Bagi pemilik lengan besar, memakai model baju apapun terlihat kurang menarik. Bahkan, banyak yang beranggapan jika lengan besar tidak cocok menggunakan pakaian yang modis dan kekinian. Padahal, asal memilih model baju yang tepat, pemilik lengan besar bisa tampil stylish dan terlihat lebih seksi, lo, Girls!
Lengan yang besar bikin banyak perempuan insecure. Akhirnya, berbagai macam cara dilakukan untuk menutupi lengan besar. Salah satunya dengan memilih baju yang bisa menyembunyikan lengan besar.
Masalahnya, ternyata masih banyak di antara kita yang asal memilih baju tanpa memerhatikan cutting-nya. Alih-alih terlihat langsing dan menarik, memilih model baju yang salah menyebabkan lengan semakin terekspos dan terlihat sangat besar. Duh, pastinya tidak pengin, kan?
Biar makin percaya diri, ini 6 model baju untuk menutupi lengan besar versi Berkeluarga.id:
1. Kaus oversized
Model baju untuk menutupi lengan besar yang pertama adalah kaus oversized. Selain membuat lengan terlihat lebih ramping, kaus oversized bisa menciptakan tampilan street style yang effortless. Bahkan, kalau bisa memadukan kaus oversized dengan bawahan yang tepat, kita bisa membuat total look yang super keren, lo!
Misal, kita bisa memadukan kaus oversized dengan bawahan legging atau stocking berwarna gelap. Kalau ingin terlihat lebih chic, kita bisa menggunakan rok mini sebagai bawahan. Bahkan, kita bisa memadukan kaus oversized dengan mini pleated skirt untuk menciptakan gaya yang lebih feminin.
2. V-neck
Selain kaus oversized, model baju v-neck atau v-neckline juga bisa menutupi lengan besar. Tak hanya membuat lengan terlihat lebih kecil, baju dengan model v-neck dapat membuat tampilan lebih langsing.
Menariknya lagi, model baju v-neck juga dapat mengalihkan pandangan orang dari bagian tubuh yang kurang menarik. Karena, secara tidak langsung, orang-orang akan lebih fokus memerhatikan leher yang tampak lebih jenjang dan indah.
Nah, buat kamu yang mau mencari kaus-kaus model v-neck terbaik, terbaru, dan termurah, bisa mengeklik link yang ada di sini. Dapatkan juga promo menarik dari ZALORA dengan mengeklik banner di bawah ini.
Baca Juga: Model Baju untuk Sembunyikan Perut Buncit biar Langsing
3. Baju lengan 3/4
Masih kurang nyaman pakai kaus oversized dan model v-neck? Tidak perlu khawatir, karena kita bisa menggunakan model baju lengan 3/4, kok, Girls!
Termasuk salah satu model pakaian yang wajib dimiliki pemilik lengan besar. Baju lengan 3/4 bisa membuat lengan terlihat lebih kecil. Bahkan, model baju ini juga bisa membuat tubuh terlihat lebih tinggi dan langsing.
Kalau bosan dengan model kaus, tidak ada salahnya membuat blus atau dress lengan 3/4 dengan potongan pinggang model princess. Selain bikin lengan terlihat lebih kecil, model pakaian tersebut bisa terbukti mampu menciptakan penampilan feminin dan super chic.
4. Baju lengan batwing
Selanjutnya, baju dengan lengan batwing juga dapat menyembunyikan lengan besar. Sesuai dengan namanya, baju batwing memiliki lengan yang seperti sayap kelelawar. Modelnya yang lebar inilah dapat membuat lengan terlihat lebih kecil.
Batwing juga termasuk salah satu model baju yang bisa menciptakan penampilan super modis dan seksi. Apalagi kalau kita memadukan baju lengan batwing dengan bawahan skinny jeans atau rok bodycon. Dijamin bikin lekuk tubuh bagian bawah terlihat lebih menarik, deh!
Baca Juga: 7 Waena Baju yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang
5. Outer kimono
Model baju untuk menutupi lengan besar berikutnya adalah outer kimono. Alasannya sederhana, karena model outer kimono memiliki model lengan yang lebar sampai pergelangan tangan. Sehingga, lengan yang lebar terlihat lebih ramping dan kecil.
Jauh dari kata monoton dan membosankan, outer kimono menjadi salah satu model pakaian yang wearable, dan bisa digunakan pada berbagai occasion. Mulai dari acara formal seperti meeting, hingga non-formal saat kumpul bersama teman-teman.
Biar makin stylish, kita bisa memadukan outer kimono dengan inner berwarna netral dan celana kulot berwarna senada. Kemudian, jangan lupa menggunakan sneakers andalan sebagai pelengkap, ya!
Buat kamu yang mencari desain baju model kimono paling baru, bisa mengunjungi ZALORA, dan dapatkan promo menariknya dengan mengeklik link di sini.
6. Model sabrina
Satu lagi model baju untuk menutupi lengan besar yang tidak kalah menarik adalah sabrina atau off shoulder. Terkenal dengan modelnya yang memamerkan leher dan pundak, baju sabrina juga dapat membuat tubuh terlihat lebih langsing dan menawan.
Untuk menciptakan penampilan yang lebih girly dan kasual, kita bisa menggunakan baju sabrina model kerut yang dipadukan dengan celana ripped jeans. Jangan lupa tambahkan heels berwarna nude, agar penampilan terlihat lebih berkelas, Girls!
Itulah beberapa model baju untuk menutupi lengan besar yang bisa kita pilih. Jangan insecure lagi, ya, Girls!
Baca Juga: 7 Ide Outfit ke Pantai yang Simpel, Nyaman, dan Modis