Anak Kurang Bermain Bikin Tidak Percaya Diri dan Ansos!Anak Kurang Bermain Bikin Tidak Percaya Diri dan Ansos!Anak Kurang Bermain Bikin Tidak Percaya Diri dan Ansos!Anak Kurang Bermain Bikin Tidak Percaya Diri dan Ansos!
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

Anak Kurang Bermain Bikin Tidak Percaya Diri dan Ansos!

May 27, 2021
Anak Kurang Bermain

Dampak Anak Kurang Bermain | Foto: Freepik

Ternyata, bermain tidak hanya seru, tapi juga membawa banyak manfaat bagi si kecil. Bahkan kalau anak kurang bermain, bisa berdampak buruk bagi psikologis anak, lo!

Mama Papa, bermain adalah hal yang menyenangkan bagi anak-anak. Kegiatan ini merupakan hak dasar anak yang harus kita penuhi, lo! Sayangnya, masih ada beberapa anak kurang bermain karena larangan dari orangtua dengan berbagai alasan.

Sebagian orangtua beranggapan: pendidikan menjadi hal utama yang harus dilakukan anak. Memprioritaskan pendidikan memang tidak salah, namun jangan sampai si kecil kehilangan hak untuk bermain, ya.

Karena anak kurang bermain ternyata punya dampak yang kurang baik bagi perkembangan emosional anak, lo! Nah, supaya mencegah hal tersebut, berikut ini 5 dampak psikologis anak kurang bermain yang harus Mama Papa pahami.

Kurang bisa mengontrol emosi

Bermain bersama teman sebaya bisa disebut sebagai ‘training’ untuk untuk mengendalikan emosi anak. Secara tidak langsung saat bermain anak akan belajar mengenai emosi dan cara mengendalikannya.

Misalnya saat merasa kesal, takut kalah bermain, senang karena menang, atau tertawa karena hal lucu yang dilakukan bersama teman. Mereka juga akan belajar mengenai cara menghadapi kegagalan dan kekalahan dalam sebuah permainan.

Nah, saat anak kurang bermain maka kesempatan untuk mempelajari emosi dari orang lain ini berkurang. Kondisi tersebut bukan pertanda baik, lo! Karena dapat membuat si kecil tidak tahu bagaimana cara menghadapi rasa takut dan kegagalan.

Jika terbawa hingga dewasa, kesulitan untuk mengontrol emosi ini dapat menyebabkan risiko depresi, Mama Papa.

Baca Juga: Sebelum Melarang, Kenali Dulu Manfaat Anak Bermain Air

Mudah dipengaruhi orang lain

Saat bermain anak-anak akan belajar cara membuat sebuah keputusan cepat dengan pertimbangannya sendiri. Menurut Kompas.com, bermain juga membuat anak mengeskplorasi dunia mereka tanpa dipengaruhi orang lain.

Nah, ketika anak kurang bermain, maka proses latihan mengambil keputusan ini akan berkurang. Dampaknya, saat bertemu dengan banyak orang baru anak berisiko mudah dipengaruhi orang lain.

Akibatnya, si kecil akan lebih sulit tumbuh menjadi pribadi yang independen dan mudah plin plan; terpengaruh oleh orang lain.

Kurang cakap mengambil keputusan

Masih sejalan dengan dampak anak kurang bermain sebelumnya, si kecil juga berisiko tumbuh menjadi pribadi yang kurang pandai mengambil keputusan. Disadari atau tidak, saat bermain anak akan membuat aturan dari permainan tersebut bersama teman sebayanya.

Mereka berlatih untuk bernegosiasi, menyepakati aturannya, serta memastikan permainan berlangsung secara adil. Dengan begitu, anak akan belajar mengenai cara mengambil keputusan dengan bijak sesuai situasi dan kondisi.

Jika terjadi masalah dalam permainan, anak juga belajar cara paling cepat untuk menyelesaikannya. Mereka akan belajar mencari solusi agar permainan tetap berjalan dengan berdiskusi satu sama lain.

Semakin sedikit anak bermain, maka akan semakin sedikit pula mereka belajar cara membuat keputusan dan mencari solusi dari sebuah masalah.

Baca Juga: Ini Manfaat Menarik Bermain Playdough pada Anak

Sulit membangun interaksi

Bermain dengan teman sebaya juga mengajari si kecil cara membangun interaksi dengan orang lain. Mereka sedikit demi sedikit memahami apa yang disukai teman-temannya, dan apa yang tidak disukai temannya.

Secara alami anak akan paham mengenai cara membangun interaksi dengan teman sebaya. Menurut BehaviorExchange.com, semua anak perlu terlibat dalam interaksi sosial secara teratur untuk mengembangkan keterampilan ini. Nah, bermain adalah salah satu cara mengembangkan kemampuan interaksi ini, lo!

Kurang percaya diri

Permainan tidak hanya membangun pertemanan, namun juga memupuk rasa percaya diri. Anak yang terbiasa bermain dengan teman seusianya menjadi pribadi yang lebih tangguh secara emosional.

Ini karena teman dapat menjadi booster semangat selain keluarga. Sedangakan anak yang kurang bermain akan membuat rasa percaya dirinya berkurang. Kepercayaan diri adalah modal yang baik untuk tumbuh kembang anak hingga dewasa, lo!

Mama Papa, sudah tahu, kan, dampak anak kurang bermain apa saja? Walau begitu, tetap pastikan jika kebutuhan penting lainnya, seperti makan, belajar, dan tidur anak terpenuhi juga, ya.

Baca Juga: Seru! Ini Manfaat Bermain Peran Bagi Tumbuh Kembang Anak

Share
0
Laras
Laras

Related posts

Anak suka menolong

Cara Mengajarkan Anak Suka Menolong | Foto: Freepik

January 19, 2024

Cara Mengajarkan Anak Suka Menolong Sesama Sejak Dini


Read more
Dampak perselingkuhan

Dampak Perselingkuhan Bagi Anak | Foto: Freepik

January 17, 2024

7 Dampak Perselingkuhan Orangtua bagi Anak, Risiko Depresi


Read more
Kecocokan dengan pasangan

Tes Uji Kecocokan dengan Pasangan | Foto: Freepik

January 12, 2024

Tes Uji Kecocokan dengan Pasangan, Langsung Dicoba Yuk!


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Tanaman yang Hidup di Air0
    6 Tanaman Hias yang Hidup di Air dan Cocok untuk Kolam Ikan
    October 21, 2024
  • Investasi Reksadana Saham0
    Keuntungan Investasi Reksadana Saham untuk Jangka Panjang
    January 24, 2024
  • BAB bayi berwarna hijau0
    BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya
    January 24, 2024
  • Shio beruntung 20240
    6 Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024
    January 24, 2024
  • Cara mencuci emas0
    Cara Mencuci Emas Perhiasan biar Kinclong Kembali
    January 24, 2024
  • Kesehatan mental anak0
    Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!
    January 23, 2024
  • Angka keberuntungan 20240
    Daftar Angka Keberuntungan Shio di Tahun Naga Kayu 2024
    January 23, 2024
  • Axolotl hewan peliharaan unik0
    Hewan Peliharaan Unik dan Lucu, Mudah Dirawat!
    January 23, 2024
  • Berat Badan Turun Drastis0
    Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya
    January 22, 2024
  • Anak suka menolong0
    Cara Mengajarkan Anak Suka Menolong Sesama Sejak Dini
    January 19, 2024

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid