Prediabetes adalah meningkatnya kandungan glukosa darah di atas batas normal, namun masih di bawah ambang batas kategori diabetes. Penyebab prediabetes bisa karena kebiasaan yang kurang sehat. Makanya, kita harus hati-hati, agar kondisi ini tidak makin berbahaya!
Penyebab prediabetes karena tubuh kesulitan memproses glukosa secara normal. Biasanya, penderita prediabetes mempunyai kadar gula darah puasa (GDP) 100-125 mg/dL (5,6-7,0 mmol/L). Sedangkan, seseorang dikatakan diabetes memiliki kadar gula darah kisaran 126 mg/dL (7.0 mmol/L) atau lebih.
Namun, jika tidak ditangani dengan baik, prediabetes bisa berkembangan menjadi diabetes tipe 2. Gula yang semakin tak terkontrol dapat memicu munculnya penyakit diabetes. Jadi, bisa dikatakan, prediabetes merupakan suatu kondisi sebelum diabetes.
Dilansir dari laman Kemenkes RI, Indonesia menduduki peringkat ke-6 di dunia yang memiliki angka diabetes terbanyak. Parahnya, prediabetes bisa menimpa anak-anak, lo!
Makanya, kita harus aware terhadap penyakit satu ini. Salah satunya dengan mengetahui apa saja penyebab prediabetes:
Berat badan berlebih
Penyebab prediabetes yang pertama bisa karena kondisi berat badan berlebih. Semakin banyak jaringan lemak dalam otot dan kulit, tubuh kita makin sulit mengolah insulin. Akibatnya, gula darah semakin meningkat.
Pola makan kurang sehat
Siapa yang suka membeli minuman kemasan? Ternyata, makanan dan minuman tersebut kurang sehat untuk tubuh kita, lo! Sebab, kandungan gula berlebih dalam makanan dan minuman kemasan merupakan salah satu penyebab prediabetes.
Selain makanan dan minuman kemasan, sebaiknya Mama Papa juga mulai menghindari daging olahan dan junk food yang tidak sehat untuk tubuh, ya
Baca juga: 7 Manfaat Hati Sapi untuk Kesehatan, Jarang Diketahui
Jarang olahraga
Orang yang jarang melakukan aktivitas fisik berisiko terkena prediabetes lebih besar. Baik itu anak-anak maupun orang dewasa, kalau jarang beraktivitas fisik atau berolahraga, tubuh akan kesulitan membakar gula dalam tubuh. Akibatnya, berat badan semakin naik, dan gula darah semakin tinggi. Yuk, kita mulai rutin berolahraga dari sekarang!
Ukuran pinggang lebih besar
Penyebab prediabetes selanjutnya bisa dikarenakan ukuran pinggang yang besar. Laki-laki dengan ukuran pinggang lebih besar dari 101,6 cm dan perempuan lebih besar dari 88,9 cm, memiliki resiko peningkatan resistensi insulin.
Riwayat keluarga
Kalau di keluarga Mama Papa memiliki riwayat penyakit diabetes, maka patut berhati-hati. Karena kita juga berisiko terkena prediabetes.
Tidak hanya itu, bagi Mama Papa yang terlanjur terkena diabtes, sebaiknya perhatikan si kecil, ya. Pastikan dia tidak mengonsumsi makanan yang mengandung gula berlebih, agar terhindari dari bahaya penyakit diabetes di masa mendatang.
Baca juga : Daftar Makanan Penyebab Kolesterol Tinggi, Waspada!
Memiliki riwayat PCOS
Perempuan yang memiliki mengalami Polycystic Ovarian Syndrome (PCOS) lebih berisiko terkena prediabetes. Kondisi ini ditandai dengan periode menstruasi yang tidak teratur, dan obesitas yang dialami perempuan.
Usia semakin tua
Memang, diabetes bisa menyerang anak-anak hingga orang dewasa. Akan tetapi, prediabetes lebih berisiko menyerang saat kita memasuki usia lebih dari 45 tahun, Mama Papa!
Diabetes gestasional
Kalau Mama memiliki diabetes saat hamil (diabetes gestasional), ada kemungkinan anak yang dilahirkan berisiko mengalami prediabetes. Karena itu, ibu hamil disarankan memeriksakan kehamilan ke dokter 3 kali atau sesuai dengan jadwal yang ditentukan.
Itulah beberapa penyebab prediabetes yang bisa menyerang anak-anak hingga orang dewasa. Untuk menghindari dampak yang buruk di masa mendatang, yuk, jaga pola makan dan rutin berolahraga!