Agar tekanan darah naik secara signifikan, penderita tekanan darah rendah harus mengonsumsi makanan tertentu. Berikut ini daftar makanan untuk darah rendah yang efektif meningkatkan tekanan darah.
Tekanan darah rendah (hipotensi) merupakan kondisi yang cukup membahayakan. Jika tidak segera diatasi, darah rendah bisa mengancam nyawa seseorang. Salah satu cara untuk mengatasi hipotensi adalah mengonsumsi makanan untuk darah rendah.
Makanan-makanan ini dapat membantu meningkatkan tekanan darah kita secara signifikan. Berikut ini makanan untuk penderita darah rendah yang baik dikonsumsi secara rutin.

Sumber: Freepik
Makanan tinggi vitamin B12
Mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin B12 tinggi sangat disarankan bagi pemilik tekanan darah rendah. Karena tekanan darah rendah dapat disebabkan oleh anemia, akibat tubuh kekurangan asupan vitamin B12.
Mama Papa, ada beberapa makanan untuk darah rendah dengan kandungan vitamin B12 cukup tinggi. Seperti daging sapi, salmon, kerang, keju swiss, telur, susu kedelai fortifikasi, ikan tuna kalengan, ikan trout, greek yoghurt tanpa lemak, dada ayam panggang, dan ham.
Mengonsumsi makanan-makanan tersebut secukupnya secara rutin, dapat membantu tubuh meningkatkan tekanan darah.
Baca Juga: Bahaya Tekanan Darah Rendah, Bisa Sebabkan Kematian

Foto: Freepik/awesomecontent
Makanan mengandung natrium atau garam
“Jangan banyak-banyak makan asin, nanti darah tinggi”, ternyata pernyataan tersebut bukan sekadar mitos. Asupan garam atau natrium membantu meningkatkan tekanan darah. Jadi, meski harus dihindari penderita hipertensi, garam justru jadi salah satu rekomendasi makanan untuk darah rendah.
Nah, beberapa makanan bernatrium tinggi dan sehat untuk dikonsumsi, yaitu makanan kalengan, ikan asin, kaldu, daging olahan, udang, ikan asap, keju cottage, dan makanan berperisa asin lainnya.
Meski bagus untuk meningkatkan tekanan darah, bukan berarti Mama Papa bisa mengonsumsi sesuka hari, ya. Terus kontrol asupan garam yang masuk ke dalam tubuh, dan hentikan konsumsi garam berlebih saat tekanan darah sudah kembali normal.

Sumber: Freepik/jcomp.
Makanan yang mengandung banyak air
Penderita darah rendah disarankan untuk lebih banyak mengonsumsi air. Maka, makanan untuk darah rendah yang sangat recommended adalah jenis makanan yang banyak mengandung air.
Ada beberapa buah dan sayuran yang punya kandungan air tinggi. Seperti semangka, stroberi, jeruk, tomat, paprika, atau anggur. Sedangkan untuk sayurannya, Mama Papa bisa mengonsumsi selada.
Selain mengonsumsi makanan-makanan tersebut, jangan lupa perbanyak konsumsi air mineral, ya.
Baca Juga: 5 Makanan Penambah Darah Ini Bisa Atasi Anemia

Foto: Freepik/dashu83
Makanan tinggi asam folat
Selain makanan yang mengandung vitamin B12, makanan mengandung asam folat tinggi juga cocok untuk penderita darah rendah. Karena tubuh yang kekurangan asam folat akan terkena anemia, akibatnya tekanan darah pun ikutan menurun.
Beberapa makanan mengandung asam folat tinggi adalah ati sapi, bayam, asparagus, alpukat, brokoli, buah jeruk, polong-polongan, telur, seafood, dan daging merah.
Selain mengatasi hipotensi, makanan mengandung asam folat tinggi juga bisa mencegah tekanan darah rendah, lho.
Baca Juga: Yuk, Cegah Darah Tinggi dengan Bahan Alami Berikut

Sumber: Envato
Makanan dan minuman mengandung kafein
Kandungan kafein bermanfaat untuk menstimulasi sistem kardiovaskular, sehingga meningkatkan tekanan darah secara drastis. Maka, bagi penderita darah rendah, mengonsumsi makanan dan minuman berkafein menjadi alternatif untuk menjaga tekanan darah.
Beberapa makanan dan minuman yang mengandung kafein adalah kopi, teh, dan cokelat. Namun, dalam beberapa kondisi cara ini tidak disarankan, misalnya untuk penderita asam lambung akut.
Untuk itu, sebaiknya berkonsultasilah dengan dokter terlebih dahulu untuk keamanan alternatif ini. Selain itu, jangan mengonsumsi kafein di malam hari, sebab bisa menggunggu jadwal tidur dan memperburuk tekanan darah rendah.

Foto: Shutterstock
Makanan rendah karbohidrat
Membatasi makanan yang mengandung karbohidrat tinggi bisa menjadi cara tepat untuk mengatasi darah rendah. Pasalnya, makanan dengan karbohidrat tinggi cenderung lebih cepat dicerna tubuh. Sehingga penurunan tekanan darah bisa terjadi secara tiba-tiba.
Jenis makanan minim kadar karbohidrat antara lain; buah-buahan, sayuran hijau, ikan, daging merah, dan ayam. Selain itu, kurangi konsumsi nasi, kentang, atau roti.
Agar hasilnya lebih signifikan, konsumsi makanan-makanan di atas secara rutin, ya. Mama Papa juga bisa berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi terlebih dahulu, untuk menentukan takaran yang tepat.