Tak hanya faktor usia, ada beberapa tanda yang perlu Mama Papa pertimbangkan sebelum memutuskan anak masuk ke sekolah dasar. Secara garis besar, tanda anak siap masuk SD bisa dilihat dari kemampuan motorik, kognitif, sosial-emosional, serta kemandirian si kecil.
Sebagian orangtua menggunakan “usia” sebagai patokan anak mulai masuk ke jenjang sekolah dasar. Memang tidak sepenuhnya salah, hanya saja kesiapan anak sekolah tidak hanya ditentukan dari usianya. Sebagai orangtua, Mama Papa juga harus mempertimbangkan kemampuan anak apakah sudah siap masuk SD atau belum.
Ada aspek perkembangan umum yang menjadi penanda apakah anak siap masuk SD atau belum. Dijelaskan oleh Dosen Psikologi Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Sebelas Maret (UNS), Afia Fitriana yang dikutip Kompas.com: kesiapan anak masuk SD berkaitan dengan kesiapan individu menghadapi aktivitas pembelajaran di sekolah. Seperti perkembangan fisik, mental, sosial, dan emosional.
Memastikan kesiapan anak masuk SD merupakan hal yang sangat penting bagi orangtua. Mengingat, transisi anak dari TK ke SD membutuhkan banyak persiapan. Hal ini bertujuan agar anak dapat beradaptasi di lingkungan sekolah yang baru.
Nah, salah satu bentuk persiapan yang perlu dilakukan orangtua adalah memastikan si kecil sudah memenuhi kriteria siap masuk SD. Lantas, apa saja tanda anak siap masuk ke jenjang sekolah dasar tersebut?
Selengkapnya, berikut 6 tanda anak siap masuk SD yang perlu Mama Papa perhatikan:
Mengenali identitas dirinya
Sebelum masuk SD, pastikan si kecil sudah mengenali identitas dirinya dengan baik. Seperti menjelaskan siapa namanya, jenis kelamin, serta hobi atau kegiatan yang disukai. Meski sederhana, belajar mengenali identitas diri membantu mereka belajar memperkenalkan diri di sekolah, lo!
Kemampuan motorik
Tanda anak siap masuk SD bisa dilihat dari kemampuan motorik kasar dan halus. Bukan hal remeh, pasalnya kemampuan motorik anak berperan penting dalam mendukung aktivitas sehari-hari, serta kegiatan belajar mengajar si kecil selama di sekolah.
Terasahnya kemampuan motorik kasar anak sebelum masuk SD bisa dilihat dari kemampuan berdiri satu kaki, berjalan lurus, maupun naik turun tangga dengan lancar.
Sementara itu, kemampuan motorik halus anak terlihat dari aktivitas sehari-hari. Seperti mengancingkan baju, memegang pensil, dan menyusun balok sesuai bentuknya.
Kemampuan kognitif
Selain kemampuan motorik, tanda anak siap masuk SD berikutnya terlihat dari kemampuan dasar kognitif si kecil. Minimal, kemampuan kognitif dasar anak yang harus dipenuhi adalah bisa membedakan bentuk dan warna, serta mengetahui klasifikasi bentuk bangun dasar.
Akan lebih baik lagi, kalau si kecil bisa mulai mengenali huruf dan angka. Mengingat, sebagian besar sekolah dasar akan menuntut para murid untuk bisa membaca dan menulis secara sederhana.
Baca juga: 6 Tanda Anak Cerdas, Terlihat dari Kebiasaan Sehari-hari
Berkomunikasi dengan jelas
Dapat berkomunikasi dengan baik dan jelas turut menjadi tanda anak siap sekolah yang tidak kalah penting diperhatikan. Dalam hal ini, kemampuan berkomunikasi yang baik menunjukkan bahwa si kecil memiliki pemahaman bahasa yang bagus sebelum masuk SD. Sehingga, anak bisa menerima dan memahami tugas yang diberikan guru.
Perkembangan sosial-emosional yang baik
Mengutip dari Hellosehat, perkembangan sosial-emosional adalah salah satu tahap tumbuh kembang anak untuk berinteraksi dengan orang lain, dan mengendalikan emosi sendiri. Dalam hal ini, memiliki perkembangan sosial-emosional yang baik merupakan tanda anak siap SD yang perlu diperhatikan.
Hal ini juga berpengaruh dengan kecerdasan anak, sebab kemampuan sosial-emosional akan melatih anak belajar untuk menjalin hubungan dengan teman dan lingkungan sekolah yang baru. Salah satu tanda anak memiliki sosial-emosional yang baik adalah mampu memahami dan mengelola emosi.
Ketergantungan pada orangtua berkurang
Tanda anak siap masuk SD yang tidak kalah penting adalah ketergantungan pada orangtua atau orang dewasa di sekitarnya mulai berkurang. Jangan salah, berkurangnya ketergantungan pada orangtua menunjukkan kemandirian dan rasa tanggung jawab anak mulai tumbuh, lo!
Ada beberapa tanda anak mulai tumbuh menjadi sosok yang mandiri dan tidak bergantung pada orangtua. Seperti bisa makan sendiri, membereskan mainan setelah digunakan, hingga memiliki keinginan mandi sendiri tanpa bantuan Mama Papa.
Itulah beberapa tanda anak siap masuk SD yang perlu Mama Papa perhatikan. Apakah si kecil sudah memiliki tanda-tanda tersebut?
Baca juga: 8 Manfaat Memeluk Anak Setiap Hari, Bisa Bikin Cerdas!