Saat berbelanja kita pasti membutuhkan kantong plastik untuk membawa barang bawaan. Padahal, plastik merupakan salah satu jenis sampah yang mencemari lingkungan karena sulit terurai. Tapi tahukah Mama Papa, ada beberapa inovasi plastik ramah lingkungan yang dapat mengurangi polusi plastik?
Plastik merupakan salah satu wadah serbaguna yang kerap kita gunakan sehari-hari, khususnya saat sedang berbelanja. Sayangnya, penggunaan plastik dinilai tidak ramah lingkungan. Belum lagi, sampah plastik membutuhkan waktu sekitar 500 tahun agar terurai secara alami.
Untuk mengatasi hal tersebut, Mama Papa bisa menggunakan alternatif lain, yakni menggunakan plastik ramah lingkungan yang proses penguraiannya tidak membutuhkan waktu lama. Misalnya, plastik yang terbuat dari bahan daur ulang hingga kompos.
Supaya lingkungan kita makin sehat, berikut beberapa jenis plastik ramah lingkungan yang bisa Mama Papa gunakan untuk belanja:
Plastik biodegradable
Biodegradable adalah jenis plastik ramah lingkungan yang berasal dari produk petrokimia biasa. Karena berasal dari bahan yang ramah lingkungan, proses penguraian plastik ini juga cukup mudah.
Yup, plastik biodegradable hanya bergantung dari cahaya, oksigen, kelembapan dan suhu panas untuk menguraikannya. Perlu diingat, karena membutuhkan suhu panas, plastik ini meninggalkan residu beracun dan berpotensi menjadi limbah jika tidak terpapar panas matahari.
Baca Juga: Pentingnya Ajarkan Anak Peduli Lingkungan Sejak Kecil
Bioplastik
Salah satu plastik ramah lingkungan yang terbuat dari bahan kimia alami adalah bioplastik. Plastik ini umumnya terbuat dari bahan-bahan alami, seperti jamur atau jagung. Nah, hasil dari produksi plastik ini biasanya diberi nama polylactic acid (PLA).
Jenis plastik ini dapat terurai dalam hitungan minggu saja. Sementara, plastik biasa umumnya terurai dalam waktu 500 tahun. Berbeda jauh banget, kan? Hebatnya lagi, studi menemukan, kalau semua orang beralih dengan bioplastik, dapat mengurangi emisi rumah kaca hingga 25%, lo!
Plastik eco
Selanjutnya, plastik eco turut menjadi plastik ramah lingkungan yang bisa Mama Papa gunakan. Kebanyakan pusat perbelanjaan sudah menggunakan plastik eco untuk mengurangi sampah plastik.
Plastik satu ini terbuat dari proses daur ulang bahan-bahan plastik yang berasal dari petrokimia. Karena melalui proses daur ulang, plastik eco memiliki kualitas lebih rendah dari sebelumnya.
Tapi jangan khawatir, plastik eco tetap bisa kita gunakan berkali-kali dalam jangka waktu yang lama. Untuk menguraikannya, plastik ini membutuhkan waktu 12-24 bulan agar terurai sempurna.
Baca Juga: Cara Mengolah Sampah Rumah Tangga dengan Bijak
Plastik kompos
Plastik yang aman untuk lingkungan berikutnya adalah plastik dari kompos. Yup, plastik kompos terbuat dari sisa bahan-bahan organik, seperti jagung, tepung tapioka, hingga kentang.
Karena terbuat dari bahan alami, plastik ini tidak bisa kita gunakan dalam jangka yang panjang. Namun, plastik ini hanya bisa terurai secara alami di lingkungan khusus pengomposan itu sendiri.
Plastik oxo-biodegrable
Jenis plastik ramah lingkungan satu ini cukup unik, karena terurai di air laut, yaitu oxo-biodegradable. Plastik ini diproduksi pertama kali di Inggris untuk mengurangi penumpukan sampah plastik di laut.
Sebagai informasi, plastik oxo-biodegradable mengandung zat penstabil yang membuat plastik ini tahan lama hingga 18 bulan. Proses penguraian plastik plastik oxo-biodegradable biasanya menyesuaikan dengan suhu dan kelembapan lingkungan.
Itulah beberapa jenis plastik yang aman untuk lingkungan dan bisa Mama Papa jadikan pilihan saat berbelanja. Yuk, kita mulai beralih ke plastik-plastik tersebut untuk sedikit membantu menyelamatkan lingkungan.
Baca juga: Cara Mengolah Sampah Plastik di Rumah Menjadi Uang