Rambut kering menjadi salah satu permasalahan yang kerap dialami perempuan. Kondisi ini menjadi pertanda kalau kulit kepala tidak memproduksi minyak untuk memberi kelembapan alami. Tapi tenang, kita bisa mengatasinya dengan memakai masker alami untuk masker kering. Yuk, kita coba, Girls!
Memiliki rambut kering sebenarnya bukanlah masalah yang berat. Tapi hal ini bisa menyebabkan rambut bercabang. Sehingga, rambut jadi susah diatur, dan membuat kita merasa kurang percaya diri. Belum lagi kalau rambut terlihat mengembang. Untuk itu, kita perlu memakai masker alami khusus rambut kering.
Sekadar informasi, masker yang berasal dari bahan alami terbukti lebih sehat dan bebas dari bahan kimia. Sehingga, kita enggak perlu takut merusak kulit kepala. Bahkan, bahan-bahannya pun cukup mudah kita temukan di dapur.
Nah, berikut beberapa rekomendasi masker alami untuk mengatasi rambut kering:
Minyak kelapa
Salah satu masker alami untuk rambut kering bisa kita dapatkan dari minyak kelapa. Minyak ini mengandung asam laurat yang mudah diserap oleh batang rambut. Sehingga, dapat memberi kelembapan rambut secara alami dan menguatkan akar rambut.
Untuk menggunakan minyak kelapa sebagai masker juga cukup mudah. Kita hanya perlu menghangatkan setengah cangkir minyak kelapa, lalu menuangkannya sedikit demi sedikit ke kulit kepala. Pijat seluruh bagian kepala selama 30 menit, lalu bilas sampai bersih.
Baca juga: Manfaat Minyak Kelapa untuk Kesehatan Rambut
Santan kelapa
Selain minyak kelapa, ternyata santan kelapa juga bisa bisa kita manfaatkan sebagai masker alami untuk rambut kering, lo! Kandungan asam laurat di dalamnya dapat melembapkan rambut, sekaligus menunjang pertumbuhan rambut.
Cara menggunakan masker santan kelapa juga cukup mudah. Kita hanya perlu menuangkan beberapa tetes santan pada kulit kepala, lalu memijatnya secara lembut. Tunggu sampai santan meresap, lalu bilas sampai bersih saja, deh!
Madu
Kalau biasanya madu digunakan sebagai masker alami wajah, kita juga bisa menggunakannya untuk melembapkan rambut kering. Kandungan antioksidan dan protein dalam madu dapat mengatasi rambut “singa” agar tetap lembap, mudah diatur, dan tidak mudah patah.
Perawatan rambut kering dengan masker madu cukup simpel. Kita hanya perlu mengoleskan madu ke rambut yang sudah kita basahi, lalu memijatnya dengan lembut. Tunggu beberapa saat, lalu bilas sampai bersih saja, deh!
Baca Juga: 6 Cara Alami Menebalkan Rambut
Yoghurt
Girls, yoghurt dikenal dengan rasanya yang asam dan aroma cheesy. Selain memiliki rasa yang enak, ternyata yoghurt bisa kita gunakan sebagai masker alami rambut kering, lo!
Kita hanya perlu mencampurkan setengah cangkir yoghurt plain dengan dua sendok minyak zaitun. Lalu, oleskan campuran tersebut pada rambut yang sudah kita basahi dengan air. Berikutnya, tutup rambut dengan plastik selama 15 menit. Terakhir, bilas rambut sampai bersih atau tidak ada lagi masker yang menempel.
Alpukat
Buah alpukat dikenal dengan sumber vitamin E yang bagus untuk perawatan kulit. Tapi ternyata, kandungan ini juga bermanfaat untuk mengatasi permasalahan rambut.
Cara membuat masker alami untuk rambut kering ini juga cukup mudah. Kita hanya perlu mencampurkan satu buah alpukat dengan satu butir telur. Oleskan campuran ini ke seluruh rambut yang sudah basah, lalu tunggu selama 20 menit. Terakhir, bilas rambut hingga bersih.
Girls, itulah beberapa masker yang bisa kita buat sendiri untuk mengatasi rambut kering. Mulai sekarang, jangan minder lagi, ya!
Baca Juga: 7 Cara Meluruskan Rambut Secara Alami Tanpa Catokan!