Handphone (HP) kini menjadi salah satu bagian penting dalam hidup kita yang mendukung kegiatan kita sehari-hari. Namun, ada satu masalah klasik yang kerap menghantui kita, yakni charger HP yang rusak. Nah, untuk mencegah hal tersebut, Mama Papa harus tahu cara merawat charger HP agar awet dan enggak mudah putus!
Biasanya charger HP rusak karena kita asal-asalan menggulung kabelnya. Padahal, tanpa benda satu ini, produktivitas kita bisa terganggu! Bayangkan, kalau kita enggak bisa mengisi daya HP. Padahal benda ini wajib kita bawa untuk menunjang segala kegiatan sehari-hari. Itulah mengapa kita harus merawat charger HP dengan baik.
Daripada keseringan beli charger, lebih baik kita merawat charger HP biar awet dan tahan lama, kan? Ditambah lagi, kalau kita keseringan beli charger baru yang original, dompet kita bisa jebol. Kalau beli charger yang abal dan murah, malah bikin HP kita cepat rusak!
Lantas, bagaimana cara merawat charger HP supaya awet dan enggak cepat rusak? Simak cara-cara di bawah ini.
Balut ujung kabel dengan pelindung
Biasanya, ujung kabel HP sering terkelupas. Entah karena sering terlipat, atau bergesekan dengan ujung HP. Salah satu cara merawat charger HP agar tidak mudah terkelupas adalah dengan membalut ujung charger dengan selotip, atau perekat lainnya.
Baca Juga: 7 Cara Mengatasi Wifi Lemot agar Internet Kembali Lancar
Jangan melipat kabel
Untuk menjaga charger HP agar lebih awet, sebaiknya jangan melipat kabel saat dicolokkan, ya! Karena, kalau kita menekuk kabel secara paksa, kabel bisa menjadi tegang dan tertekan. Sehingga kabel lebih mudah rusak dan putus.
Jangan main HP saat di-charge
Mama Papa punya kebiasaan memainkan HP saat di-charge? Ternyata, kebiasaan ini bisa membuat kabel bengkok, tertarik, bahkan hingga terkelupas, lo! Maka dari itu, biar enggak cepat rusak, jangan memainkan HP saat di-charge, ya!
Gulung kabel dengan hati-hati
Satu cara merawat charger HP biar awet adalah menggulung kabel dengan benar! Kalau kita asal-asalan saat menggulung, dapat membuat kabel mudah terputus.
Bagaimana cara menggulung charger HP yang benar? Gulung kabel sebanyak 3-4 gulungan, lalu selipkan ujung kabel dengan rapi di antara gulungan tersebut. Cara ini bisa membuat charger HP lebih aman, lo!
Simpan di tempat aman
Cara ini masih berhubungan sama yang cara sebelumnya. Setelah menggulung kabel, selanjutnya Mama Papa bisa menyimpan charger di tempat khusus. Sebaiknya, tempat ini hanya digunakan untuk meletakkan kabel charger saja, supaya Mama Papa enggak kesulitan mencari charger.
Gunakan cable protector
Pernah melihat cable protector yang bentuknya seperti spiral elastis? Ternyata, benda satu ini bukan hanya untuk gaya-gayaan saja, tapi juga bisa merawat charger HP agar tidak gampang putus, lo! Mama Papa bisa menemukan kabel ini di toko HP terdekat dengan harga yang sangat murah, kok!
Baca Juga: Laptop Cepat Panas? Begini Cara Cegah Laptop Overheat
Cabut kabel sesudah digunakan
Mencabut charger setelah digunakan tidak hanya menghemat listrik, tetapi juga bisa merawat charger agar tetap awet. Charger HP yang tidak segera dicabut dapat terus mengalirkan energi listrik. Akibatnya, charger bisa cepat rusak, deh!
Gunakan penjepit kabel
Jangan remehkan fungsi penjepit kabel, ya! Pasalnya, penjepit satu ini bisa menjadi penyelamat kabel HP kita. Caranya, gulung melingkar kabel, lalu jepit agar kabel tidak mudah tercecer atau terlepas ketika digulung.
Itulah beberapa cara merawat charger HP agar lebih awet. Jangan lupa menerapkan cara-cara di atas, ya!