Eksfoliasi penting dilakukan untuk mengangkat sel kulit mati. Tapi, pastikan tidak melakukan kesalahan saat eksfoliasi wajah. Alih-alih bikin kulit bersih dan mulus, cara eksfoliasi yang salah justru bikin wajah bruntusan hingga iritasi, lo!
Selain pakai skincare, kita juga harus rutin melakukan eksfoliasi agar kulit wajah bersih, cerah, dan sehat. Masalahnya, tidak sedikit perempuan yang tanpa sadar melakukan kesalahan eksfoliasi wajah. Alih-alih bikin kulit bersih dan mulus, cara eksfoliasi yang salah justru bikin wajah bruntusan hingga iritasi, lo!
FYI, eksfoliasi adalah salah satu perawatan wajah yang berfungsi untuk mengangkat sel-sel kulit mati, dan berbagai kotoran yang menempel pada permukaan kulit. Melakukan eksfoliasi secara rutin membantu mencerahkan kulit, memperbaiki warna dan tekstur kulit, serta menyamarkan tanda-tanda penuaan dini pada wajah.
Untuk mendapatkan manfaatnya, kita harus menerapkan cara eksfoliasi yang tepat. Sebab, melakukan kesalahan eksfoliasi berpotensi merusak skin barrier. Akibatnya, kulit menjadi lebih sensitif, mudah berjerawat, dan rentan iritasi.
Jangan mengulangi kesalahan yang sama. Berikut 6 kesalahan saat eksfoliasi wajah yang wajib dihindari:
1. Tidak membersihkan wajah
Memang benar jika eksfoliasi berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati. Namun, bukan berarti kita boleh asal melakukan eksfoliasi pada kulit wajah yang kotor. Sebab, melakukan eksfoliasi tanpa membersihkan wajah merupakan kesalahan yang cukup serius.
Sebelum melakukan eksfoliasi, pastikan untuk membersihkan wajah dengan metode double cleansing terlebih dahulu. Hal ini bertujuan untuk membersihkan kotoran, debu, serta sisa skincare dan makeup pada kulit. Dengan begitu, produk eksfoliasi bisa bekerja lebih maksimal.
Baca juga: 5 Facial Wash untuk Kulit Berminyak, di BAwah 50 Ribu!
2. Eksfoliasi terlalu sering
Kerap ditemukan beberapa perempuan yang melakukan eksfoliasi wajah lebih dari dua kali seminggu. Alasannya agar kulit wajah lebih cepat halus, lembut, dan cerah alami. Padahal, kebiasaan tersebut merupakan kesalahan eksfoliasi yang harus dihindari.
Alih-alih bikin kulit bersih dan mulus, eksfoliasi wajah terlalu sering menyebabkan kulit kering, bruntusan, dan kemerahan. Untuk itu, disarankan hanya melakukan eksfoliasi sebanyak 1-2 kali seminggu.
3. Menggunakan scrub terlalu kasar
Ada yang beranggapan; semakin kasar scrub pada produk eksfoliasi, akan semakin efektif mengangkat sel kulit mati. Sayangnya, anggapan tersebut kurang tepat dan termasuk kesalahan dalam eksfoliasi.
Faktanya, melakukan eksfoliasi kulit menggunakan scrub yang terlalu kasar justru akan memperparah tekstur kulit wajah. Jika terus dilakukan secara berulang, kebiasaan menggosok wajah menggunakan scrub yang kasar berisiko menyebabkan kulit iritasi.
4. Menggosok wajah berlebihan
Kebiasaan menggosok wajah secara berlebihan turut menjadi salah satu kesalahan eksfoliasi yang tanpa disadari sering dilakukan. Bukan hal yang patut dianggap remeh, dalam jangka panjang, kebiasaan menggosok wajah terlalu kencang dan kasar dapat merusak lapisan kulit.
Oleh karena itu, pastikan menggosok wajah secara perlahan. Gosok seluruh lapisan wajah secara merata dengan gerakan melingkar selama 30 detik. Hindari melakukan eksfoliasi pada kulit yang terluka, atau sedang mengalami sunburn.
Baca juga: 6 Cara Mengatasi Kulit Belang Karena Sinar Matahari
5. Melakukan eksfoliasi saat kulit kering
Sebagian besar di antara kita mungkin beranggapan, melakukan eksfoliasi dalam kondisi kulit yang masih kering adalah hal wajar. Padahal, kebiasaan tersebut merupakan kesalahan eksfoliasi yang cukup fatal. Karena dapat menyebabkan kulit jadi mudah iritasi.
Sebaiknya, oleskan minyak zaitun pada wajah sebelum melakukan eksfoliasi. Diamkan 5-10 menit agar minyak zaitun meresap pada kulit. Setelah itu, kita bisa mulai melakukan scrubbing secara perlahan untuk mengangkat sel-sel kulit mati.
6. Tidak pakai pelembap
Setelah melakukan eksfoliasi wajah, tidak jarang kulit terasa sangat kering. Untuk mengatasi hal tersebut, kita perlu menggunakan pelembap atau moisturizer untuk mengembalikan kelembapan dan kondisi lapisan pelindung kulit. Kemudian, aplikasikan sunscreen minimal SPF 30 untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Itulah kesalahan eksfoliasi wajah yang bikin kulit bruntusan dan iritasi. Jangan sampai mengulangi kesalahan yang sama, ya, Girls!