Sudah mulai bekerja dan belum sedikit pun mempersiapkan dana pensiun? Coba simak artikel ini agar paham pentingnya mempersiapkan dana pensiun sedini mungkin.
Selain mempersiapkan dana darurat, Mama Papa juga tidak boleh lupa mempesiapkan dana pensiun, ya. Mempersiapkan dana pensiun dari sekarang berfungsi untuk bekal nanti di masa tua. Sehingga, meskipun Mama Papa sudah tidak bekerja, nantinya akan tetap memiliki dana yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Hanya saja, masih ada beberapa orang yang menganggap hal biasa untuk mempersiapkan dana pensiun. Dengan kata lain, mungkin merasa sudah aman dengan tabungan saat ini yang cukup gemuk.
Mama Papa tetap harus memenuhi dan menabung dana pensiun sejak dini. Tidak perlu khawatir karena merasa terlambat untuk mempersiapkan dana pensiun, ya.
Buat Mama Papa yang masih ragu dan menunda menyiapkannya, simak 4 alasan kenapa penting mempesiapkan dana pensiun dari sekarang.
Biaya hidup semakin tinggi
Mama Papa juga harus sadar bahwa semakin berjalannya waktu, biaya hidup akan semakin tinggi. Jangan sampai Mama Papa lengah dan merasa puas karena rekening yang saat ini termasuk gemuk. Bukannya mematahkan semangat, hanya saja Mama Papa harus ingat inflasi.
Mungkin sekarang beberapa barang tergolong murah. Namun, ada kemungkinan ini akan menjadi mahal di beberapa tahun ke depan. Nah, di sinilah fungsi mempersiapkan dana pensiun. Jangan sampai nanti justru menjadi kalang kabut dan stres sendiri. Masa iya, di hari tua yang seharusnya lebih santai dan tenang malah stres.
Hidup tenang di hari tua
Mempersiapkan dana pensiun akan membantu Mama Papa untuk hidup lebih tenang di hari tua. Dana pensiun ibaratnya pegangan dan tabungan jangka panjang Mama Papa di hari tua. Bahkan, ini dapat Mama Papa gunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Namun, agar lebih maksimal, tidak ada salahnya, Mama Papa coba melakukan investasi. Tenang, tidak ada kata terlambat untuk berinvestasi. Toh, sekarang sudah ada berbagai macam investasi yang bisa Mama Papa pilih. Ada reksadana, obligasi, emas, saham, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Melek Investasi, Ini 3 Investasi yang Cocok untuk Milenial
Memberi kesempatan uang berkembang
Semakin dini Mama Papa menyiapkan dana pensiun, maka semakin besar pula uang yang akan terkumpul. Anggaplah, Mama Papa saat ini berusia 30 tahun. Kemudian, berencana pensiun di usia 50 tahun. Artinya, masih ada sisa waktu 20 tahun untuk menyiapkannya, bukan?
Nah, dengan menyisihkan uang setiap bulan minimal Rp1 juta per-orang, artinya dalam sebulan akan menyisihkan Rp2 juta. Dalam waktu setahun, Mama Papa akan mengumpulkan Rp24 juta. Lalu, dalam kurun waktu 20 tahun, setidaknya ada Rp480 juta.
Bahkan, ini bisa semakin meningkat apabila Mama Papa juga melakukan investasi. Namun, jangan asal pilih, ya. Cari yang aman dan sesuai dengan kondisi finansial Mama Papa. O, iya, perhatikan faktor risikonya agar tidak salah langkah.
Baca Juga: Merdeka Finansial di Hari Tua, Begini Caranya
Menghindari generasi sandwich
Ini juga salah satu alasan penting kenapa Mama Papa harus menyiapkan dana pensiun sejak sekarang. Benar sekali, untuk menghindari generasi sandwich. Mama Papa sudah tahu apa itu generasi sandwich belum, nih?
Generasi sandwich adalah kondisi di mana saat di hari tua nanti Mama Papa masih memiliki beban finansial. Nah, karena di usia tua biasanya tingkat produktivitas menurun, artinya pemasukan juga tidak sekencang sebelumnya, dong? Nah, di sinilah Mama Papa justru akan membebani sang buah hati dalam hal finansial. Tidak ingin, kan?
Jadi, masih mau malas mempersiapkannya?