Siapa sangka, menghilangkan cegukan tak melulu dengan minum segelas air mineral. Ada banyak cara menghilangkan cegukan tanpa minum yang terkenal ampuh dan praktis. Mulai dari menahan napas, menarik lidah, dan yang paling unik adalah menutup telinga. Lantas, bagaimana caranya?
Siapa saja pastinya pernah mengalami cegukan. Meski bisa hilang dengan sendirinya, mengalami cegukan yang tak kunjung berhenti tentu terasa mengganggu. Apalagi kalau kita sedang berpuasa, dan tidak bisa langsung minum air sebagai salah satu cara menghilangkan cegukan dengan cepat.
FYI, cegukan adalah kondisi di mana otot diafragma yang tanpa sadar mengalami kejang secara tiba-tiba. Ada beberapa kondisi yang menyebabkan seseorang mengalami cegukan, di antaranya: makan terlalu banyak atau terlalu cepat, mengonsumsi minuman bersoda, perubahan suhu yang mendadak, gugup, hingga tanpa sengaja menelan banyak udara.
Umumnya, minum segelas air menjadi salah satu cara mengatasi cegukan yang cukup ampuh. Hanya saja, saat berpuasa kita, tidak bisa asal minum air untuk menghilangkan cegukan, bukan?
Untungnya, ada 7 cara menghilangkan cegukan tanpa minum yang bisa dicoba. Berikut di antaranya:
1. Tahan napas
Menahan napas menjadi salah satu cara menghilangkan cegukan saat berpuasa yang bisa dicoba. Meski harus menahan napas, namun sebenarnya cara ini tergolong sangat praktis dan tidak menyiksa, kok.
Untuk melakukannya, Mama Papa hanya perlu menarik napas dalam-dalam dan tahan selama 15-20 detik. Setelah itu, kita hanya perlu menghembuskan napas secara perlahan lewat mulut. Lakukan sebanyak 3-4 kali, agar cegukan cepat teratasi.
Baca Juga: 5 Teknik Relaksasi untuk Meredakan Stres yang Gampang
2. Bernapas dengan kantong kertas
Selain menahan napas, Mama Papa bisa bernapas menggunakan kantong kertas (paper bag) untuk menghilangkan cegukan dengan cepat. Kita hanya perlu memasukkan area mulut dan hidung ke dalam kantong kertas. Setelah itu, bernapaslah seperti biasa selama beberapa saat untuk meredakan cegukan.
Sekilas, mungkin cara menghilangkan cegukan dengan bernapas menggunakan kantong kertas sedikit aneh. Namun siapa sangka, ternyata bernapas di dalam kantong kertas membuat kita menghirup lebih banyak karbon dioksida (CO2). Tanpa sadar, hal tersebut dapat melemaskan otot diafragma, sehingga cegukan cepat berhenti.
3. Duduk sambil menekuk lutut
Selain mengatur napas, cara menghilangkan cegukan tanpa minum berikutnya: duduk sambil menekuk lutut. Siapa sangka, posisi duduk ini dapat menekan diafragma, sehingga udara yang “terjebak” dapat keluar dengan mudah.
Untuk melakukannya, Mama Papa hanya perlu duduk dengan posisi kaki ditekuk. Kemudian, peluk lutut sambil mencondongkan badan ke depan. Peluk lutut dengan erat selama 2-3 menit, agar cegukan cepat hilang dan lekas membaik.
4. Memijat telapak tangan
Meski terdengar aneh, namun ternyata memberi pijatan pada telapak tangan secara perlahan menjadi salah satu cara menghilangkan cegukan saat puasa yang menarik dicoba. Lantas, bagaimana caranya?
Sangat sederhana, Mama Papa hanya perlu membuka telapak tangan kiri dengan lebar. Setelah itu, tekan area antara ibu jari dengan jari telunjuk menggunakan ibu jari sebelah kanan. Tekan dengan lembut selama beberapa saat, agar cegukan hilang sepenuhnya.
Baca Juga: 7 Jenis Pijat yang Populer di Indonesia dan Manfaatnya
5. Memijat ulu hati
Selain memijat telapak tangan, ternyata memberi pijatan pada bagian ulu hati juga menjadi salah satu cara menghilangkan cegukan tanpa minum yang tidak kalah ampuh. Mirip dengan sebelumnya, cara memijat ulu hati untuk menghentikan cegukan sangat sederhana.
Mama Papa hanya perlu memijat area dada yang dekat ulu hati secara perlahan selama 20-30 detik. Secara perlahan, gerakan memijat ini dapat memberikan efek relaksasi pada otot diafragma. Dengan begitu, masalah cegukan dapat teratasi dengan baik.
6. Menarik lidah
Faktanya, menarik lidah turut menjadi salah satu cara ampuh menghilangkan cegukan saat berpuasa. Hal ini disebabkan karena menarik atau menjulurkan lidah dapat merangsang saraf otot di tenggorokan. Sehingga, cegukan dapat berhenti dengan cepat.
Untuk menghilangkan cegukan, Mama Papa hanya perlu menarik ujung lidah menggunakan tangan secara perlahan. Hanya saja, pastikan mencuci tangan dengan bersih menggunakan air mengalir dan sabun terlebih dahulu. Tujuannya untuk mencegah infeksi kuman dan bakteri ke dalam tubuh.
7. Menutup telinga
Satu lagi cara menghilangkan cegukan yang tidak kalah unik dan ampuh: menutup telinga selama 20 detik. Lantas, apa kaitan antara menutup telinga dengan menghilangkan cegukan?
Dijelaskan dari laman Klikdokter, menutup kedua telinga akan mengirimkan sinyal relaksasi dari otak ke bagian diafragma. Pengiriman sinyal inilah yang akan mendorong tubuh untuk menghentikan cegukan secara alami, tanpa harus minum air saat berpuasa.
Itulah beberapa cara menghilangkan cegukan tanpa minum air yang bisa Mama Papa coba lakukan. Semoga masalah cegukan cepat teratasi, ya!
Baca Juga: Begini Aturan Puasa bagi Ibu Menyusui agar ASI Lancar