Cuaca yang tidak menentu dapat menurunkan kekebalan tubuh anak. Karena itu, Mama Papa perlu memerhatikan makanan yang dikonsumsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak. Makanan apa saja yang baik dikonsumsi anak saat musim hujan tiba?
Cara terbaik meningkatkan daya tahan tubuh anak di tengah musim penghujan dengan memberi makanan bernutrisi terbaik. Seperti yang Mama Papa ketahui, musim hujan kerap membuat kesehatan dan imun anak menurun. Hal ini yang membuat anak jadi mudah sakit.
Ada banyak virus dan bakteri yang mengancam anak-anak saat musim hujan tiba. Untuk itu, kita harus melindungi anak dengan memberikan asupan nutrisi terbaik.
Mama Papa bisa memberikan makan yang mengandung nutrisi yang diperlukan oleh si kecil. Seperti makanan yang mengandung vitamin C, D, E hingga antioksidan yang tinggi.
Nah, supaya anak tetap ceria dan aktif beraktivitas, berikut makanan yang baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak saat musim hujan tiba:
1. Kiwi
Untuk meningkatkan imunitas anak, Mama bisa memberikan makanan yang mengandung vitamin C. Yup, salah satu makanan yang tinggi vitamin C adalah kiwi. FYI, kiwi membantu anak-anak cepat sembuh kalau lagi terserang flu. Makanya, jangan lupa berikan kiwi untuk meningkatkan imun anak, ya!
2. Pepaya
Makanan untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak berikutnya adalah pepaya. Yup, pepaya juga mengandung vitamin C yang baik untuk sistem pertahanan tubuh anak untuk menangkal virus.
Selain mengandung vitamin C, pepaya juga mengandung berbagai nutrisi baik lainnya, seperti enzim pencernaan papain sebagai antiinflamasi, kandungan potasium, magnesium, dan asam folat yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
3. Tomat
Selain dikenal baik untuk kesehatan mata, tomat juga mampu menjaga sistem imun tubuh anak. Yup, makanan satu ini mengandung konsentrasi vitamin C tinggi yang mampu menjaga daya tubuh anak.
FYI, satu tomat berukuran sedang mengandung lebih dari 16 mg vitamin C, yang diperlukan tubuh untuk membentuk sistem imun. Mama bisa membuat jus tomat, atau mencampurkannya dengan madu, biar rasanya lebih enak dan disukai anak-anak.
Artikel Lainnya: 7 Bahan Makanan untuk meningkatkan sistem imun tubuh
4. Brokoli
Makanan untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak yang tak boleh ketinggalan adalah brokoli. Makanan satu ini mengandung vitamin A, C, E, serat, dan antioksidan yang dapat meningkatkan imun tubuh. Beberapa zat tersebut bisa memerangi radikal bebas, dan menjaga kesehatan anak biar tidak mudah sakit.
5. Bayam
Salah satu sayuran yang baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak. Yup, bayam memiliki nutrisi yang baik untuk tubuh anak. Seperti kandungan flavonoid, karotenoid, vitamin C, dan vitamin E. Beberapa zat di atas bisa mendukung kerja sistem imun dalam tubuh.
6. Salmon
Selain buah dan sayur, salmon termasuk makanan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak, lo! Salmon memiliki kandungan zinc yang mampu menjaga sistem kekebalan tubuh, sehingga anak terhindar dari bahaya pilek. Selain itu, mengonsumsi salmon secara rutin dipercaya bisa meningkatkan perkembangan otak anak.
7. Telur
Telur merupakan salah satu makanan kaya akan sumber vitamin D yang tinggi. Karena itu, telur menjadi salah satu makanan yang dipercaya bisa meningkatkan daya tahan tubuh anak. FYI, mengonsumsi dua telur rebus sehari dipercaya dapat menjaga tubuh si kecil dari serangan virus, lo!
Baca Juga: Resep MPASI 9 Bulan Kaya Nutrisi, Si Kecil Pasti Suka!
Itulah beberapa makanan yang bisa menjaga daya tahan tubuh anak. Saat cuaca sulit diprediksi seperti saat ini, jangan lupa berikan makanan bernutrisi terbaik agar si kecil tetap sehat dan terhindari dari berbagai penyakit, ya!