Girls, banyaknya step makeup bikin kita males untuk mengaplikasikan semuanya, ya? Tapi jangan coba-coba skip face primer, ya. Karena manfaat primer untuk wajah akan membuat makeup lebih sempurna.
Untuk mendapatkan hasil makeup yang sempurna ada banyak step yang harus kita lakukan. Saking banyaknya, sebagian cewek mengabaikan penggunaan face primer makeup. Hal ini jelas keliru, sebab manfaat primer untuk wajah kita sangat krusial, lo!
Manfaat face primer dirancang khusus untuk membuat hasil makeup jadi lebih sempurna. Penggunaan primer dilakukan sebelum kita mengaplikasikan riasan pada wajah. Umumnya primer makeup berbentuk krim, gel, dan bedak.
Apapun bentuknya, face primer makeup tidak boleh dilewatkan, Girls. Nah, berikut ini 5 manfaat primer untuk wajah kita, Girls.
1. Menyiapkan wajah sebelum makeup
Salah satu manfaat primer untuk wajah paling utama adalah kemampuannya untuk membuat wajah lebih siap menerima pulasan makeup. Dengan menggunakan face primer hasil akhir makeup kita akan jadi lebih merata, halus, dan lembut, Girls.
2. Menyamarkan garis halus, kerutan, dan pori-pori
Duh! Garis halus, kerutan, dan pori-pori besar bikin makeup kelihatan aneh, nih! Tenang, Girls, supaya wajah terlihat sempurna kita bisa menggunakan face primer sebelum makeup.
Face primer dapat membuat foundation jadi lebih menempel sempurna, dan efektif untuk menyamarkan garis-garis halus, pori-pori besar, dan kerutan di wajah.
Jadi kalau kita pakai face primer sebelum menggunakan makeup, tampil akhir riasan kita akan terlihat lebih halus merata, Girls!
Baca Juga: 8 Jenis Foundation Berdasarkan Tekstur dan Hasil Akhirnya
3. Menyamarkan bekas jerawat
Manfaat primer untuk wajah adalah membantu mengatasi warna kulit yang enggak merata. Dengan menggunakan face primer, bekas jerawat akan tersamarkan sehingga kulit tampak lebih merata.
Girls, sekadar tips jika bekas jerawat tampak tegas, sebaiknya pilih jenis face primer corrector berwarna hijau. Jangan lupa pakai foundation dan concealer yang tepat, supaya bekas jerawat tersamarkan dengan sempurna.
Baca Juga: Bekas Jerawat Susah Hilang? Hindari Kebiasaan Buruk Ini
4. Membuat hasil makeup tahan lama
Manfaat primer untuk wajah yang utama adalah formulanya untuk membuat riasan jadi lebih tahan lama. Bahkan bisa bertahan hingga seharian penuh, lo!
Di sisi lain, face primer juga dapat menjadi tameng untuk melindungi wajah dari debu, air, dan kotoran yang dapat membuat makeup cepat luntur.
Saat udara panas dan lembap, face primer dapat melindungi wajah kita dengan baik. Buat yang punya masalah dengan eyeshadow atau eyeliner yang mudah luntur, juga bisa menggunakan face primer pada bagian kelopak mata, lo!
5. Melembapkan dan melembutkan kulit
Sebagian besar face primer memiliki kandungan Hyaluronic acid yang baik untuk kulit. Kandungan ini bermanfaat untuk melembapkan dan melembutkan kulit. Selain itu, beberapa face primer juga mengandung silikon yang mampu menghaluskan kulit.
Namun kalau kamu punya kulit berjerawat hati-hati saat menggunakan face primer mengandung silikon, ya! Sebab kandungan ini berisiko menimbulkan reaksi pada tipe wajah berjerawat dan sensitif.
Banyak, kan, manfaat primer untuk wajah kita? Jadi jangan pernah skip produk ini saat menggunakan makeup, ya!