Mama Papa, merawat anjing untuk pemula bukanlah perkara yang sulit. Berikut ini adalah tujuh cara merawat anjing bagi pemula yang bisa dijadikan pedoman agar hewan peliharaan kita bisa tumbuh sehat dan bahagia.
Selain kucing, anjing jadi salah satu hewan peliharaan yang jadi primadona. Disebut-sebut sebagai hewan paling setia, banyak orang pengin memiliki peliharaan lucu satu ini. Buat para pemula tidak perlu takut kerepotan saat memliharanya, karena cara merawat anjing mudah banget, kok.
Sama halnya dengan manusia, anjing memerlukan kasih sayang dan nutrisi yang baik untuk bisa menjalani hidup dengan bahagia dan sehat. Sebelum mengadopsi anjing ke rumah, berikut ini cara-cara merawat anjing yang harus banget kamu perhatikan.
Kandang yang nyaman
Salah satu hal penting yang harus diperhatikan dalam merawat anjing adalah memberinya kandang yang nyaman dan bersih. Nyaman bukan berarti mewah, ya.
Mama papa bisa membuat kandang anjing dari kotak yang diberi alas lembut untuk menghangatkan tubuh hewan peliharaan kita. Jangan lupa untuk sering membersihkan kandang anjing agar mereka bisa lebih nyaman saat beristirahat.
Ajak olahraga
Berbeda dengan kucing, anjing butuh aktivitas fisik lebih rutin. Misalnya main kejar-kejaran, aktivitas fisik ini bisa bikin anjing lebih sehat dan bahagia, lo! Idealnya, Mama Papa bisa mengajak anjing peliharaan jalan-jalan di pagi hari. Kita juga bisa mengajak mereka untuk bermain lempar tangkap agar kemampuan berlarinya bisa terasa.
Perhatikan makanan
Cara merawat anjing kesayangan selanjutnya adalah memberi mereka makanan terbaik. Hal yang perlu diperhatikan adalah tekstur makanan, usahakan beri makan yang agak lunak, agar mempermudah proses pencernaannya.
Usahakan untuk tidak memberi makanan yang mengandung bahan pengawet terlalu banyak, dan makanan yang bisa bersifat racun bagi pencernaan anjing. Beberapa makanan yang harus dihindari anjing antara lain: cokelat, anggur, bawang, dan bagian tengah apel.
Mandikan 2 kali sebulan
Cara merawat anjing selanjutnya adalah memandikannya secara rutin, minimal dua kali sebulan. Tips ini dilakukan untuk mencegah anjing terkena penyakit kulit atau masalah lainnya. Untuk memandikan anjing, Mama Papa bisa menggunakan sampo khusus anjing yang dijual di supermarket atau pet shop.
Jangan lupa, mandikan anjing dengan air hangat agar mereka bisa lebih nyaman. Meskipun belum dua minggu tapi anjing sudah tampak kotor dan bau, sebaiknya segera mandikan saja, ya.
Baca Juga: Cara Memandikan Kucing yang Benar, Anti Kena Cakar
Ajak bermain dengan rutin
Selain mengajaknya olahraga, anjing juga tipe hewan yang butuh diajak interaksi secara intens. Mereka mudah stres jika merasa diabaikan. Karena itu, kita harus menyediakan waktu untuk bermain bersama mereka.
Cara merawat anjing ini mudah banget dilakukan, kok. Kita bisa bermain dengan memberinya belaian atau mainan baru. Memberikan belaian kasih sayang akan membuat anjing merasa makin disayang oleh kita.
Baca Juga: 7 Jenis Anjing Peliharaan yang Lucu dan Menggemaskan
Jangan lupa vaksin
Ini salah satu cara merawat anjing yang tidak boleh terlupakan. Vaksinasi menjadi awal pencegahan terhadap penyakit yang bisa menyerang anjing.
Umumnya, vaksinasi untuk anjing diberikan ketika mereka memasuki usia 6 minggu hingga 1 tahun. Beberapa vaksin yang sebaiknya diberikan pada anjing adalah parvo, distemper, parainfluenza, hepatitis, rabies, leptospira, dan bordetella.
Bersihkan dan sisir bulu anjing
Perawatan pada bulu anjing juga wajib Mama Papa perhatikan. Secara umum, anjing harus disisir sekitar 1 kali seminggu untuk membersihkan bulunya yang rontok. Bulu anjing juga harus dipotong jika kepanjangan.
Jangan lupa juga untuk melakukan pemeriksaan kutu dan caplak saat menyisir anjing, ya. Jika Mama Papa menemukan luka, benjolan, atau keanehan selama proses penyisiran sebaiknya konsultasikan dengan dokter hewan.
Itulah 7 cara merawat anjing bagi pemula yang harus kita perhatikan. Dengan cara-cara ini anjing akan lebih nyaman selama berada di rumah.
Yuk, sayangi lagi anjing peliharaan kita di rumah.