Pernah membayangkan hanya dengan satu bahan utama saja kamu bisa mendapatkan kulit wajah yang cantik, mulus, sehat? Ya, dengan air mawar semua itu bisa kamu dapatkan dengan mudah. Penasaran? Yuk, simak artikel ini, ya.
Bukan hanya sebagai tanda cinta, ternyata bunga mawar memiliki manfaat yang tidak terduga bagi kulit wajah kita. Mungkin kamu selama ini hanya beranggapan air mawar hanya bermanfaat untuk toner dan membersihkan sisa kotoran di wajah saja. Padahal, air mawar memiliki banyak kandungan yang sangat bermanfaat untuk kulit wajahmu.
Penasaran? Yuk disimak 5 manfaat air mawar untuk kulit wajahmu di sini!
Menyegarkan kulit
Pernah merasa kulit wajahmu terasa lelah setelah seharian bekerja atau beraktivitas seharian? Sebenarnya, untuk mengatasi hal tersebut tidaklah sulit. Kamu hanya perlu menggunakan toner air mawar yang kamu miliki di rumah setelah membersihkan wajahmu secara menyeluruh. Ternyata, air mawar memiliki kandungan nutrisi yang dapat menyerap minyak berlebih hingga menyegarkan kulit wajahmu seketika.
Melembabkan kulit
Mengatasi kulit wajah yang kering ternyata tidak cukup hanya dengan meminum banyak cairan, lho. Benar sih, air mineral sangat baik untuk tubuh kita agar tidak dehidrasi, namun kita juga memerlukan dorongan dari luar juga. Salah satunya adalah air mawar.
Selain menyegarkan, ternyata manfaat air mawar lainnya adakah melembabkan kulit wajahmu. Air mawar mengandung pelembab alami dan dapat menyeimbangkan pH kulit wajahmu. Tidak heran jika toner air mawar menjadi holygrail bagi pemilik kulit kering.
Mengatasi jerawat
Jerawat, jerawat, dan jerawat. Membahas masalah jerawat memang tidak ada habisnya, ya. Selain membuat wajah terlihat kotor, pastinya juga akan menurunkan kepercayaan diri. Nah, yang menarik adalah ternyata air mawar memiliki manfaat untuk mengatasi jerawat di wajah.
Sifat antiseptik dan anti-bakteri pada air mawar ternyata ampuh untuk mengusir bakteri penyebab jerawat. Bahkan, air mawar juga dapat menyamarkan bekas-bekas jerawatnya, lho. Agar bekerja secara maksimal, gunakan air mawar setiap selesai membersihkan wajah dengan sabun, ya.
Memperlambat tanda penuaan dini
Salah satu musuh setiap perempuan selain jerawat dan komedo adalah tanda penuaan penuaan dini seperti munculnya garis-garis halus di wajah. Untuk mengatasi hal tersebut, kamu sebenarnya hanya perlu menggunakan air mawar, kok. Adanya kandungan vitamin C ternyata berfungsi sebagai anti-oksidan pada wajah yang dapat menyamarkan garis-garis halus di wajahmu.
Adanya anti-oksidan pada air mawar ternyata dapat menangkal radikal bebas yang dapat merusak sel kulit dan kolagen. Dengan begitu, wajahmu akan tetap elastis, tetap kencang, dan kenyal. Jadi, tidak ada lagi tanda-tanda penuaan dini di wajah cantikmu.
Baca Juga: Girls, Kebiasaan Sepele Ini Mempercepat Penuaan Dini, Lho
Mengatasi peradangan di wajah
Pernah mengalami wajah yang memerah hingga terasa panas, karena beberapa kandungan makeup atau skincare yang kamu gunakan? Jika iya, atasi saja dengan toner air mawar yang kamu miliki di rumah. Air mawar mengandung polifenol dan flavonoid yang bersifat anti-oksidan dan anti radang. Dari kandungan tersebut menjadikan air mawar dapat mengatasi peradangan di kulit wajah.
Cara penggunaannya juga cukup mudah kok. Kamu hanya perlu membersihkan wajahmu dengan tuntas. Kemudian, teteskan air mawar tadi di kapas dan tepuk secara perlahan di bagian kulit bagian yang meradang. Biarkan air mawar bekerja dengan sendirinya dan membuat wajahmu kembali normal.