Sudah siapkan bahan bakar-bakaran untuk malam Tahun Baru nanti? Jangan cuma siapin bahan makanan saja, tapi siapin juga alat-alat untuk barbekuan. Ada banyak jenis alat pemanggang yang bisa kita pilih untuk barbeku. Mulai dari alat pemanggang arang, gas, hingga listrik.
Pada malam Tahun Baru banyak keluarga yang mengadakan pesta barbeku di rumah. Pesta yang identik dengan memanggang aneka olahan daging ini kerap digunakan sebagai momen kumpul keluarga. Biar pesta barbeku lancar, kita harus siapkan semua alat dari sekarang. Termasuk memilih salah satu jenis alat pemanggang untuk pesta barbeku.
Secara umum, jenis alat pemanggang dibedakan menjadi dua tipe, yakni alat pemanggang yang bisa digunakan untuk indoor maupun outdoor. Selain itu, kita juga harus memerhatikan sumber daya alat pemanggang. Apakah menggunakan listrik, gas, atau arang.
Nah, supaya Mama Papa tidak salah pilih alat pemanggang untuk barbeku di malam Tahun Baru, berikut beberapa jenis alat pemanggang yang bisa digunakan:
1. Pemanggang dari arang
Alat pemanggang model klasik dan cukup populer di kalangan masyarakat adalah pemanggang dari arang. Seperti namanya, jenis alat pemanggang ini menggunakan arang sebagai bahan bakar utamanya.
Pemanggang arang dikenal dengan harganya yang murah, namun memberikan cita rasa masakan lebih nikmat. Akan tetapi, butuh waktu cukup lama untuk memanaskan arang. Ditambah lagi kepulan asap dari arang biasanya mengganggu pernapasan.
2. Pemanggang dari listrik
Pemanggang yang bentuknya ringan dan mudah dibawa-bawa adalah pemanggang dari listrik. Mama Papa bisa membawa alat pemanggang satu ini ke mana saja. Asalkan masih mendapat aliran listrik, alat ini dapat digunakan untuk barbekuan. Kekurangan dari alat pemanggang dari listrik, kurang memberikan aroma khas saat kita memanggang daging.
Baca juga: Kenapa Daging Wagyu Enak? Ini Fakta di Balik Kelezatannya
3. Pemanggang kabinet
Bagi Mama Papa yang merencanakan barbekuan di halaman rumah, salah satu jenis alat pemanggang yang cocok digunakan di outdoor adalah pemanggang berbentuk kabinet.
Pemanggang kabinet dilengkapi dengan tutup dan roda yang memudahkan kita memindahkan alat ini. Bentuk alat panggang ini sangat modern dengan lemari di sisi kanan dan kiri ini, cocok untuk menaruh perlengkapan barbeku, seperti saos dan kecap.
Menariknya lagi, untuk menyalakan kabinet kita bisa menggunakan gas atau bara api. Sehingga proses memasak daging panggang lebih cepat dan aromanya lebih nikmat.
Baca Juga: 7 Bagian Daging Paling Enak untuk BBQ, Juicy dan Gurih
4. Alat panggang portable
Alat pemanggang berukuran mungil ini bisa kita letakan di atas meja. Dengan bagian kaki penyangga yang bisa dilipat memudahkan alat ini untuk dibawa pergi. Jenis alat pemanggang ini cocok untuk Mama Papa yang merencanakan malam Tahun Baru sambil berkemah.
Alat pangang portabel satu ini menggunakan 2 sumber energi, yaitu batubara dan gas. Meski bentuknya praktis dan tidak terlalu mahal, namun ukuran alat panggang ini lebih kecil dibandingkan pemanggang lainnya.
Itulah beberapa jenis alat pemanggang yang bisa Mama Papa gunakan untuk pesta barbeku di malam Tahun Baru. Yuk, kita siapkan pestanya dari sekarang!