Motivasi kerja yang menurun bikin produktivitas di kantor turut anjlok. Nah, supaya enggak berlarut-larut, lakukan cara meningkatkan motivasi kerja berikut ini, yuk!
Sebagai seorang pekerja kita tentu pernah merasakan momen saat motivasi kerja menurun. Saat-saat seperti efeknya kurang baik terhadap kinerja dan produktivitas kita, lo! Maka dari itu, kita enggak bisa diam saja, kita harus cari cara meningkatkan motivasi kerja.
Sebenarnya cara meningkatkan motivasi kerja enggak sulit, kok. Beberapa cara di bawah ini bisa kita lakukan untuk meningkatkan motivasi kerja. Yuk, disimak!
Buat goal yang lebih rinci
Supaya Mama Papa lebih mudah menyelesaikan pekerjaan, coba buat target atau deadline dalam poin lebih rinci. Biasanya memiliki deadline pekerjaan yang besar membuat kita malas, dan ogah-ogahan untuk menyelesaikannya.
Nah, untuk memecahnya, membuat daftar pekerjaan lebih spesifik akan memudahkan kita untuk menyelesaikannya. Daftar pekerjaan yang lebih rinci juga akan memudahkan kita untuk mengidentifikasi tugas dan membuat skala prioritas.
Tulis rencana aktivitas harian
Masih berhubungan dengan poin di atas, Mama Papa juga harus menulis rencana kerja harian sebelum mulai berangkat kantor. Trik ini akan membuat pekerjaan kita bisa lebih cepat selesai.
Buatlah daftar rencana aktivitas harian, dan urutkan sesuai skala prioritas, ya. Banyak ahli berpendapat, mencentang to do list dapat meningkatkan motivasi kerja seseorang, lo!
Baca Juga: Jenuh Bekerja? Kembalikan Semangat dengan Cara Ini
Harus work life balance
Cara meningkatkan motivasi kerja satu ini memang efektif banget. Yups, bekerja keras memang bagus, tapi bukan berarti kita harus mengorbankan unsur lainnya dalam hidup, ya.
Berusahalah untuk menyeimbangkan pekerjaan dan kehidupan pribadi, atau yang terkenal dengan work life balance.
Pastikan selepas bekerja kita melakukan aktivitas lainnya untuk relaxing. Mama papa bisa mengisi waktu sepulang bekerja dengan nonton tv bersama keluarga, atau menjalankan hobi.
Baca Juga: Apa Itu Work Life Balance? Begini Cara Meraihnya
Mulai hidup sehat
Kurangnya motivasi kerja bisa terjadi karena seseorang melakukan kebiasaan yang monoton. Untuk itu, cara meningkatkan motivasi kerja adalah memulai hidup sehat.
Seseorang dengan pola hidup sehat akan merasakan kondisi tubuh dan mood yang lebih baik. Enggak perlu langsung berubah drastis, kok. Mulailah dengan membiasakan olahraga atau makan-makanan bergizi setiap hari.
Apresiasi pencapaianmu
Nah, cara satu ini sering banget dilupakan banyak orang. Mama Papa, kita enggak perlu menunggu kehadiran orang lain untuk mengapresiasi setiap pencapaian yang kita raih. Jadilah orang pertama yang mengapresiasi usahamu sendiri.
Buatlah daftar hal-hal yang telah kita capai dalam periode waktu tertentu, dan rayakan. Kita bisa menggunakan waktu untuk memanjakan diri ke salon, atau membeli peralatan terkait hobi.
Alokasikan waktu untuk istirahat
Peribahasa “waktu adalah uang” agaknya tidak salah. Namun mengalokasikan waktu untuk beristirahat bukanlah hal yang keliru. Pilihan ini justru sangat bijak untuk meningkatkan produktivitas dalam bekerja.
Jangan melulu tegang akan bekerja. Sesekali kita perlu bersantai dengan jalan-jalan di area kantor, duduk-duduk di pantri, atau sekadar ngobrol bersama rekan.
Banyak ahli sepakat jika mengalokasikan waktu untuk beristirahat lima menit punya efek besar untuk mengembalikan fokus.
Buat playlist bangkitkan motivasi kerja
Motivasi kerja juga bisa hadir jika dipantik oleh hal-hal eksternal. Contohnya mendengarkan lagu sambil bekerja. Kita bisa memanfaatkan aplikasi layanan streaming lagu untuk membuat playlist sendiri.
Beberapa genre yang recommended untuk menemani kita bekerja adalah klasik, jazz, dan blues. Tapi Mama Papa juga bisa mendengarkan bunyi-bunyian alam sebagai cara meningkatkan motivasi kerja.
Itulah 7 cara meningkatkan motivasi kerja selama di kantor. Jangan lupa untuk menikmati momen-momen liburan juga, ya. Karena berlibur bisa jadi cara ampuh untuk recharge semangat kita.
Baca Juga: Ingin Resign Kerja? Pertimbangkan Dahulu Hal Ini!