Cara Membersihkan Rumah setelah Banjir, Bebas Bakteri!Cara Membersihkan Rumah setelah Banjir, Bebas Bakteri!Cara Membersihkan Rumah setelah Banjir, Bebas Bakteri!Cara Membersihkan Rumah setelah Banjir, Bebas Bakteri!
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

Cara Membersihkan Rumah setelah Banjir, Bebas Bakteri!

October 12, 2022
Membersihkan Rumah setelah Banjir

Membersihkan Rumah Setelah Banjir | Foto: Shutterstock

Setelah banjir, Mama Papa wajib banget membersihkan rumah dengan cermat dan teliti. Sebab, tidak jarang banjir membawa lumpur dan kotoran masuk ke dalam rumah. Hal ini rawan meninggalkan kuman dan bakteri jika tidak dibersihkan dengan sempurna. Lantas, bagaimana cara membersihkan rumah setelah banjir?

Memasuki musim penghujan, bencana banjir selalu mengancam masyarakat yang tinggal di daerah perkotaan, atau daerah yang resapan airnya kurang baik. Tak hanya banjir yang merepotkan, membersihkan rumah setelah terkena banjir pun sangat melelahkan.

Sebab, tak jarang banjir membawa tanah, lumpur, dan sampah masuk ke dalam rumah. Kalau tidak segera dibersihkan, sudah pasti banyak kuman dan bakteri yang siap mengancam seluruh anggota keluarga di rumah. Apalagi kalau Mama Papa masih memiliki bayi. Duh, enggak mau, kan, si kecil jadi sakit?

Untuk itu, Mama Papa harus segera membersihkan rumah setelah banjir usai, bagaimana caranya? Ikuti langkah-langkah di bawah ini: 

Bereskan sisa air 

Langkah pertama untuk membersihkan rumah setelah banjir adalah menguras air yang tersisa di dalam rumah. Yup, Mama Papa bisa menggunakan serokan atau pel karet untuk mendorong sisa air ke luar rumah. Pastikan Mama Papa mengeringkan sudut-sudut rumah sampai benar-benar kering, ya!

Bersihkan lumpur 

Setelah air di dalam rumah sedikit berkurang, Mama Papa bisa membersihkan lumpur yang tersisa. Sebelumnya, Mama Papa bisa menggunakan air bersih untuk menyiram lantai yang berlumpur.

Nah, kalau lumpurnya sudah mengendap lama, Mama Papa bisa menggunakan cairan pembersih atau penghilang kerak, ya. Lalu sikat hingga lumpur hilang, kemudian bersihkan sisa air yang membekas.

Bersihkan dinding

Selain membersihkan lantai, jangan lupa untuk membersihkan dinding rumah setelah terkena banjir, ya! Karena air banjir yang mengotori dinding rumah bisa meninggalkan bakteri dan kuman. Untuk mencari aman, Mama Papa bisa mengusap dinding yang kotor dengan kain yang sudah dicampuri cairan disinfektan. Jadi, dinding bisa bebas dari kuman dan bakteri.

Gunakan cairan antiseptik 

Setelah lantai dan dinding bersih dari lumpur sisa banjir, Mama Papa bisa mengepel lantai dengan menggunakan cairan antiseptik, ya! Tujuannya, agar lantai terbebas dari kuman dan penyakit berbahaya. 

Baca juga: 4 Bahan Dapur untuk Membuat Rumah Bersih

Bersihkan perabotan rumah 

Kalau belum sempat menyelamatkan perabotan rumah saat banjir, jangan lupa untuk membersihkan perabotan yang terkena banjir, ya! Jangan lupa cuci dan jemur kasur atau sofa yang terendam banjir langsung di bawah terik matahari, agar kering sempurna.

Lebih baik lagi, kalau Mama Papa menyemprotkan cairan disinfektan, sehingga kuman dan bakteri sisa rendaman banjir hilang dari perabotan rumah kita. Jadi, lebih aman, deh!

Baca Juga: Tipe Memilih Pembersih Lantai yang Sehat untuk Rumah

Nah, itulah cara membersihkan rumah setelah kebanjiran. Agar memudahkan Mama Papa saat membereskan rumah, jangan lupa untuk bekerja sama, ya! 

Share
0
Febi
Febi

Related posts

Menghilangkan Kutu Kasur

Cara Menghilangkan Kutu Kasur | Foto: Envato

March 29, 2023

6 Cara Menghilangkan Kutu Kasur dengan Cepat


Read more
Permen Karet di Baju

Permen Karet di Baju | Foto: Envato

March 27, 2023

Permen Karet Menempel di Baju? Begini Cara Membersihkannya


Read more
Tanaman Berdaun Ungu

Tanaman Berdaun Ungu | Foto: Envato

March 27, 2023

6 Tanaman Berdaun Ungu untuk Dekorasi Rumah Minimalis


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Cara Menjadi Dropshipper0
    Cara Menjadi Dropshipper di Shopee dan Tokopedia
    March 29, 2023
  • Sifat Anak Tunggal0
    Sifat Anak Tunggal yang Selalu Bikin Takjub Orangtua
    March 29, 2023
  • Menghilangkan Kutu Kasur0
    6 Cara Menghilangkan Kutu Kasur dengan Cepat
    March 29, 2023
  • Menyusui saat Puasa0
    Menyusui Saat Puasa? Berikut Tips agar Tidak Mudah Lelah
    March 29, 2023
  • Dongeng sebelum Tidur0
    Kumpulan Cerita Dongeng sebelum Tidur untuk Anak
    March 28, 2023
  • Usaha Makanan Ringan0
    Tips Usaha Makanan Ringan, Gurih Menguntungkan
    March 28, 2023
  • Mengatasi Kulit Kering0
    Begini Cara Mengatasi Kulit Kering Saat Puasa
    March 28, 2023
  • Buah untuk Puasa0
    Buah yang Cocok untuk Buka Puasa, Sehat dan Segar
    March 28, 2023
  • Anak Tidak Mau Mandi0
    Anak Tidak Mau Mandi? Jangan Dipaksa, Begini Cara Mengatasinya
    March 27, 2023
  • Pertanyaan sebelum Menikah0
    Pertanyaan sebelum Menikah yang Harus Dijawab Pasangan
    March 27, 2023

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid