5 Cara Merawat Strawberry biar Cepat Berbuah, Mudah!5 Cara Merawat Strawberry biar Cepat Berbuah, Mudah!5 Cara Merawat Strawberry biar Cepat Berbuah, Mudah!5 Cara Merawat Strawberry biar Cepat Berbuah, Mudah!
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

5 Cara Merawat Strawberry biar Cepat Berbuah, Mudah!

November 22, 2021
Cara Merawat Strawberry

Cara Merawat Strawberry | Foto: Freepik

Pengin menaman tanaman strawberry di halaman rumah dan pengin cepat berbuah? Gampang, kok, Mama Papa! Cukup iktui cara-cara merawat strawberry agar lebih cepat berbuah pada artikel ini saja. Pastikan jangan sampai ada yang terlewat, ya!

Di antara banyaknya tanaman yang berbuah, strawberry menjadi salah satu buah favorit untuk dibudidayakan. Cepatnya masa panen tanaman strawberry jadi salah satu alasan tanaman ini dipilih banyak orang. Tapi sebelum menikmati hasil panennya, Mama Papa perlu mengetahui cara merawat strawberry yang benar dulu.

Sebab, dengan cara merawat strawberry yang tepat dan benar, buahnya jadi lebih cepat panen, lo! Selain itu, caranya juga enggak sulit, kok. Hanya perlu ketelatenan yang ekstra saja dalam merawat tanaman strawberry di halaman rumah.

Yuk, kita ikuti cara-cara merawat strawberry agar cepat panen dan banyak berbuah di bawah ini:

Rutin menyiram tanaman

Dibandingkan tanaman buah lain, strawberry termasuk tanaman yang tidak tahan kering. Kelupaan menyiram tanaman strawberry bisa jadi salah satu penyebab tanaman layu dan berujung kematian, lo.

Idealnya, media tanam strawberry harus selalu lembap, agar bisa tumbuh dengan subur. Cara merawat tanaman strawberry yang benar adalah menyiram dua kali sehari; saat pagi dan petang. Sedang saat musim hujan hanya perlu disiram satu kali sehari saja.

Pemupukan

Cara merawat strawberry biar cepat berbuah, pemupukan tidak boleh dilewatkan. Dengan melakukan pemupukan rutin tanaman strawberry akan berbuah dengan baik. Pupuk yang tepat untuk tanaman strawberry harus mengandung fosfat, kalium, dan kalsium.

Unsur-unsur tersebut tidak hanya bisa didapatkan pada pupuk kimia, namun juga pupuk organik dan alami. Pupuk kompos alami cukup direkomendasikan, karena terbuat dari kombinasi kotoran hewan, cangkang telur, dan batu fosfat.

Namun jika ingin menggunakan cara yang lebih instan, pupuk NPK bisa jadi alternatif. Dosis penggunaan NPK untuk tanaman strawberry hanya 1-2 gram/pohon; 5-10 butir.

Disarankan lakukan pemupukan secara rutin setiap 14 hari sekali, atau tergantung kondisi tanaman.

Baca Juga: 6 Trik Merawat Tanaman Anggur Cepat Berbuah dan Manis

Berikan perangsang buah

Nah, hal yang paling penting dalam merawat strawberry adalah penggunaan perangsang buah. Dengan bahan satu ini tanaman strawberry bisa memunculkan calon bunga lebih cepat, lo! Biasanya hanya dua minggu setelah pemakaian!

Jenis perangsang buah yang cocok untuk tanaman strawberry adalah ZPT, yang mengandung hormon giberelin. Agar  bisa cepat berbuah, Mama Papa bisa mencampurkan satu tutup botol ZPT dalam 10 liter air. Kemudian semprotkan secukupnya ke tanaman strawberry pada pagi atau sore hari.

Potong sulur strawberry

Cara merawat strawberry ini seringkali disepelekan, padahal penting banget. Sulur strawberry atau yang dikenal sebagai stolon biasanya akan menjulur panjang untuk memperbanyak dirinya sendiri secara vegetatif.

Sulur ini akan membuat tanaman strawberry berkembang biak jadi semakin banyak atau panjang. Namun kalau Mama Papa pengin tanaman strawberry cepat berbuah sebaiknya potong sulur-sulur ini, ya.

Karena sulur akan membebani tanaman strawberry untuk berfokus ke pembuahan. Potong secara rutin dengan hanya menyisakan 10-20 cm saja, ya.

Baca Juga: Cocok Dibuat Jus, Ini Manfaat Buah Strawberry untuk Kesehatan

Potong daun yang tua dan rusak

Daun strawberry yang sudah rusak atau kering harus segera dipotong, ya. Sama seperti sulur, daun kering akan membebani tanaman, dan memperlampat masa pembuahan. Jadi Mama Papa harus periksa setiap hari kondisi daun strawberry, ya!

Tak kalah penting, jangan lupa untuk memastikan tanaman tidak terserang hama, ya, agar pembuahannya bisa maksimal.

Setelah melakukan cara-cara merawat strawberry di atas, dijamin tanaman strawberry Mama Papa akan lebih cepat berbuah, deh!

Selamat berkebun, Mama Papa!

Share
0
Laras
Laras

Related posts

Tanaman yang Hidup di Air

Daftar Tanaman yang Hidup di Air | Foto: Envato

October 21, 2024

6 Tanaman Hias yang Hidup di Air dan Cocok untuk Kolam Ikan


Read more
Cara mencuci emas

Cara Mencuci Emas | Foto: Freepik

January 24, 2024

Cara Mencuci Emas Perhiasan biar Kinclong Kembali


Read more
Axolotl hewan peliharaan unik

Hewan Peliharaan Unik | Foto: Envato

January 23, 2024

Hewan Peliharaan Unik dan Lucu, Mudah Dirawat!


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Tanaman yang Hidup di Air0
    6 Tanaman Hias yang Hidup di Air dan Cocok untuk Kolam Ikan
    October 21, 2024
  • Investasi Reksadana Saham0
    Keuntungan Investasi Reksadana Saham untuk Jangka Panjang
    January 24, 2024
  • BAB bayi berwarna hijau0
    BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya
    January 24, 2024
  • Shio beruntung 20240
    6 Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024
    January 24, 2024
  • Cara mencuci emas0
    Cara Mencuci Emas Perhiasan biar Kinclong Kembali
    January 24, 2024
  • Kesehatan mental anak0
    Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!
    January 23, 2024
  • Angka keberuntungan 20240
    Daftar Angka Keberuntungan Shio di Tahun Naga Kayu 2024
    January 23, 2024
  • Axolotl hewan peliharaan unik0
    Hewan Peliharaan Unik dan Lucu, Mudah Dirawat!
    January 23, 2024
  • Berat Badan Turun Drastis0
    Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya
    January 22, 2024
  • Anak suka menolong0
    Cara Mengajarkan Anak Suka Menolong Sesama Sejak Dini
    January 19, 2024

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid