Meminum kopi menjadi cara paling sering dipilih orang agar tidak ngantuk selama beraktivitas. Tapi terlalu sering meminum kopi punya efek kurang baik bagi kesehatan, lho. Supaya rasa ngantuk tidak datang dan badan tetap sehat, coba pakai cara di bawah ini.
Ngantuk adalah salah satu musuh terbesar saat kita sedang di kantor. Biasanya di jam-jam sebelum atau setelah makan siang, rasa kantuk datang dan bikin kita gagal fokus dalam bekerja. Nah, kalau sudah begini, banyak orang yang memilih minum kopi sebagai cara agar tidak ngantuk.
Namun meminum kopi secara terus menerus punya efek yang kurang baik, apalagi bagi penderita maag. Sebenarnya ada banyak cara yang bisa dilakukan agar tidak ngantuk selama bekerja. Cara-cara di bawah ini terbukti lebih sehat dan aman bagi tubuh untuk mengatasi ngantuk.
Sarapan pagi
Sarapan sering jadi kambing hitam saat rasa ngantuk melanda. Padahal kebalikannya, lho. Melewatkan sarapan membuat kita lebih mudah lapar, akibatnya tubuh lebih cepat kehilangan energi, sehingga merasa ngantuk.
Jadi cara sederhana agar tidak mudah ngantuk selama di kantor adalah sarapan di pagi hari. Sarapan dapat membuat kinerja fisik dan mental berjalan seimbang sepanjang hari dibandingkan melewatkan sarapan.
Hal lain yang perlu diperhatikan dalam memilih sarapan adalah; hindari makanan dengan kandungan karbohidrat tinggi. Rekomendasi menu sarapan di pagi hari yang tidak mudah menyebabkan ngantuk adalah sereal, roti, atau buah.
Tidak duduk terlalu lama
Mama Papa, duduk terlalu lama dengan posisi yang sama bikin cepat ngantuk, lho. Nggak heran kalau sedang fokus bekerja rasa ngantuk lebih mudah datang. Maka cara agar tidak ngantuk selama bekerja adalah menyelinginya dengan berdiri atau berjalan di area meja kerja. Dengan selingan tersebut membuat tubuh kembali segar dan rasa kantuk berkurang.
Mendengarkan musik ceria
Punya lagu favorit dengan genre yang ngebeat? Bisa diputar ketika kantuk datang, tuh. Mendengarkan musik memang dikenal sebagai alternatif untuk pengganti kopi ketika mengantuk.
Menurut jurnal Ergonomics, seseorang yang berlari di treadmill dengan mendengarkan musik dapat berlari lebih cepat dibandingkan yang tidak, lho. Jadi saat kantuk datang di waktu yang tidak tepat, let’s play the music.
Minum air putih
Meminum air putih bisa jadi cara cukup efektif agar tidak ngantuk di jam-jam sibuk. Karena air putih diikat oleh darah yang berfungsi mengalirkan oksigen pada otak.
Meminum air putih dalam jumlah yang cukup dapat menjaga tubuh kita dari rasa kantuk. Saat tubuh dehidrasi, jantung juga akan memompa lebih keras sehingga lebih cepat kelelahan dan merasa ngantuk.
Melakukan stretching
Saat tubuh sudah mulai ngantuk, menghentikan aktivitas dan melakukan stretching. Meski di kantor, perenggangan tetap bisa dilakukan, kok. Misalnya dengan merentangkan tangan, menekuk leher ke samping kiri dan kanan, atau hanya sekedar memutar badan ke kiri dan ke kanan dengan tetap duduk di kursi.
Baca Juga: Tips Hilangkan Rasa Ngantuk Saat Bekerja di Bulan Puasa
Berbincang dengan teman
Nah, kalau kantuk sudah di pelupuk mata, maka kita bisa menghilangkan dengan ngobrol bersama teman kantor. Membangun obrolan sederhana bisa membuat otak kembali fokus dan rasa kantuk hilang. Dibandingkan harus mengirim pesan pada teman, lebih baik datang ke mejanya saja.
Baca Juga: Kiat Santai Hadapi “New Normal” di Kantor
Lakukan olah pernapasan
Mama Papa, bertahan dalam posisi duduk dalam jangka waktu yang lama bisa mengakibatkan ruang gerak paru-paru membesar dan menangkap udara kurang maksimal, lho. Hal ini akan membuat tubuh kekurangan oksigen yang mengakibatkan rasa ngantuk.
Maka cara agar tidak ngantuk saat bekerja dengan melakukan olah pernapasan sederhana. Caranya sangat mudah, yakni tarik napas dalam-dalam, lalu hembuskan secara perlahan. Lakukan proses ini hingga rasa kantuk perlahan menghilang.
Jika ingin lebih cepat ‘melek’, kamu juga bisa sambil menghirup aroma yang kuat, seperti minyak kayu putih, daun mint, atau lemon.
Baca Juga: 6 Cara Efektif Untuk Mengatasi Insomnia