Walaupun terasa nyaman, namun terlalu sering terpapar AC berdampak buruk bagi kesehatan. Bukan hanya sekadar menyebabkan tubuh menggigil karena kedinginan, sering terpapar AC berisiko menimbulkan berbagai masalah kesehatan serius. Salah satu dampak buruk akibat sering terpapar AC adalah berisiko mengalami gangguan pernapasan!
Duduk di bawah AC saat cuaca panas tentu terasa sangat nyaman. Saking nyamannya, banyak di antara kita yang kerap ketiduran di bawah AC langsung. Walaupun terasa sangat nyaman, ternyata ada dampak buruk akibat terlalu sering terpapar AC, lo, Mama Papa!
Faktanya, menghabiskan banyak waktu di ruangan ber-AC bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan. Apalagi jika ruangan tersebut memiliki sirkulasi udara yang buruk.
Parahnya lagi, terlalu sering terpapar AC yang jarang dibersihkan, berisiko menyebabkan gangguan pernapasan! Bahkan, dalam beberapa kasus, dampak buruk akibat berada di ruangan ber-AC terlalu lama berisiko menyebabkan iritasi mata, batuk kering, kesulitan bernapas.
Lebih lengkapnya, berikut 7 dampak buruk akibat sering terpapar AC yang perlu diwaspadai:
Kulit kering
Salah satu dampak buruk akibat sering terpapar AC yang paling umum terjadi adalah kulit kering. FYI, ruangan ber-AC dapat menghilangkan kelembapan alami kulit. Akibatnya, kulit jadi lebih rentan keriput, terutama pada bagian wajah dan leher.
Terlalu sering terpapar AC juga berisiko menyebabkan mata kering. Jika dibiarkan, kondisi mata kering saat berada di ruangan ber-AC bisa memicu iritasi dan menyebabkan pandangan menjadi buram.
Dehidrasi
Selain bikin kulit dan mata kering, terlalu sering terpapar AC juga berisiko menyebabkan dehidrasi. Tentu dampak buruk AC satu ini tidak boleh dianggap remeh. Pasalnya, dehidrasi menyebabkan tubuh mudah lelah dan lesu, hingga sulit konsentrasi.
Baca Juga: 7 Bahaya Dehidrasi bagi Tubuh, Bisa Mengancam Nyawa
Sakit kepala
Sering sakit kepala saat terlalu lama berada di ruangan AC? Patut waspada, sebab, sakit kepala menjadi salah satu dampak buruk akibat terlalu sering terpapar AC secara langsung.
AC yang terlalu dingin menyebabkan tubuh kedinginan dan menggigil. Kalau dipaksakan, pembuluh darah akan mengalami kontraksi untuk mempertahankan suhu tubuh.
Meski tidak terlihat langsung, “pertahanan” tubuh dalam menjaga suhu tubuh menyebabkan sebagian pembuluh darah otak ikut berkontraksi. Kondisi tersebutlah yang kemudian memicu sakit kepala saat berada di ruangan ber-AC.
Gangguan pernapasan
Turut menjadi salah satu dampak buruk akibat terlalu sering terpapar AC yang perlu diwaspadai. Pasalnya, menurut peneliti di Louisiana Medical Center yang dikutip Hellosehat menjelaskan, terlalu sering terpapar AC menyebabkan infeksi pernapasan akut. Dalam jangka panjang, terpapar AC berlebihan bisa menyebabkan radang paru-paru fatal.
Baca Juga: 7 Makanan yang Ampuh untuk Meredakan Gejala Asma
Tortikolis
Dampak buruk akibat terlalu sering terpapar AC berikutnya adalah mengalami tortikolis. Mengutip dari Halodoc, tortikolis adalah kondisi yang menyerang otot leher. Biasanya, tortikolis menyebabkan posisi kepala menjadi miring ke salah satu sisi, sedangkan dagunya miring ke arah lainnya.
Dalam beberapa kondisi, tortikolis akibat terpapar AC terlalu lama menimbulkan rasa nyeri yang menyiksa. Akibatnya, penderita tortikolis kerap kesulitan melakukan aktivitas sehari-hari.
Infeksi
Banyak yang beranggapan, paparan angin dingin pada AC menjadi salah satu penyebab seseorang rentan jatuh sakit dan masuk angin. Padahal, penggunaan AC tidak serta-merta menyebabkan orang sakit, lo!
Faktanya, salah satu penyebab seseorang jatuh sakit saat berada di ruangan AC karena tertular dengan orang lain yang sedang sakit. Pasalnya, AC menyebabkan bakteri atau virus bertahan lebih lama di udara.
Kondisi tersebutlah yang menyebabkan potensi penularan infeksi bakteri, kuman, atau virus lebih tinggi saat berada di ruangan ber-AC dengan sirkulasi udara yang buruk.
Sick Building Syndrome
Tak kalah penting diperhatikan, Sick Building Syndrome (SBS) turut menjadi salah satu dampak buruk AC yang berbahaya. Lantas, apa itu Sick Building Syndrome?
Mengutip dari laman SehatQ, Sick Building Syndrome adalah sekumpulan gejala akut pada mukosa atau kulit yang biasanya dirasakan saat berada di dalam ruangan AC terlalu lama. Umumnya, Sick Building Syndrome ditandai dengan batuk kering, sakit kepala, pusing, mual, kelelahan, hingga sulit konsentrasi.
Tentu dampak buruk akibat sering terpapar AC bukanlah kondisi yang patut dianggap remeh. Untuk itu, guna menurunkan risiko bahaya AC, Mama Papa disarankan menggunakan AC dengan bijak dan sehat.
Misal dengan membersihkan AC secara rutin, agar tidak menjadi sarang kuman dan bakteri penyebab penyakit. Kemudian, Mama Papa juga disarankan untuk sesekali membuka jendela ruangan. Hal ini bertujuan agar sirkulasi udara tetap terjaga dengan baik.
Baca Juga: Jarang Diketahui, 7 Manfaat AC di Rumah untuk Kesehatan