3 Tempat Wisata Bersama Keluarga di Bandung3 Tempat Wisata Bersama Keluarga di Bandung3 Tempat Wisata Bersama Keluarga di Bandung3 Tempat Wisata Bersama Keluarga di Bandung
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

3 Tempat Wisata Bersama Keluarga di Bandung

January 2, 2020

Foto: Freepik

Liburan bersama keluarga adalah momen yang ditunggu oleh setiap orangtua. Sebagai refrensi, Bandung bisa menjadi destinasi selanjutnya, lo.

Ibu Kota Jawa Barat, Bandung juga tidak kalah dalam hal tempat wisatanya. Sebagai kota yang sejuk, tentunya akan sangat mendukung untuk berjalan-jalan dan menikmati tempat wisata keluarga di sana. Dengan waktu liburan yang singkat, ada banyak pilihan yang dapat dikunjungi. Tidak perlu khawatir jika Anda belum memiliki tujuan tempat wisata yang akan dikunjungi bersama keluarga. Berkeluarga.id memiliki tiga rekomendasi tempat wisata bersama keluarga di Bandung.

Saung Angklung Udjo
Foto: Traveloka.com

Saung Angklung Udjo sangat cocok sebagai tempat wisata bersama keluarga di Bandung. Berlokasi di Jl Padasuka No 118, Cibeunying Kidul, Bandung ini akan memberikan pengalaman dan pengetahuan baru bagi Anda dan buah hati. Saat tiba di sana, Anda dapat melihat awal pembuatan angklung sebagai musik tradisional. Kemudian, Anda juga akan melihat pertunjukkan yang tidak kalah mengasyikkan. Tentunya, sang anak akan menemukan hal baru dan belajar mengenal budaya Sunda. Keindahan interiornya akan menyambut Anda dan keluarga karena kecantikannya. Jika sudah tidak sabar, pesan tiket masuknya sekarang di Traveloka agar saat tiba tidak perlu antri.

Centrum Million Balls Bandung
Foto: Traveloka.com

Tempat yang satu ini juga sangat cocok untuk tempat wisata keluarga di Bandung. Di Centrum Million Balls Bandung akan memberikan keseruan yang tidak ada habisnya. Tempat wisata ini dikenal sebagai tempat wisata kolam bola terbesar di Indonesia. Di sana, Anda dapat mengajak sang anak untuk berenang di kolam bola yang sangat melimpah berwarna cerah. Bagi Anda yang ingin mengabadikan momen di sana, tentunya bisa menuju spot foto yang ada. Untuk dapat masuk ke sini, Anda tidak perlu antri. Tentunya karena Anda dapat memesan tiketnya sekarang secara online di sini, jadi lebih mudah, deh!

Farmhouse Lembang

Foto: Traveloka.com

Farmhouse Lembang adalah tempat wisata yang pas untuk bersama keluarga di Bandung. Di sini Anda dan sang anak akan menikmati suasana seakan berada di Eropa. Anda dan keluarga juga dapat menggunakan pakaian tradisonal Belanda, lo. Selain itu, di sini juga dapat mengenalkan anak-anak dengan hewan-hewan yang lucu, seperti domba dan kelinci. Bahkan, mereka dapat berinteraksi langsung dengan domba-domba dan kelinci yang lucu. Tidak lupa, di sana juga terdapat Desa Hobbit yang ada di film Lord of the Rings! Tidak sabar bukan? Nah, pesan tiketnya sekarang agar saat tiba Anda tidak perlu lama antri. Dijamin lebih mudah pesan di sini, deh.

Baca juga: 5 Rekomendasi Hotel Liburan Awal Tahun Baru 2020 di Bandung, Harganya Lebih Murah 60%!

Share
0
Nadia
Nadia

Related posts

Menghilangkan Uban

Menghilangkan Uban | Foto: Freepik

March 21, 2023

Menghilangkan Uban di Usia Muda, Rambut Hitam Alami


Read more
Fakta Jerawat

Fakta Tentang Jerawat | Foto: Envato

March 20, 2023

6 Fakta Tentang Jerawat, Wajib Tahu biar Cepat Kempes!


Read more
Buah Mencerahkan Kulit

Buah Mencerahkan Kulit | Foto: Freepik

March 20, 2023

Buah untuk Mencerahkan Kulit Wajah secara Alami


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Kegiatan Anak Puasa0
    Kegiatan Seru dan Bermanfaat Saat Anak Puasa
    March 24, 2023
  • Warna Cat Kamar Cowok0
    6 Warna Cat Dinding Kamar Anak Cowok, Pengaruhi Kualitas Tidur
    March 24, 2023
  • Warna Cat Genteng0
    Warna Cat Genteng Rumah yang Anti-Mainstream
    March 24, 2023
  • Makanan Sehat Buka Puasa0
    Makanan Sehat untuk Menu Buka Puasa Keluarga
    March 24, 2023
  • Makanan Sahur Bikin Kenyang0
    8 Menu Makanan Sahur yang Bikin Kenyang Lebih Lama
    March 24, 2023
  • Keuangan saat Bulan Puasa0
    Tips Mengelola Keuangan Saat Bulan Puasa, Anti-Boros
    March 23, 2023
  • Orangtua Baru0
    Tips Menjadi Orangtua Baru, Tak Perlu Cemas Berlebih
    March 21, 2023
  • Jualan Makanan Online0
    Tips Jualan Makanan Online agar Laris Manis
    March 21, 2023
  • Tempat Bermain di Rumah0
    Ruangan Ini Bisa Jadi Tempat Bermain Anak di Rumah
    March 21, 2023
  • Menghilangkan Uban0
    Menghilangkan Uban di Usia Muda, Rambut Hitam Alami
    March 21, 2023

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid