Tips Mengatasi Kecemburuan Anak Sulung Pada Adik BaruTips Mengatasi Kecemburuan Anak Sulung Pada Adik BaruTips Mengatasi Kecemburuan Anak Sulung Pada Adik BaruTips Mengatasi Kecemburuan Anak Sulung Pada Adik Baru
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

Tips Mengatasi Kecemburuan Anak Sulung Pada Adik Baru

January 8, 2020
mengatasi kecemburuan anak pada adik

Sumber : Freepik.com

Kehadiran anak kedua bagi Mama papa akan membuat keluarga kecil Anda lebih sempurna. Namun, hal ini mungkin tidak dirasakan oleh anak pertama. Kakak seringkali merasa cemburu pada sang adik bayi karena merasa perhatian orang tua tidak lagi ditujukan untuknya. Berikut tips mengatasi kecemburuan anak sulung pada adik yang baru lahir.

Hal ini tidak dapat dibiarkan sebab jika berkepanjangan akan membuat si kakak tidak menyukai bahkan mejauhi adik bayi. Mama Papa perlu melakukan beberapa langkah di bawah ini agar si kakak tidak cemburu terhadap adiknya.

Jelaskan Hal-Hal yang Bayi Butuhkan

Anak biasanya belum paham mengenai kebutuhan mendasar adik bayi. Berikan ia pengertian bahwa adik bayi membutuhkan Mama untuk menggendongnya, menyusui dan sebagainya. Beritahukan dengan halus dan pelan agar anak tidak merasa terbebani.

Buatlah Anak Merasa Dibutuhkan

Penting untuk anak merasa dibutuhkan agar ia tahu betapa krusialnya peran seorang kakak. Biarkan anak terlibat dalam berbagai aktivitas Mama Papa dengan si Adik. Jangan segan untuk minta tolong kepadanya terkait kebutuhan adik, seperti mengambilkan popok, mengusap-usap rambut adik yang sedang menyusu atau memilihkan baju adik.

Puji Si Kakak Selepas Membantu

Selalu puji dia saat selesai membantu Mama dalam melakukan apapun. Meskipun hal-hal kecil namun perasaan dihargai mampu mengatasi kecemburuan anak. Selalu katakan betapa beruntungnya si adik memiliki kakak sepertinya.

Bantulah Anak Memahami Cara Bersikap pada Adiknya

Terkadang sang kakak sulit untuk mengontrol gerakannya. Ia belum mengerti hal apa yang boleh dilakukan pada bayi. Nah, tugas Mama Papa memberi pengertian padanya bahwa adik bayi masih terlalu kecil untuk diajak bermain sekarang. Namun Mama juga dapat memberinya alternatif dengan memegang jari-jari adik bayi atau menciumnya pelan jika gemas.

Meluangkan Waktu Khusus dengan Si Kakak

Di tengah kesibukan dengan bayi yang baru lahir, ibu juga harus meluangkan waktu untuk bersama dengan si kakak. Waktu-waktu ini dapat disisipkan di sela-sela kesibukan seperti membacakan dongeng ia sebelum tidur, berpelukan, menemaninya bermain atau hal lain yang membuat anak merasa bahagia.

Beberapa langkah di atas dapat Mama Papa terapkan pada anak sulung yang baru memiliki adik. Selalu sadarilah bahwa kecemburuan anak merupakan hal yang wajar. Mama Papa harus pandai menempatkan posisi agar si kakak tidak merasa diabaikan.

Baca Juga : 4 Tips Mengatasi Tantrum Pada Anak

Share
0
Laras
Laras

Related posts

Cara Pinjam Uang

Cara Pinjam Uang | Foto: Envato

May 25, 2022

Cara Pinjam Uang Sama Teman agar Tidak Ada Konflik


Read more
Cara Resign Kerja

Cara Resign Kerja | Foto: Envato

May 20, 2022

Begini Cara Resign Kerja yang Baik dan Profesional


Read more
Ciri Anak Kreatif

Ciri Anak Kreatif | Foto: Freepik

May 20, 2022

7 Ciri Anak Kreatif, Percaya Diri dan Bandel?


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Buah Untuk Smoothies0
    5 Buah yang Paling Cocok untuk Dijadikan Smoothies
    May 25, 2022
  • Bayi Merangkak0
    Cara Melatih Bayi Merangkak dengan Aman di Rumah
    May 25, 2022
  • Mencegah Utang0
    Tips Mencegah Utang agar Tidak Jadi Kebiasaan
    May 25, 2022
  • Cara Pinjam Uang0
    Cara Pinjam Uang Sama Teman agar Tidak Ada Konflik
    May 25, 2022
  • Keuangan suami istri0
    5 Tipe Mengatur Keuangan Suami Istri, Mana yang Terbaik?
    May 25, 2022
  • Menata Tanaman Hias0
    Tips Menata Tanaman Hias di Dalam Rumah agar Rapi
    May 25, 2022
  • Manfaat Kerokan0
    Manfaat Kerokan Secara Medis, Benarkah Ada?
    May 25, 2022
  • Manfaat Masker Kentang0
    Girls, Ini Manfaat Masker Kentang untuk Kecantikan Wajah
    May 25, 2022
  • Merawat Bayi Baru Lahir0
    Panduan Merawat Bayi Baru Lahir untuk Orangtua Baru
    May 25, 2022
  • Cara Mengurangi Minyak Wajah0
    Cara Mengurangi Minyak di Wajah, Pakai Pelembap?
    May 20, 2022

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid