan adalah memantau kesehatannya. Caranya dengan mengenali ciri-ciri calathea sakit. Ada beberapa ciri tanaman calathea sakit, seperti daun menguning, keputihan, serta muncul spot pada daun.
Jika melihat ada daun yang menguning, segera potong dan buang bagian tersebut, ya! Supaya tidak terjadi penularan pada daun-daun yang masih sehat. Jangan lupa untuk menyemprotkan fungisida 1-2 bulan sekali, untuk mencegah tanaman terserang penyakit.
Itulah beberapa cara merawat tanaman calathea agar tumbuh subur, memiliki daun yang cantik, dan tidak cepat mati. Bagaimana, cara merawat calathea tidak serumit yang dibayangkan, bukan?
Baca Juga: 6 Tanaman Daun Lebar yang Cantik untuk Dekorasi Rumah