6 Desain Kolam Ikan Koi Minimalis di Lahan Sempit6 Desain Kolam Ikan Koi Minimalis di Lahan Sempit6 Desain Kolam Ikan Koi Minimalis di Lahan Sempit6 Desain Kolam Ikan Koi Minimalis di Lahan Sempit
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

6 Desain Kolam Ikan Koi Minimalis di Lahan Sempit

December 28, 2021
Kolam ikan koi

Kolam Ikan Koi Minimalis | Foto: Shutterstock

Berencana memelihara ikan koi, tapi masih bingung menentukan desain kolam yang tepat karena keterbatasan lahan? Jangan asal membuat kolam di rumah. Simak inspirasi desain kolam ikan koi minimalis di lahan sempit berikut ini. Supaya pertumbuhan ikan koi jadi lebih maksimal.

Dipercaya membawa keberuntungan, tidak heran jika banyak orang tertarik memelihara ikan koi di rumah. Sayangnya, karena lahan yang sempit membuat banyak orang ragu untuk membuat kolam dan memelihara ikan koi di rumah. Apakah Mama Papa salah satunya?

Pada dasarnya, membuat kolam ikan koi memang tidak boleh asal. Sebab, ada beberapa aturan membuat kolam agar koi dapat hidup sehat dan pertumbuhannya optimal. Meskipun begitu, bukan berarti rumah minimalis dengan lahan sempit tidak bisa membuat kolam ikan koi, lo, Mama Papa!

Ada beberapa inspirasi desain kolam ikan koi minimalis di lahan sempit yang bisa Mama Papa tiru. Lebih lengkapnya, baca artikel di bawah ini, yuk!

Kolam ikan memanjang

Hingga saat ini, desain kolam ikan koi memanjang menjadi andalan pemilik rumah minimalis dan lahan sempit. Wajar saja, pasalnya kolam ikan yang memanjang tidak makan tempat dan bisa diletakkan di mana saja. Baik halaman depan rumah, maupun sudut belakang rumah untuk mempercantik hunian.

Tidak perlu terlalu besar, Mama Papa bisa membuat kolam ikan dengan panjang sekitar 1,5 meter dan lebar 1 meter. Sedangkan, untuk kedalaman ideal kolam adalah 1 meter untuk koi berukuran kurang 30 cm, dan 1,5 meter untuk koi berukuran sekitar 30-40 cm.

Kolam ikan dengan suasana alam

Membayangkan duduk bersantai di pinggir kolam, sambil minum secangkir kopi hangat saja sudah terasa sangat menenangkan, bukan? Jangan hanya membayangkan, tidak ada salahnya Mama Papa membuat desain kolam ikan dengan suasana alam agar terasa rileks dan nyaman.

Cukup tambahkan beberapa dekorasi, seperti batu alam dan berbagai tanaman hias atau pepohonan berukuran sedang di pinggir kolam. Jika memungkinkan, buatlah dinding air terjun batu alam minimalis untuk mempercantik kolam ikan koi di rumah.

Baca Juga: 5 Pohon Peneduh di Rumah agar Hunian Lebih Sejuk 

Kolam ikan desain kayu

Ingin menggabungkan kolam ikan dan teras belakang rumah, namun lahannya terlalu sempit? Jangan khawatir, karena Mama Papa bisa membuat desain kolam ikan desain kayu minimalis. 

Sesuai dengan namanya, desain kolam ikan ini menambahkan berbagai unsur kayu. Misalnya, kita membuat kolam ikan yang dikelilingi dek kayu. Dengan begitu, kita bisa meletakkan kursi dan meja taman atas dek kayu agar taman belakang rumah terasa lebih nyaman. 

Kolam ikan model leveling

Berbeda dengan lainnya, kolam ikan satu ini memiliki desain yang unik dan pastinya sangat cocok untuk lahan sempit. Yup, kolam dengan model leveling adalah desain kolam ikan yang sangat unik namun tidak makan tempat. Karena bentuknya yang ke atas, bukan ke samping.

Kita bisa membuat kolam ikan dengan model bertumpuk seperti terasering. Bagian atas bisa untuk perputaran air ala air terjun, dan bagian bawah sebagai rumah ikan koi. Jangan lupa tambahkan batu-batuan kecil berwarna putih dan beberapa unsur kayu agar terlihat lebih hangat.

Baca Juga: Cara Memelihara Ikan Koi agar Cepat Besar untuk Pemula 

Kolam ikan kaca minimalis

Seperti yang kita tahu, kebanyakan desain kolam ikan koi memiliki model yang tertutup di setiap sisinya. Sehingga, kita hanya bisa melihat seluruh ikan dari bagian atas saja.

Oleh karena itu, tidak ada salahnya Mama Papa memilih desain kolam ikan kaca minimalis. Mirip dengan desain kolam ikan pada umumnya, bedanya terletak pada bagian depan kolam yang terbuat dari kaca. Dengan begitu, kita bisa melihat ikan koi dari kejauhan secara langsung, deh!

Kolam ikan berbentuk lingkaran

Beruntunglah apabila Mama Papa memiliki sisa lahan yang cukup besar. Alih-alih dalam bentuk kotak dan persegi panjang, tidak ada salahnya membuat kolam ikan koi berbentuk lingkaran. Buatlah kolam berukuran kecil tapi dalam, agar koi dapat berenang dengan bebas. 

Supaya terlihat lebih alami dan menarik, kita bisa membingkai kolam ikan dengan berbagai batuan berukuran medium besar. Kemudian, tambahkan berbagai macam tanaman hias serba hijau agar kolam ikan terlihat asri dan menyegarkan. 

Nah, itulah 6 inspirasi desain kolam ikan koi minimalis untuk lahan sempit yang bisa dipilih. Jadi, desain kolam mana yang paling Mama Papa sukai?

Baca Juga: 7 Makanan Ikan Koi agar Cepat Besar dan Berwarna Bagus

Share
0
Nadia
Nadia

Related posts

Memperluas Wifi

Memperluas Wifi | Foto: Freepik

May 31, 2023

Cara Memperluas Jangkauan Sinyal WiFi di Rumah


Read more
Cara Menanam Sawi

Cara Menanam Sawi | Foto: Freepik

May 30, 2023

Cara Menanam Sawi di Rumah biar Cepat Panen


Read more
Kompor Gas Tidak Menyala

Kompor Gas Tidak Menyala | Foto: Envato

May 29, 2023

Kompor Gas Tidak Menyala? Bisa Jadi Ini Penyebabnya


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Eksim pada Bayi0
    Cara Mengatasi Eksim pada Bayi, Cermat Pilih Sabun Bayi
    June 5, 2023
  • Memperluas Wifi0
    Cara Memperluas Jangkauan Sinyal WiFi di Rumah
    May 31, 2023
  • Jauh dari Anak0
    Lakukan Hal Ini Saat Harus Kerja Jauh dari Anak di Rumah
    May 31, 2023
  • Melunasi Pinjol0
    Cara Melunasi Utang Pinjol Ilegal agar Bebas dari Ancaman
    May 31, 2023
  • Skincare Ibu Menyusui0
    5 Kandungan Skincare yang Aman untuk Ibu Menyusui
    May 31, 2023
  • Penyebab Infeksi Saluran Kemih0
    Penyebab Infeksi Saluran Kemih, Jarang Diketahui Perempuan
    May 31, 2023
  • Anak Belum Bisa Jalan0
    Anak Belum Bisa Jalan? Yuk, Ketahui Penyebabnya!
    May 30, 2023
  • Cara Endorse0
    Cara Endorse Selebgram yang Benar, Bisnis Laris Manis
    May 30, 2023
  • Cara Menanam Sawi0
    Cara Menanam Sawi di Rumah biar Cepat Panen
    May 30, 2023
  • Menumbuhkan Rambut Botak0
    Begini Cara Menumbuhkan Rambut Botak pada Perempuan
    May 30, 2023

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid