Cara Menyimpan ASI yang Benar, Kualitas Tetap TerjagaCara Menyimpan ASI yang Benar, Kualitas Tetap TerjagaCara Menyimpan ASI yang Benar, Kualitas Tetap TerjagaCara Menyimpan ASI yang Benar, Kualitas Tetap Terjaga
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

Cara Menyimpan ASI yang Benar, Kualitas Tetap Terjaga

January 14, 2021
Cara Menyimpan Asi

Foto: Shutterstock

Mama, menyimpan ASI itu tidak boleh asal, lho. Sebab, nantinya akan memengaruhi kualitas dari ASI itu sendiri. Jadi, pastikan Mama mengetahui cara menyimpan ASI yang benar agar kualitasnya tetap terjaga.

Memberikan ASI eksklusif merupakan kewajiban bagi seorang ibu, terutama di usia 6 bulan pertama bayi. Namun, bagaimana kalau Mama sibuk bekerja? Tidak perlu khawatir, Mama bisa menyetok dan menyimpan ASI di rumah. Tapi, sebelum itu, pastikan Mama mengetahui cara menyimpan ASI yang benar terlebih dahulu, ya.

Sebab, dengan mengetahui cara menyimpan ASI yang benar, akan menjaga kualitas ASI dan tidak membuat ASI cepat basi. Bagaimana caranya?

Berikut beberapa cara menyimpan ASI yang benar agar kualitas ASI tetap terjaga dengan baik:

Tentukan wadah yang tepat

Cara menyimpan ASI yang cukup penting untuk menjaga kualitas ASI adalah memerhatikan wadah yang tepat. Apabila Mama memilih wadah plastik, pastikan botol yang digunakan aman dan bebas bahan kimia, alias BPA Free. 

Kalau Mama menyimpan pada botol kaca tentu saja kita juga harus berhati-hati. Sebab, botol kaca sangat rentan pecah saat terjatuh. Namun jika ingin yang lebih praktis, Mama bisa menggunakan kantong plastik khusus ASIP (ASI Perah) karena tidak butuh disterilkan.

Hanya saja kita juga harus berhati-hati saat menyimpan ASI di dalam kantong. Meskipun tebal, namun tetap rentan sobek atau bocor. Jadi, pastikan menggunakannya secara teliti, ya.

Baca Juga: 5 Cara Mencuci dan Sterilisasi Botol Bayi dengan Benar  

Ketahui Ketahanan Penyimpanan ASI

Setelah menemukan wadah yang tepat, cara menyimpan ASI agar tetap menjaga kualitasnya dengan mengetahui ketahanan tempat penyimpanan ASI. Ingat, beda tempat penyimpanan, berbeda pula daya tahan ASI-nya.

1. Menyimpan ASI dalam kulkas

Apabila Mama berencana menyimpan ASI di dalam kulkas, pastikan dengan suhu minimal 4 derajat celcius. Dengan suhu ini ASI bisa bertahan sekitar 5-8 hari. Untuk berjaga-jaga, lebih baik dikonsumsi dalam waktu tidak lebih tiga hari, ya.

2. Menyimpan ASI dalam freezer kulkas

Sedangkan kalau Mama menyimpan ASI di dalam freezer pada kulkas dua pintu, atau pada suhu sekitar -10 derajat celcius, ASI dapat tersimpan sekitar 3-4 bulan. Apabila disimpan dalam freezer kulkas satu pintu hanya bertahan sekitar 2 minggu.

3. Menyimpan ASI dengan freezer khusus

Kita juga bisa menyimpan ASI dalam freezer khusus. Untuk freezer bukaan pintu depan, ASI dapat bertahan sekitar 6 bulan dengan suhu minimal -18 derajat celcius. Lalu, untuk freezer box atau bukaan atas, bisa awet sekitar 6-12 bulan dengan suhu minimal -20 derajat celcius.

4. Menyimpan ASI dalam suhu ruangan

Kita juga bisa menyimpan ASI tanpa harus dimasukkan kulkas, alias dengan suhu ruangan. Tapi, ini hanya bertahan kurang dari 4 jam saja, ya.  Sebagai gantinya, apabila sedang bepergian, kita bisa menggunakan cooler bag, sehingga ASI dapat bertahan selama 12-24 jam. Tapi hal ini juga bergantung pada ketahanan ice gel yang digunakan, ya.

Beri Label pada ASI yang Disimpan

Cara menyimpan ASI selanjutnya agar lebih terjaga kualitasnya dengan memberi label di bagian luar wadah. Tuliskan tanggal Mama memompa dan menyimpan ASI tersebut. Dengan begitu, Mama bisa menentukan ASI mana yang harus digunakan terlebih dahulu.

Cairkan ASI dengan Cara yang Benar

Jangan berhenti pada cara menyimpan ASI saja, kita juga harus tahu cara mencairkan ASI dengan benar, agar tidak menghilangkan nutrisi di dalam ASI.

Apabila ASI dalam kondisi beku, hindari untuk langsung mencairkannya, ya. Karena kandungan nutrisi di dalam dapat rusak. Disarankan mengeluarkan ASI dari freezer, dan letakkan pada kulkas bagian bawah.

Setelah agak mencair, ASI siap dihangatkan di suhu ruangan, atau memasukkan wadahnya di dalam mangkuk berisi air hangat. O, iya, ASI yang sudah dicairkan jangan dibekukan kembali, ya!

Baca Juga: Penyebab Bayi Tidak Mau Menyusu dan Cara Mengatasinya 

Nah, itulah beberapa cara menyimpan ASI yang benar agar lebih awet dan kualitasnya tetap terjaga dengan baik. Jangan sampai salah lagi, ya, Mama! Semoga bermanfaat!

Baca Juga: ASI Tidak Lancar? Coba Konsumsi 5 Makanan Pelancar ASI Ini 

Share
0
Nadia
Nadia

Related posts

BAB bayi berwarna hijau

Penyebab BAB Bayi Berwarna Hijau | Foto: Freepik

January 24, 2024

BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya


Read more
Kesehatan mental anak

Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak | Foto: Freepik

January 23, 2024

Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!


Read more
Berat Badan Turun Drastis

Penyebab Berat Badan Turun Drastis | Foto: Envato

January 22, 2024

Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Tanaman yang Hidup di Air0
    6 Tanaman Hias yang Hidup di Air dan Cocok untuk Kolam Ikan
    October 21, 2024
  • Investasi Reksadana Saham0
    Keuntungan Investasi Reksadana Saham untuk Jangka Panjang
    January 24, 2024
  • BAB bayi berwarna hijau0
    BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya
    January 24, 2024
  • Shio beruntung 20240
    6 Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024
    January 24, 2024
  • Cara mencuci emas0
    Cara Mencuci Emas Perhiasan biar Kinclong Kembali
    January 24, 2024
  • Kesehatan mental anak0
    Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!
    January 23, 2024
  • Angka keberuntungan 20240
    Daftar Angka Keberuntungan Shio di Tahun Naga Kayu 2024
    January 23, 2024
  • Axolotl hewan peliharaan unik0
    Hewan Peliharaan Unik dan Lucu, Mudah Dirawat!
    January 23, 2024
  • Berat Badan Turun Drastis0
    Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya
    January 22, 2024
  • Anak suka menolong0
    Cara Mengajarkan Anak Suka Menolong Sesama Sejak Dini
    January 19, 2024

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid