Indonesia dikenal sebagai negara kepulauan dengan keindahan alam yang sangat memesona. Hampir setiap pulau di Indonesia menyimpan potensi wisata alam yang luar biasa. Salah satunya potensi wisata di Kepulauan Mentawai. Seperti apa keindahan yang ada di Mentawai? Baca artikel ini sampai habis.
Sumatera Barat tak hanya terkenal akan kebudayaan dan kuliner khasnya saja. Keindahan alam di Sumatera Barat juga patut diacungi jempol. Salah satu keindahan tersebut ada di Kepulauan Mentawai. Bahkan, destinasi wisata di Mentawai sudah dikenal wisatawan mancanegara, lo!
Sebagai daerah kepulauan, destinasi wisata unggulan di Mentawai tak hanya pantai saja. Di Mentawai juga ada danau dan air terjun yang indah, serta budaya yang masih lestari sampai sekarang.
Biar liburan Mama Papa enggak itu-itu saja. Coba liburan di destinasi wisata unggulan di Mentawai ini, yuk!
Pantai Katiet Mentawai
Bagi Mama Papa yang menyukai olahraga selancar, jangan sampai melewatkan wisata pantai di Mentawai satu ini. Pasalnya, Pantai Katiet Mentawai memiliki ombak besar, bahkan pernah dijadikan salah satu lokasi event selancar kelas dunia: Mentawai International Pro Surfing Competition.
Kalau tidak mau berselancar, Mama Papa tetap bisa menikmati keindahan hamparan pasir putih dan perairan Pantai Katiet Mentawai. Di pinggir pantai disediakan tempat duduk yang bisa kita gunakan juga untuk melihat indahnya matahari terbenam di Mentawai.
Baca juga: 6 Chinatown Hits yang Ada di Indonesia
Pulau Sipora
Wisata di Kepulauan Mentawai yang tak indah berikutnya adalah Pulau Sipora. Meski luasnya hanya sekitar 845 km persegi, Pulau Sipora menawarkan keindahan alam yang telah diakui wisatawan mancanegara.
Pasalnya, di Pulau Sipora kita dapat menikmati terumbu karang cantik, hamparan pasir putih, birunya air laut, hingga ombak yang menguji adrenalin. Di Pulau Sipora, Mama Papa bisa menikmati berbagai aktivitas air, mulai dari selancar, snorkeling, berenang, atau sekadar duduk menikmati makanan di pinggir pantai saja.
Danau Rua Oinan
Tak hanya pantai yang indah, destinasi wisata di Mentawai yang tak kalah menarik dikunjungi selanjutnya adalah Danau Rua Oinan. Agak sedikit berbeda dari destinasi wisata sebelumnya, Danau Rua Oinan menawarkan pemandangan danau yang dikelilingi hamparan hijau, baik itu perbukitan maupun area persawahan.
Saat liburan ke Danau Rua Oinan, Mama Papa tak perlu khawatir kalau lapar. Karena ada banyak penduduk sekitar yang menjajakan makanan khas di sini. Mama Papa dapat duduk santai di tepi danau, sembari menikmati hawa sejuk dan makanan yang enak-enak.
Baca juga: 7 Makanan Khas Balikpapan, Gurih dan Manis Komplet!
Air Terjun Kulu Kubuk
Selain pantai dan danau, wisata unggulan di Mentawai berikutnya berupa air terjun, yakni Air Terjun Kulu Kubuk. Air terjun ini mempunyai ketinggian sekitar 30 meter, dengan pepohonan di sekitarnya yang masih rimbun sehingga terlihat sangat asri.
Untuk menuju ke Air Terjun Kulu Kubuk, Mama Papa harus trekking di tengah jalan setapak dan dua sungai kecil yang dialiri air terjun ini. Meski begitu, semua rasa lelah akan terbayar dengan kesejukan dan keindahan yang ditawarkan. Bahkan, kita bisa merasakan langsung sejuknya air terjun dengan berenang di aliran sungainya, lo!
Kampung Rorogot
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Mentawai tak hanya menyimpan keindahan alam yang luar biasa. Budaya di Mentawai juga masih terjaga dengan baik. Terbukti, kita dapat melihat langsung suku tertua yang ada di Mentawai di Kampung Rorogot.
Di Kampung Rorogot kita bisa melihat langsung aktivitas sehari-hari warga Suku Mentawai yang ada di pedalaman Siberut Selatan, Mentawai. Menariknya lagi, kita bisa menginap di Rumah Adat Uma yang ada di Kampung Rorogot, sekaligus mencicipi olahan sagu khas setempat. Dijamin jadi pengalaman liburan yang tak lupakan, deh!
Itulah beberapa destinasi wisata unggulan yang ada di Mentawai. Kira-kira, Mama Papa tertarik mengunjungi yang mana, nih?
Baca juga: Wisata di Banda Neira, Wajib Dikunjungi Sekali dalam Hidup