Masak cumi-cumi terbilang gampang-gampang susah, ya, Mama. Karena salah memasak, tekstur seafood yang satu ini akan jadi alot. Lantas, bagaimana cara memasak cumi-cumi yang benar?
Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan cumi-cumi menjadi alot, salah satunya cara memasak cumi-cumi yang salah. Contohnya, kalau kita memasak cumi-cumi terlalu lama maka akan membuat cumi-cumi alot.
Kalau daging cumi-cumi sudah alot, alhasil makan pun jadi enggak enak lagi. Cumi-cumi jadi susah dikunyah, karena teksturnya sangat kenyal. Lantas, bagaimana cara memasak cumi-cumi agar tidak alot?
Beriku beberapa cara memasak cumi-cumi agar tidak alot dan enak dimakan:
Rebus cumi-cumi
Cara memasak cumi-cumi agar tidak alot bisa dimulai dengan melakukan teknik blancing. Pertama, rebus cumi-cumi bersih dalam air mendidih selama kurang dari satu menit. Kemudian, langsung masukkan cumi-cumi ke dalam air es; agar proses masaknya terhenti.
Setelah itu Mama bisa memarinasi cumi-cumi dengan merendamnya dalam bumbu favorit. Nah, sekadar tips kalau ingin memasak cumi-cumi dalam masakan berkuah, masukkan cumi-cumi di akhir, dan hanya beberapa menit dimasak supaya tidak alot.
Slow cooked 30-60 menit
Ini adalah cara memasak cumi-cumi agar tidak alot dan bumbu meresap sempurna. Sebelum mulai memasak cumi-cumi, coba memasukkan cumi-cumi ke dalam slow cooker terlebih dahulu.
Pertama, campur daging cumi-cumi yang telah dipotong dengan bumbu-bumbu sesuai resep. Kemudian masak dengan metode slow cooked selama 30-60 menit, hingga empuk. Selanjutnya tiriskan cumi dan masak sesuai dengan selera.
Hanya goreng 5 menit
Kalau Mama ingin membuat menu cumi-cumi goreng sebaiknya jangan lewatkan tips ini, ya. Yaitu, saat menggoreng cumi-cumi pastikan durasinya tidak terlalu lama. Maskimal hanya 5 menit saja, agar cumi-cumi tidak alot.
Pertama, panaskan terlebih dahulu minyak goreng sebelum memasukkan cumi-cumi. Lalu, goreng cumi-cumi sedikit demi sedikit secara berkala. Usahakan dalam satu wajan tidak terlalu penuh, ya.
Terakhir, goreng 2-3 menit atau maksimal 5 menit. Jika sudah berwarna keemasan segera angkat agar cumi-cumi tidak alot.
Baca Juga: Manfaat Cumi-cumi, Ternyata Bisa Menurunkan Kolesterol, Lho!
Bakar cumi-cumi 2-3 menit
Cara memasak cumi-cumi agar tidak alot yang paling simpel adalah membakarnya. Mama cukup membersihkan cumi-cumi; tidak perlu memotongnya, ya. Selanjutnya bumbui cumi-cumi dengan garam atau merica sesuai selera.
Panggang cumi-cumi di atas wajan teflon atau pemanggangan arang selama 2-3 menit. Jangan terlalu lama, ya, karena akan membuat cumi-cumi jadi alot.
Pilih cumi segar
Selain memerhatikan durasi dan cara masak cumi-cumi, Mama juga harus memilih cumi yang segar. Karena cumi-cumi yang segar cenderung memiliki tekstur lebih empuk dan kenyal. Selain itu, tekstur cumi juga bergantung pada ukurannya, lo. Semakin kecil ukuran cumi-cumi maka akan semakin empuk teksturnya.
Nah, itu tadi cara memasak cumi-cumi agar tidak alot. Jangan takut cumi-cumi tidak matang karena dimasak sebentar. Sebab sama seperti seafood lainnya, cumi-cumi hanya butuh waktu sebentar untuk matang dan tetap fresh, kok.
Selamat mencoba cara-cara di atas, Mama.
Baca Juga: Bebas Amis, 6 Cara Membersihkan Cumi-cumi yang Benar