Jepang tidak hanya terkenal dengan kecanggihan teknologinya. Tapi juga cara mengatur keuangan agar alokasi gaji seimbang dengan pengeluaran. Cara mengatur keuangan ini terkenal dengan istilah metode kakeibo (kakebo).
Metode kakeibo pertama kali dikenal dunia melalui sebuah buku berjudul “Kakeibo: The Japanese Art of Saving Money” yang ditulis oleh Fumiko Chiba. Buku ini membahas secara gamblang bagaimana metode ini sukses membuat seseorang lebih terarah mengatur keuangan. Bahkan, metode ini dipercaya membuat seseorang cepat kaya dan mencapai tujuan hidupnya. Berikut ini tahapan-tahapan kakeibo yang bisa kamu coba:
Mencatat semua pemasukan secara rinci
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencatat semua pemasukanmu dengan rinci. Jika kamu punya sumber penghasilan selain dari kantor, catat seluruhnya, termasuk usaha sampingan. Dengan memasukkan penghasilan utama dan tambahan ini, kamu jadi mengetahui jumlah pendapatan yang kamu peroleh. Jika sudah tahu, kamu tidak akan seenaknya membelanjakan uang tersebut. Cara ini juga akan mencegah kamu dari sifat boros.
Mencatat semua kebutuhan secara rinci
Selanjutnya buatlah daftar kebutuhan yang akan kamu beli atau bayar. Catat secara rinci dan pastikan tidak ada yang terlupa. Pertama mulailah dengan mencatat kebutuhan pokok selama sebulan, seperti biaya makan, uang transportasi, membayar listrik, air atau tagihan kredit.
Kebutuhan lainnya, misalnya untuk masa depan, seperti tabungan dan investasi. Jumlahnya sesuai kemampuan finansialmu. Jangan lupa memasukan pengeluaran lain, seperti menonton bioskop, sepatu, baju, bahkan parkir.
Siapkan amplop untuk masing-masing pos pengeluaran
Siapkan amplop untuk menampung uang yang akan digunakan untuk membiayai atau membelanjakan rencana pengeluaran. Masing-masing pos pengeluaran diberikan amplop berbeda atau terpisah. Kemudian amplop diberi nama di bagian luar, sehingga akan memudahkan kamu mengambil dana tersebut, sekaligus mengontrolnya setiap waktu.
Pengeluaran harian wajib dicatat
Belanja apapun yang kamu keluarkan setiap harinya wajib dicatat, ya. Dengan begitu akan ketahuan arah aliran uangmu. Cara ini dapat membantu mengontrol pengeluaran sekaligus terhindar dari pemborosan tanpa disadari. Selain itu mencatat pengeluaran harian juga membantumu menyesuaikan anggaran keuangan lebih mudah.
Artikel Lainnya: Tips Menghemat Belanja Bulanan
Cek antara rencana pengeluaran di awal dengan implementasinya
Ini tahapan penting dalam implementasi kakeibo. Mengecek kembali apakah belanja harian yang sudah kamu keluarkan sesuai dengan rencana pengeluaran yang sudah kamu buat di awal. Lakukan tahapan ini di akhir bulan. Cek pos pengeluaran mana saja yang sesuai dan tidak sesuai. Jika ternyata semua sesuai dengan apa yang telah direncakan, berarti kamu sukses menggunakan metode kakeibo.