Kalau selama ini mendengar manfaat mengonsumsi daging buah pisang saja, lalu membuang kulitnya. Tapi ternyata kulit pisang juga punya manfaat, lho! Nggak percaya, kan?
Nggak heran kalau buah pisang dikenal memiliki segudang manfaat bagi tubuh dan kecantikan. Baik dengan dikonsumsi langsung atau dibuat masker wajah. Buah pisang memang patut diakui kehebatannya. Tapi, kamu sudah pernah dengar belum, manfaat kulit pisang?
Sama dengan dagingnya, kulit pisang juga punya banyak manfaat. Sayang, masih banyak yang belum mengetahui manfaat kulit pisang, dan langsung membuangnya. Padahal, salah satu manfaat kulit pisang adalah untuk perawatan wajah, lho!
Nggak percaya? Yuk, coba simak manfaat kulit pisang untuk kecantikan kulit wajahmu berikut ini:
Anti penuaan
Tidak hanya ada di daging buah pisang, ternyata vitamin C juga terdapat pada kulit pisang. Makanya jangan dibuang, ya! Kandungan vitamin C ini dapat membantu meningkatkan produksi kolagen di kulit wajah, lho. Selain itu, kulit pisang juga dapat membantu meningkatkan elastisitas kulit wajah.
Cara pakainya mudah banget, kok, yaitu dibuat masker wajah. Kamu cukup ambil sari dari kulit pisang dan haluskan hingga seperti pasta. Supay lebih maksimal bisa menambahkan madu. Oleskan lalu diamkan sekitar 15 menit dan dibilas, deh.
Baca Juga: Enak! Ini 7 Makanan Anti-Aging untuk Wajah Awet Muda
Mengatasi eksim
Pernah terkena eksim? Duh, pastinya bikin nggak pede, ya, apalagi kalau di wajah. Rasa kering, gatal, hingga kemerahan membuat tidak nyaman dan ingin segera menghilangkannya. Salah satu cara yang bisa kamu coba dengan menggunakan kulit pisang.
Dikutip dari Nakita, ternyata kulit pisang merupakan sumber asam lemak esterifikasi. Artinya, kulit pisang ini dapat membantu masalah kulit seperti eksim dan psoriasis. Pengaplikasiannya mudah, kok. Kamu cukup membersihkan wajah dan memijatnya dengan kulit pisang hingga berubah kecokelatan. Diamkan selama 15-20 menit dan bilas hingga bersih.
Mengangkat sel kulit mati
Tahu, kan, kalau banyak penumpukan sel kulit mati di wajah menyebabkan apa? Benar banget, kulit akan terlihat sangat kusam dan tidak menarik. Untuk itu, penting banget untuk selalu rutin mengangkat sel kulit mati di wajah minimal seminggu sekali.
Menariknya, kalau sudah bosan dengan beberapa masker perawatan wajah, kamu bisa menggunakan kulit pisang. Cukup dengan menghaluskan kulit pisang hingga seperti pasta dan oleskan di wajah. Diamkan sekitar 15-20 menit dan bilas dengan air hingga bersih.
Menghilangkan jerawat
Gemas dengan jerawat di wajah? Nggak perlu khawatir dan bingung cara menghilangkannya karena ada kulit pisang. Banyaknya kandungan vitamin dan mineral pada kulit pisang yang dapat membantu menenangkan kulit yang berjerawat.
Ditambah kandungan lutein dan karotenoid pada pisang yang dapat mengatasi peradangan karena jerawat. Untuk merasakan manfaatnya, kamu hanya perlu letakkan potongan kulit pisang sesuai letak jerawat dan diamkan beberapa saat. Dengan melakukan secara rutin, jerawat dan bekasnya akan cepat hilang.
Baca Juga: Yuk, Kenali Penyebab Munculnya Jerawat di Dahi
Wajah menjadi lebih glowing
Punya wajah glowing itu sebenarnya mudah banget dan tanpa harus ribet bolak-balik perawatan di salon. Iya, kamu hanya perlu menggunakan kulit pisang yang ada di rumah. Bahkan, cara pakainya juga nggak perlu dihaluskan.
Kamu hanya perlu menyiapkan kulit pisang. Lalu, gosokkan bagian dalam kulit pisang ke seluruh wajahmu. Diamkan semalaman saat tidur dan keesokannya dibilas hingga bersih. Tapi ingat, bersihkan wajahmu dulu dan gunakan secara rutin agar maksimal.
Selamat mencoba!