Bahaya Mandi Malam Bisa Picu Rematik? Mitos atau Fakta?Bahaya Mandi Malam Bisa Picu Rematik? Mitos atau Fakta?Bahaya Mandi Malam Bisa Picu Rematik? Mitos atau Fakta?Bahaya Mandi Malam Bisa Picu Rematik? Mitos atau Fakta?
  • HOME
  • KESEHATAN
  • HUNIAN
  • ENTERTAINMENT
  • KEUANGAN
  • PSIKOLOGI
✕

Bahaya Mandi Malam Bisa Picu Rematik? Mitos atau Fakta?

December 4, 2020
bahaya mandi malam

Sumber: Shutterstock

Banyak sekali anggapan yang beredar mengenai bahaya mandi malam, mulai dari rematik hingga paru-paru basah. Namun benarkah mandi malam dapat memicu berbagai penyakit bahaya tersebut?

Mama Papa pasti sering mendengar larangan untuk mandi malam? Biasanya larangan ini hadir disertai dengan argumen mengenai bahaya dari mandi malam. Beberapa penyakit yang sering disangkut pautkan dengan mandi malam adalah rematik, masuk angin, hingga paru-paru basah.

Sayangnya, tidak semua orang punya waktu mandi di sore hari. Sebagian dari kita baru pulang kantor saat malam hari. Karena informasi-informasi mengenai bahaya mandi malam, banyak orang yang memilih langsung tidur sehabis bekerja tanpa mandi dulu.

Sebenarnya anggapan yang beredar mengenai bahaya mandi malam itu benar nggak, sih? Bagaimana fakta medis mengenai mandi malam dan kaitannya dengan berbagai penyakit?

Baca Juga: Makanan Pedas Penyebab Usus Buntu, Mitos Atau Fakta?

Mandi malam bikin rematik?

Ada banyak anggapan jika mandi malam mengakibatkan penyakit. Salah satu pendapat yang paling terkenal adalah mandi malam dapat menyebabkan rematik. Mama Papa, ternyata hal ini hanya sekedar mitos, lho.

Hingga saat ini belum ada bukti medis yang membenarkan argumen ini. Faktanya, justru sebaliknya. Mandi malam dengan air hangat akan meringankan gejala rematik.

Ini karena penderita rematik biasanya mengalami ngilu di bagian persendian, hingga mengganggu kualitas tidur di malam hari. Rasa nyeri sendi ini dapat diminimalisir dengan melakukan terapi panas, salah satunya mandi dengan air panas sebelum tidur.

Mandi malam bikin paru-paru basah?

Selanjutnya, mengenai argumen mandi malam menyebabkan paru-paru basah. Lagi-lagi anggapan ini tidak bisa dipertanggung jawabkan kebenarannya.

Paru-paru basah merupakan kondisi kandung paru-paru mengalami peradangan dan terisi cairan atau nanah, sehingga penderitanya sulit bernapas. Penyebab dari paru-paru basah ini adalah bakteri, virus, dan jamur. Jelas bukan karena air. Jadi anggapan ini sekedar mitos.

Mandi malam bikin keriput?

Anggapan mengenai mandi malam membuat kulit cepat keriput sebenarnya tidak 100 persen salah. Namun hal ini hanya terjadi jika kita mandi malam terlalu lama, atau saat mandi menggunakan air yang terlalu panas.

Agar efek kulit keriput akibat kering ini tidak muncul sebaiknya persingkat waktu mandi malam sekitar 5-10 menit saja, dan jangan menggunakan air terlalu panas.

Mandi malam bikin masuk angin?

Sama dengan kulit keriput, begitu juga hubungan mandi malam dan masuk angin. Bahaya mandi malam yang satu ini bukan 100 persen mitos. Mandi malam memang dapat menyebabkan masuk angin jika menggunakan air dingin.

Bahkan jika suhu lingkungan terlalu dingin, lalu mandi dengan air dingin di malam hari, efeknya bisa terkena demam, lho. Tentu kita dapat mencegah bahaya mandi malam ini dengan menggunakan air hangat.

Mama Papa, fakta di atas hanya berlaku untuk orang dewasa, ya. Bayi tidak boleh mandi malam, karena dapat meningkatkan risiko hipotermia. Hal ini terjadi karena tubuh si kecil belum sempurna dalam mengatur suhu.

Selain itu, agar bayi baru lahir dapat lebih nyaman saat mandi, Mama Papa perlu mempersiapkan peralatan ini.

Manfaat mandi malam

Buat Mama Papa yang punya jam kerja hingga malam hari tetap usahakan mandi malam dengan air hangat, ya. Karena pada kondisi tertentu mandi malam tetap punya manfaat.

Bagi penderita insomnia, mandi malam bisa mempercepat tidur, meningkatkan kualitas tidur, serta mengurangi gejala insomnia.

Baca Juga: Penderita Insomnia Wajib Tahu, 7 Cara Cepat Tidur di Malam Hari

Ini karena mandi dengan air hangat menciptakan efek nyaman, rileks, dan merangsang rasa kantuk. Namun perlu diingat, kalau tidak ada alasan yang mengharuskan kita mandi malam, sebaiknya tetap mandi di sore hari, ya.

Apalagi bagi yang lebih nyaman mandi dengan air dingin, usahakan untuk melakukannya di pagi atau sore hari saja. Karena ada banyak manfaat dari mandi air dingin.

Share
0
Laras
Laras

Related posts

BAB bayi berwarna hijau

Penyebab BAB Bayi Berwarna Hijau | Foto: Freepik

January 24, 2024

BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya


Read more
Kesehatan mental anak

Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak | Foto: Freepik

January 23, 2024

Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!


Read more
Berat Badan Turun Drastis

Penyebab Berat Badan Turun Drastis | Foto: Envato

January 22, 2024

Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya


Read more

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terbaru

  • Tanaman yang Hidup di Air0
    6 Tanaman Hias yang Hidup di Air dan Cocok untuk Kolam Ikan
    October 21, 2024
  • Investasi Reksadana Saham0
    Keuntungan Investasi Reksadana Saham untuk Jangka Panjang
    January 24, 2024
  • BAB bayi berwarna hijau0
    BAB Bayi Berwarna Hijau, Ternyata Ini Penyebabnya
    January 24, 2024
  • Shio beruntung 20240
    6 Shio Paling Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024
    January 24, 2024
  • Cara mencuci emas0
    Cara Mencuci Emas Perhiasan biar Kinclong Kembali
    January 24, 2024
  • Kesehatan mental anak0
    Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak, Ortu Wajib Tahu!
    January 23, 2024
  • Angka keberuntungan 20240
    Daftar Angka Keberuntungan Shio di Tahun Naga Kayu 2024
    January 23, 2024
  • Axolotl hewan peliharaan unik0
    Hewan Peliharaan Unik dan Lucu, Mudah Dirawat!
    January 23, 2024
  • Berat Badan Turun Drastis0
    Berat Badan Turun Drastis padahal Tidak Diet? Ini Penyebabnya
    January 22, 2024
  • Anak suka menolong0
    Cara Mengajarkan Anak Suka Menolong Sesama Sejak Dini
    January 19, 2024

Sekilas

Berkeluarga merupakan media informasi keluarga Indonesia. Kami meyuguhkan semua sisi kehidupan dalam keluarga.

Hubungi Kami

Gedung Kompas Gramedia
Palmerah Barat Lt.6
Jakarta

Follow Us

© 2020 Grid Story Factory | Kompas Gramedia
    Grid