Budaya dan keindahan alam yang ada di Lampung memang sangat memesona. Melengkapi liburan kita, jangan lupa untuk mencicipi makanan khas Lampung yang lezat dan nikmat. Mulai dari camilan hingga makanan berat, berikut daftar makanan enak di Lampung yang harus dicicipi.
Tak hanya terkenal dengan keindahan alam dan pusat perlindungan gajah saja. Lampung juga sangat cocok buat yang hobi kulineran. Meski belum setenar makanan khas Sumatera lainnya, makanan khas Lampung tak kalah lezat untuk dicicipi, kok.
Mungkin salah satu makanan yang paling sering kita dengan berasal dari Lampung adalah keripik pisang, ya? Enggak salah, sih. Bahkan provinsi satu ini juga dijuluki Kota Pisang, kok.
Namun, selain olahan pisang yang kerap jadi oleh-oleh khas Lampung. Mama Papa juga bisa mencicipi banyak makanan khas Lampung yang unik, lezat, dan siap menggoyang lidah kita. Apa saja list-nya?
1. Pie susu pisang
Mungkin Mama Papa sudah tak asing dengan pie susu Bali, ya. Nah, di Lampung ada pie susu pisang yang tak kalah nikmat dari pie susu Bali.
Pie susu pisang merupakan salah satu makanan khas Lampung yang menawarkan rasa renyah di luar dan lembut di dalamnya. Pie susu pisang dari Lampung terbuat dari isian pisang dan berbagai macam topping, seperti keju dan cokelat. Cocok dijadikan camilan saat berlibur ke Lampung.
2. Keripik pisang
Masih berbahan baku pisang, makanan khas Lampung yang tak boleh terlewatkan adalah keripik pisang. Camilan tradisional satu ini terbuat dari jenis pisang kepok, pisang tanduk, pisang nangka, pisang ambon, atau pisang kapas yang dipotong tipis lalu digoreng hingga garing.
Kalau biasanya cita rasa keripik pisang hanya manis dan asin, keripik pisang khas Lampung punya beragam rasa, lo! Mulai dari cokelat, durian, nanas, pedas, keju, hingga melon. Karena rasanya yang unik dan enak, enggak heran kalau keripik pisang mejadi salah satu oleh-oleh khas Lampung yang cukup kesohor.
Mama papa bisa langsung ke pusat industri keripik pisang yang ada di daerah Bandar Lampung, tepatnya di Jalan Zainal Abidin Pagaralam, untuk berburu oleh-oleh khas Lampung lainnya.
3. Engkak
Bagi yang suka menikmati makanan manis, jangan lupa mencicipi engkak, ya! Bagi yang belum tahu, kue engkak adalah makanan manis mirip kue lapis, namun teksturnya jauh lebih legit. Kue engkak terbuat dari tepung ketan, telur, dan mentega. Perpaduan tersebutlah yang membuat kue engkak punya cita rasa manis yang menggugah selera .
4. Kopi durian
Bagi Mama Papa yang suka durian, harus mencicipi olahan durian yang unik satu ini, yakni kopi durian. Perpaduan antara durian dan kopi robusta menjadi sangat nikmat diseruput selagi hangat. Ditambah lagi, aroma khas dari durian dan kopi, makin menggoda kita untuk mencicipinya.
Baca Juga: 7 Kuliner Legendaris di Solo, Ada Langganan Jokowi!
5. Kemplang
Makanan khas Lampung juga identik dengan olahan ikan. Salah satunya adalah kemplang. Camilan renyah satu ini berbahan dasar ikan, sehingga memiliki cita rasa yang gurih dan renyah saat kita gigit.
Nah, untuk menambah kenikmatan saat memakan kemplang, Mama Papa bisa memadukannya dengan sambal terasi yang punya rasa pedas-manis. Beuh, dijamin bikin ketagihan, deh!
6. Seruit
Kalau berbicara tentang makanan khas Lampung jangan sampai melewatkan satu makanan ini: seruit. Masih berbahan dasar ikan, namun seruit punya cara mengolah yang unik.
Seruit terbuat dari ikan yang digoreng atau dibakar, lalu dicampur sambal terasi, tempoyak, dan mangga. Keunikan inilah yang menjadikan cita rasa pedas dan asam yang menjadi satu.
Itulah beberapa makanan khas Lampung yang wajib banget Mama Papa cicipi. Selamat liburan ke Lampung, Mama Papa!